Claim Missing Document
Check
Articles

Found 43 Documents
Search
Journal : Karimah Tauhid

PEMBELAJARAN INKLUSIF: MEMBANGUN KESETARAAN DI DALAM KELAS PADA MASA PENCABUTAN PPKM Haya Khaerunisa; Rasmitadila
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 5 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i5.9641

Abstract

Masalah-masalah ini tejadi karena kurangnya sumber daya guru yang telah melakukan pendidikan inklusif sehingga sulitnya kerjasama dengan guru yang belum memenuhi semua kriteria dalam melakukan pengajaran siswa berkebutuhan khusus. Permasalahan kurangnya guru pendamping merupakan permasalahan utama dari guru kelas akibat dari kurangnya guru pendamping, siswa inklusif tidak dapat melakukan kegiatan belajar mengajar serta kurangnya kesabaran guru dalam mengajar siswa inklusif dikelas siswa reguler. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui lebih lanjut permasalahan yang dialami guru dalam penyelenggaraan sekolah inklusi beserta dengan hambatan-hambatan dalam mengoptimalkan potensi sekolah inklusi. Penelitian ini melibatkan 3 subjek guru kelas Sekolah Dasar Negeri Layungsari 1. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara . Dari hasil penelitian ini terdapat lima pendekatan pada siswa inklusif yaitu Kesetaraan dan penerimaan, perkembangan sosial dan emosional, perkembangan akademik, pendidikan yang berpusat pada siswa, persiapan kehidupan nyata. Penelitian ini memberikan dampak positif bagi peningkatan aspek akademik dan non akademik siswa ABK serta mengembangkan keterampilan guru GPK. Hasil penelitian ini mempromosikan akses belajar sebagai model strategi pembelajaran untuk menjadikan pengajaran inklusif lebih efektif dan produktif.
Menyusun Kembali Bahan Ajar untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran di Sekolah Dasar Pasca PPKM dengan Penerapan dan Pengembangan Budaya Belajar Siswa Rahmawati, Destri; Rasmitadila
Karimah Tauhid Vol. 2 No. 6 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i6.9616

Abstract

Pandemi covid-19 membuat berbagai perubahan pada setiap aspek kehidupan, salah satu berdampak pada dunia pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun kembali bahan ajar untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Penggunaan metode dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif, selanjutnya teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi, dan terdapat 3 responden. Hasil dari penelitian ini yaitu terdapat permasalahan diantaranya, siswa yang sulit dalam memahami pembelajaran, keterbatasan waktu, dan penyesuaian yang cukup lama dalam pembelajaran jarak jauh.
Implikasi Pendidikan Karakter Peserta Didik SDN Lawanggintung 4 Bogor Pasca Pandemi Covid-19 Agustiana, Dellia Eka; Rasmitadila
Karimah Tauhid Vol. 2 No. 6 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i6.9642

Abstract

Ditemukan selama epidemi Covid-19 bahwa ada efek dari pembelajaran online itu sendiri, seperti penerapan pendidikan karakter di sekolah dasar yang di bawah standar, yang membatasi kapasitas instruktur untuk mengajar anak-anak secara pribadi. Karena kemajuan waktu dan teknologi sejak sekolah dasar beralih ke pembelajaran luring, banyak sekolah mulai mempromosikan pendidikan karakter. Oleh karena itu, penting untuk memberdayakan anak-anak dari dalam ke luar agar mereka dapat maju tanpa merusak budaya asli Indonesia. Selain itu, pendidikan karakter sangat penting untuk membentuk potensi, karakter, dan pola perilaku anak pada siswa sekolah dasar. Ini juga membantu anak-anak mengembangkan kemandirian, kompetensi, kreativitas, dan rasa kebersamaan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan program pendidikan karakter di SDN Lawanggintung 4 Bogor. Untuk mengkarakterisasi penerapan pendidikan karakter di SDN Lawanggintung 4 Bogor, penelitian ini menggunakan metodologi deskriptif kualitatif. Observasi, wawancara, dan dokumentasi semuanya digunakan dalam teknik penelitian ini. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi pendidikan karakter di SDN Lawanggintung 4 Bogor dapat dikatakan berhasil, dan berdasarkan temuan dari sudut pandang perencanaan, diperoleh hasil sebagai berikut: Menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif, materi lokal untuk meningkatkan kepribadian, mengatur peluang belajar sekolah, dan mengatur pembelajaran di luar kelas adalah contoh bagaimana membuat pembelajaran menjadi lebih efektif. Berikut indikator kinerjanya: a) Penghargaan siswa; b) Kerjasama mahasiswa; dan c) Membina hubungan positif antara instruktur dan siswa. Indikasi tahap asesmen lainnya meliputi: a) sesi evaluasi dengan orang tua anak; b) observasi cermat terhadap strategi aktivitas dan perilaku; dan c) kunjungan rumah siswa.
Upaya Sekolah untuk Mengatur Kembali Proses Pembelajaran Pasca Pandemi Kanahaya, Deswita; Rasmitadila
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 2 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i6.11944

