Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Tarbiyatu wa Ta'lim: Jurnal Pendidikan Agama Islam

Implementasi Metode Mind mapping sebagai Upaya untuk Meningkatkan Hasil Belajar PAI Ismatullah, Nur Hasanah
Tarbiyatu wa Ta'lim: Jurnal Pendidikan Agama Islam Vol 6 No 1 (2024): Media, Metode dan Evaluasi Pembelajaran
Publisher : Prodi Pendidikan Agama Islam, Institut KH. Ahmad Sanusi Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan metode mind mapping dalam perencanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMPIT Birrul Walidain, Kota Sukabumi, serta dampaknya terhadap hasil belajar siswa. Menggunakan pendekatan kualitatif, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi kelas, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode mind mapping efektif dalam membantu siswa memahami konsep-konsep PAI, meningkatkan kreativitas, dan keterlibatan mereka dalam proses belajar. Guru menyusun Rencana Pembelajaran Semester (RPS) yang mencakup teknik ini, dan pelatihan awal diberikan untuk memfasilitasi siswa dalam membuat mind map. Meskipun terdapat tantangan, seperti kesulitan siswa dalam menyusun mind map dan keterbatasan waktu, respon positif siswa menunjukkan bahwa metode ini mampu meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri mereka. Temuan ini merekomendasikan penerapan lebih lanjut metode mind mapping dalam pembelajaran PAI, sejalan dengan prinsip kurikulum merdeka yang mendukung pengembangan kreativitas siswa.