Setiawan, Hari
urusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia

DAMPAK PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEB TERHADAP KOMPETENSI MATERI PERKULIAHAN ELEKTRONIKA DASAR Supraptono, Eko; Setiawan, Hari
Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia Vol 2, No 3 (2017): Edisi Juli 2017
Publisher : Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis web dan respon mahasiswa terhadap media tersebut sebagai penunjang pada perkuliahan elektronika dasar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan dengan metode R & D (research and development). Penelitian tahap uji kelayakan merupakan penelitian  dengan  melibatkan responden dosen dan mahasiswa yaitu 1 dosen ahli materi beserta 1 dosen ahli media, dan mahasiswa Teknik Elektro Unnes yang mengambil mata kuliah Elektronika Dasar  dengan jumlah 25 mahasiswa yang diambil secara acak. Hasil penilaian mengenai kelayakan media pembelajaran elektronika dasar berbasis web oleh ahli materi elektronika dasar mendapat skor 76,56 % (layak), ahli media mendapat skor 85% (sangat layak). Penilaian kualitas media pembelajaran oleh mahasiswa setelah melihat media pembelajaran elektronika dasar berbasis web mendapat skor  85,08 % (sangat layak)  dan kriteria respon mahasiswa terhadap media pembelajaran berbasis web mendapat skor 85,30 % (sangat layak). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis web pada mata kuliah elektronika dasar layak digunakan.