Abstract

Persoalan yang dihadapi oleh tenaga pendidik dalam kegiatan pembelajaran pasca pandemi adalah mengatur kembali pembelajaran yang telah ditentukan sebelumnya dengan kurikulum yang berbeda. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui seperti apa tindakan sekolah untuk mengatur kembali proses pembelajaran pasca pandemi di sekolah dasar. Penelitian ini melibatkan kepala sekolah dan wali kelas di sekolah dasar. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi dan wawancara secara semi terstruktur. Hasil dari penelitian mengemukakan guru tidak kesulitan dalam mengatur kembali pembelajaran. Terdapat 2 hambatan yang dialami oleh pihak sekolah. Penelitian ini telah memberi dampak yang baik bagi kami sebagai calon guru, sehingga mengetahui bagaimana cara untuk mengatur proses pembelajaran terutama pada pasca pandemi.
Peningkatan Kualitas Pembelajaran melalui Evaluasi yang Efektif: Tinjauan Terhadap Praktik dan Metode Evaluasi Iskandar, Nabillah Mujahadah; Rasmitadila
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 2 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i2.11945

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pentingnya evaluasi pembelajaran dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Evaluasi pembelajaran merupakan proses penting yang digunakan untuk mengukur tingkat pencapaian peserta didik dan efektivitas program pembelajaran. Dalam penelitian ini, saya menganalisis praktik dan metode evaluasi yang digunakan dalam konteks pendidikan. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi pembelajaran yang dilakukan secara terencana, terarah, dan sesuai dengan standar mutu dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik. Namun, masih terdapat tantangan dalam implementasi evaluasi pembelajaran, seperti kurangnya pemahaman dan keterampilan guru dalam merancang dan melaksanakan evaluasi yang efektif. Oleh karena itu, diperlukan upaya yang lebih besar dalam melatih dan mengembangkan kemampuan guru dalam hal evaluasi pembelajaran. Kesimpulannya, evaluasi pembelajaran memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan perlu mendapatkan perhatian yang serius dalam konteks pendidikan.
Layanan Bimbingan Konseling untuk Siswa Sekolah Dasar Pasca PPKM Pebrianti, Devi; Rasmitadila
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 3 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i3.12298

Abstract

Layanan bimbingan konseling untuk murid disekolah dasar adalah suatu hal berguna dalam dunia pendidikan. Melalui adanya layanan bimbingan konseling untuk murid sekolah dasar pada saat kembali tatap muka aktivitas proses belajar guru serta murid dapat memperoleh pembelajaran yang baik. Penelitian ini bertujuan dapat mengenali tugas guru selaku pemberi layanan bimbingan konseling yang menghadapi masalah lambat belajar pada murid sekolah dasar. Informasi data penelitian diperoleh melalui wawancara semi terstruktur. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa ada beberapa permasalahan yang dialami murid pada saat proses belajar salah satunya yaitu murid membutuhkan layanan bimbingan konseling sehingga guru mempunyai peran dengan melaksanakan bimbingan konseling kepada murid sekolah dasar. Namun pemberian layanan bimbingan konseling guru mengambil kegiatan untuk memberikan dukungan lebih kepada murid sehingga murid terus bisa menerima pengetahuan yang diperoleh pada saat proses belajar.
Pengaruh Penggunaan Strategi Pembelajaran Berbasis Sistem Pembelajaran Alamiah Otak (SiPAO) Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Siswa Suryantika, Ika; Rasmitadila; Efendi, Irwan
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 3 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i3.12780

