Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Alwatzikhoebillah : Kajian Islam, Pendidikan, Ekonomi, Humaniora

URGENSI DAKWAH SEKOLAH BAGI GENERASI MILLENIAL Musa, Muhajir; Jihada, Ilfiana Iffah; Firmansyah, M. Feri
Jurnal Alwatzikhoebillah : Kajian Islam, Pendidikan, Ekonomi, Humaniora Vol. 9 No. 1 (2023): Jurnal Alwatzikhoebillah : Kajian Islam, Pendidikan, Ekonomi, Humaniora
Publisher : Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37567/alwatzikhoebillah.v9i1.1551

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada tantangan dakwah sekolah yang seringkali menghadapi fakta bahwa rendahnya minat para siswa sebagai generasi millenial untuk terlibat di dalam kegiatan Rohis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan urgensi dakwah sekolah dengan mengkolaborasikannya dengan karakter yang dimiliki oleh generasi millenial umumnya. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dan penelitian kepustakaan. Pendekatannya adalah secara eksploratif. Berdasarkan penelitian ini, diperoleh hasil kajian bahwa dakwah sekolah dalam konteks generasi millenial melalui kegiatan Rohis memiliki urgensi antara lain sebagai sarana pembinaan akhlak, sebagai wadah untuk meng-counter arus informasi yang negatif, salah satu sarana untuk penguatan keimanan dan nasionalisme, penangkal aliran radikalisme, salah satu penunjang prestasi akademik, dan sebagai komunitas kreatif-religius yang dapat dikombinasikan dengan pembekalan berbagai keterampilan penggunaan teknologi informasi yang bermanfaat dan menarik.