Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : ARRUS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendampingan Membaca dan Menulis Al-Quran Menggunakan Media Kartu Huruf Hijaiyah pada TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua Syam, Nur; Syamsunardi, Syamsunardi; Syarif, Erman; Jumriati, Jumriati
ARRUS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : PT ARRUS Intelektual Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35877/454RI.abdiku1703

Abstract

Mitra dari Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini adalah santriwan dan santriwati di TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua Kabupaten Takalar. Tidak dipungkiri bahwa masih ada di tengah-tengah masyarakat yang tidak bisa membaca Al-Quran diberbagai usia termasuk ketegori didalamnya dewasa, orang tua dan anak-anak. Permasalahan ini timbul karena minimnya minat membaca Al Quran sejak dini dan minimnya inovasi pengajar dalam mebelajarkan santri baca tulis Al Quran. Pengabdian ini diharapakan dapat meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Quran santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua. Pelaksanaan kegiatan diharapkan mampu: 1) Meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Quran santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua, 2) Tersedianya media pembelajaran dalam meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Quran santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua.. Lokasi penelitian di TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua. Subjek penelitian yaitu santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua, dengan jumlah santri 21 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini metode ceramah, diskusi, tanya jawab, kerja kelompok dan mitra pendamping. Hasil yang dicapai adalah 1) Peningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Quran santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi Talakalabbua, 2) Media kartu huruf dapat meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Quran santri TK/TPA Masjid Nurul Insyafi.
PKM Pembinaan Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan Peserta Didik Syarif, Erman; Maddatuang, Maddatuang; Zhiddiq, Sulaiman; Syamsunardi, Syamsunardi; Badwi, Nasiah
ARRUS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : PT ARRUS Intelektual Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35877/454RI.abdiku1752

Abstract

Sekolah merupakan salah satu tempat yang sangat berperan dalam menerapkan pendidikan karakter. Anak-anak yang sekolah sebagian besar menghabiskan waktunya di sekolah, sehingga apa yang didapatkan disekolah akan mempengaruhi karakternya. Banyak kegiatan yang bisa dikembangkan dalam rangka penerapan pendidikan karakter. Kegiatan PKM ini akan memadukan metode ceramah, diskusi dan pelatihan yang dilaksanakan di di SMA Negeri 9 Polut Kabupaten Takalar. Hasil peneleitian menunjukkan bahwa faktor yang menjadi kendala pembudayaan sikap peduli lingkungan meliputi faktor lingkungan dan faktor hubungan anak dengan masyarakat. Untuk membiasakan anak selalu peduli terhadap lingkungan perlu pendidikan karakter ini dimulai dari lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat. Dengan pendidikan karakter peduli lingkungan ini anak mempunyai bekal pengetahuan tentang pentingnya menjaga lingkungan agar anak menjadi manusia yang sehat jasmani dan rohani.