Abstract

Pembelajaran abad 21 mengharuskan setiap siswa agar mempunyai keterampilan pendukung pembelajaran, seperti keterampilan berpikir kritis. Kenyataannya keterampilan berpikir kritis siswa sekolah dasar masih dalam kategori rendah yang dibuktikan dengan kemampuan pemecahan masalah yang tergolong rendah, belum mampu mengambil sebuah keputusan yang sesuai, dan kesulitan menjawab soal dengan level C4 sampai C6. Penelitian ini bermaksud mengetahui ada atau tidaknya pengaruh strategi pembelajaran berbasis sistem pembelajaran alamiah otak (SiPAO) terhadap keterampilan berpikir kritis siswa. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen jenis eksperimen semu desain nonequivalent control group design. Penelitian dilaksanakan selama satu minggu di SDN Banjarwaru 01 dengan populasi sebanyak 107 siswa. Teknik purposive sampling dipilih sebagai cara dalam mengambil sampel. Hasil penelitian mengindikasikan bahwasanya keterampilan berpikir kritis siswa kelas eksperimen dengan penerapan strategi SiPAO lebih baik dibanding siswa kelas kontrol dengan penggunaan strategi inkuiri yang ditandai oleh nilai rata-rata siswa kelas eksperimen yakni 70,82 dengan tingkat ketuntasan 46% sedangkan kelas kontrol hanya mendapatkan nilai 62,25 dengan tingkat ketuntasan 25%. Hal tersebut diperkuat dengan pengujian hipotesis yang mendapatkan nilai Sig. 0.006 (Ha diterima dan H0 ditolak) yang membuktikan bahwasanya ditemukan perbedaan keterampilan berpikir kritis siswa kelas eksperimen dan kontrol sehingga dapat dirumuskan simpulan bahwa penggunaan strategi pembelajaran berbasis SiPAO berpengaruh terhadap keterampilan berpikir kritis siswa pada aspek pemecahan masalah.
Implementasi Co Teaching pada Pembelajaran di dalam Kelas Inklusif Ruhiyat, M.Deni; Rasmitadila; Adri, Helmia Tasti; Laeli, Sobrul
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 4 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i4.13070

Abstract

Artikel ini merupakan implementasi program In co-teaching teams (Inco) Project dimana mengajar dengan berkelompok di dalam kelas inklusif yang dilaksanakan di Cempaka International School Height Kuala Lumpur,Malaysia. Pembelajaran yang dilakuan dengan menggunkan kurikulum Finland dimana berfokus dengan pembelajarn yang menyenangkan serta tidak adanya perbedaan pendidikan untuk siswa, sekolah inklusif merupakan sekolah dengan menerima siswa dengan berketerbelakangan khusus dan siswa normal pada umumnya untuk mendapatkan pendididkan yang sama tanpa adanya perbedaan diantara mereka, pengajaran secara team yang dilakukan merupakan bentuk implementasi dari pengajaran secara berkelompok dan menentukan metode, media, cara mengajar para siswa. Pelaksanaan inklusif co-teaching dilakukan selama satu bulan dimulai dari tanggal 19 februari-16 maret 2024. Metode pengajaran coteaching membuat pengajaran lebih terorganisir, lebih efisien dan lebih focus kepada siswa, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar dan menyenagkan siswa. Selain itu, orang tua dapat dengan mudah mendapatkan informasi perkembangan anaknya selama sekolah yang di laporkan oleh guru setiap harinya.
Pengaruh Penggunaan Metode Pembelajaran Outdoor Terhadap Kreativitas Siswa pada Mata Pelajaran Matematika Kelas II Hardianti, Siti; Rasmitadila; Effendi, Irwan
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 5 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i5.13251

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menginvestigasi dampak dan sejauh mana metode pembelajaran di luar ruangan memengaruhi tingkat kreativitas siswa pada mata pelajaran matematika di kelas II SDN Cijayanti 06, pada semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasi kausal. Sampel dipilih secara purposif dengan menggunakan metode Pengambilan Sampel Nonprobabilitas Berdasarkan Jenis Pengambilan Sampel. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara penggunaan metode pembelajaran di luar ruangan dan kreativitas siswa, dengan signifikansi uji sebesar 5.440 > 2.002 dan dampak positif sebesar 38,1%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran di luar ruangan dapat meningkatkan tingkat kreativitas siswa dan merupakan salah satu alternatif yang efektif dalam proses pembelajaran.
Penggunaan Media Pembelajaran Video Animasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Fitriani, Anisa; Rasmitadila; Laeli, Sobrul
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 5 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i5.13423

