Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search
Journal : Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN APLIKASI GENIALLY PADA MATERI KEUNIKAN KEB Syaila Marlia Rizaldi; Santa; Fitri Anjaswuri
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 10 No. 3 (2024): Volume 10 No. 3 September 2024
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v10i3.3781

Abstract

Media Pembelajaran Menggunakan Aplikasi Genially Pada Materi "Keunikan Kebiasaan Masyarakat di Sekitarku" untuk peserta didik kelas IV di SDN Lawanggintung 2. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini melibatkan 26 peserta didik dan pada proses validasi serta uji coba media pembelajaran yang telah dikembangkan. Validasi dilakukan oleh tiga ahli, yaitu ahli media, ahli bahasa, dan ahli materi, dengan hasil validasi ahli media sebesar 92%, hasil validasi ahli materi sebesar 100%, dan hasil validasi ahli bahasa sebesar 100% dengan rata-rata hasil 97,3% yang termasuk pada kriteria “Sangat Layak”. Hasil uji coba menunjukkan skor rata-rata 98% dari peserta didik dan 100% dari pendidik. Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan sangat efektif dan dapat meningkatkan keterlibatan serta pemahaman siswa terhadap materi yang diajarkan.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANIMASI DORATOON SUBTEMA PERKEMBANGAN TEKNOLOGI KOMUNIKASI Syakila Fathimatuzzahro; Nita Karmila; Fitri Anjaswuri
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 10 No. 3 (2024): Volume 10 No. 3 September 2024
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v10i3.3795

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada permasalahan yang ditemukan di kelas III SDN Gunung Picung 01 yaitu belum bervariasinya media pembelajaran yang digunakan, sehingga siswa masih cenderung menggunakan media pembelajaran konvesional yang tentu berdampak pada semangat belajar. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development (R&D) yang bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis video animasi Doratoon pada kelas III Subtema Teknologi Komunikasi. Hasil penelitian menunjukkan skor validasi oleh ahli media adalah 82% (kategori sangat layak), ahli bahasa 100% (kategori sangat layak), dan ahli materi 94% (kategori sangat layak). Media pembelajaran digital ini dinilai praktis dan layak digunakan. Respon siswa menunjukkan skor positif dengan presentase 95% dalam kategori sangat baik. Dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran berbasis animasi Doratoon subtema Perkembangan Teknologi Komunikasi layak digunakan oleh guru dan siswa dalam proses pembelajaran.