Abstract

Pembelajaran bahasa Indonesia belum berjalan dengan baik, hal tersebut dapat dilihat dari setiap pelajaran karena guru hanya menggunakan metode ekspositori. Akibatnya, siswa tampak tidak antusias dan cenderung pasif karena proses pembelajaran yang monoton dan membosankan. Akibatnya, guru lebih banyak mendominasi kelas daripada siswa. Oleh karena itu, untuk membuat pelajaran lebih mudah dipahami siswa, guru memerlukan media pembelajaran yang dapat menunjang pembelajaran siswa dalam pelajaran bahasa Indonesia sumber daya atau alat bantu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan video animasi sebagai media pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas IV mata pelajaran Bahasa Indonesia di SD Negeri Curug 1. Studi ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Data penelitian diperoleh melalui tes esai dari nilai pretest dan posttest. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan dalam hasil belajar siswa menggunakan media pembelajaran video animasi, sebagaimana terindikasi dari hasil uji Independent sample T-test dengan Sig. 2-tailed sebesar 0,000 < 0,05, yang mengakibatkan penolakan terhadap H0. Hal ini didukung oleh perbandingan skor rata-rata pretest antara kelas eksperimen (26,17) dan kelas kontrol (31,88), serta skor rata-rata posttest antara kelas eksperimen (42,65) dan kelas kontrol (36,58). Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran video animasi berpengaruh secara positif terhadap hasil belajar siswa pada pelajaran bahasa Indonesia di kelas IV SD Negeri Curug 1.
Co-Authors Abdurakhman, Omon Achmad Mukarom Agus Priyatno, Agus Agustiana, Dellia Eka Agustin, Anisa Alfatma Nisa Suhendi Amelia Sulistianti Amril, La Ode Anisa Fitri Anisa Fitriani Anita Anita Annisa Nurul Hidayah Annissa Mawardini Aprillia Kumala Yuani Arini Asep Supena Aulia, Dinda Avifah Nur Afianti Nur Afianti Ayu Sahara Sadar Alimuda Ayundai Lusifahurin Arifin Aziizah, Ghinna Nur Chunju Nurannisa, Erika Dhania, Hanrezi Dhea Adinda Dian Rahmayanti Dinda Mega Putri Oktavianti Diva Iftidiani Effendi, Hanna Febriyanti Eka Apriani Putri Ekayani Setyaningrum Endin Mujahidin Euis Mauna Mujibah Evi latifah Fachri Helmanto Fanani, Muhammad Zainal Fatmawati Fatmawati Fauziah Khairani Lubis Fikni Mutia Rachma Fikni Mutiara Fikni Mutiara Rachma Fitriani, Anisa Futeri Maharani Suradi Gita Yuniar Gita Hamamy, Fauziatul Hanrezi Dhania Hasnin Hanrezi Dhania Hasnin, Hanrezi Dhania Hanrezi Dhanis Hasnin hasya, Nurul Haya Khaerunisa Helmia Tasti Adri hernawati, yani Iklima Nurul Fudhlah Indah Nurul Hakiki Irma Inesia Sri Utami Irman Suherman Irwan Efendi Irwan Efendi, Irwan Irwan Irwan Iskandar, Nabillah Mujahadah Isli Iriani Indiah Pane, Isli Iriani Isnaini Nurhayati Iyon Muhdiyati Kamaliah, Nabila Kanahaya, Deswita Laeli, Sobrul Lala Laila Zulfa Lestari, Wangi Dema Lutfiyah MAHMUD LAYAN HUTASUHUT Makarim, Helwiyah Makarim, Helwiyah Mareyke Jessy Tanod, Mareyke Jessy Tanod Margini McNeilly, Alan Megan Asri Humaira Meida Widianti Meliana Utami Utami Meliani Putri Muhammad Ichsan Muhammad Ichsan Muhammad Ichsan Muhammad Rendi Ramdhani Muhammad Ridwan Mulyadi, Didi Mulyanti, Eneng Musfita, Musfita Mutia Aprillia Nadia Wirdha Sutisna Nico Irawan Novi Maryani Novi Maryani Nur Asti Maulida Nur Nisfi Sana Nuralifah, Galuh Nurfaidah, Cantika Oktavianti, Dinda Mega Putri Omon Abdurakhman Paulina Agustin Pebrianti, Devi Puspitasari, Kristanti Ambar Putri Anjani Putri Mentari Putri, Qurnaini Putri, Resti Nadia R. Siti Pupu Fauziah Rachmadtullah, Reza Rahmawati, Anggita Rahmawati, Destri Ramdani, Istikhori Resti Yektyastuti, Resti Restu Yuwanda Aprilia Riska Damayanti, Riska Riska Damyanti Ruhiyat, M.Deni Rusi Rusmiati Aliyyah Sabrina , Sefhia Naila Sefhia Naila Sabrina Sesrita, Afridha Siti Alfiah Siti Dianah Sadiah Siti Fauziah Siti Hardianti, Siti Siti Nurharirah Siti Nurjanah Siti Rahayu Siti Sayidah Napisah Sofi Safiqa Raihani Sofianti, Gina Sri Dewi Nirmala Sri Rahayu Kusmiati Suharni Suharni Sukoyati, Mirna Suryantika, Ika Syahrin, Naira Tambunan, Anna Riana Suryanti Teguh Prasetyo Teguh Prasetyo Ulfah, Sri Wahyuni Uswatun Khasanah, Siti Wangi Dema Lestari WIDYA ANDAYANI Widyasari Widyasari Widyasari, Widyasari Wilis Firmansyah Wiworo Retnadi Rias Hayu, Wiworo Retnadi Rias WULANDARI Yayang Maulida Yufiarti Zahra Fitrah Rajagukguk Zahra Fitrah Rajagukguk Rajagukguk Zahra, Alivia Maulia Zahrina Zahirah Ramlan Zaini Rahmawati Zerlinda Veronica Amaliyah