Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Kesehatan Poltekkes Kemenkes RI Pangkalpinang

Perbandingan Sari Kacang Hijau dan Bubur Kacang Hijau terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil dengan Anemia Umanailo, Rabiah; Linda, Sri
JURNAL KESEHATAN POLTEKKES KEMENKES RI PANGKALPINANG Vol 12, No 1 (2024): JKP Juni 2024
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32922/jkp.v12i1.798

Abstract

Latar Belakang: anemia karena kekurangan kadar hemoglobin dapat menyebabkan komplikasi serius bagi ibu pada masa kehamilan, persalinan, nifas. Upaya pencegahan dan penanggulangan anemia dilaksanakan pemerintah melalui pemberian suplementasi tablet besi dengan dosis pemberian sehari 1 butir minimal 90 butir selama masa kehamilan. Dapat pula dilakukan melalui peningkatan asupan makanan yang mengandung zat gizi tinggi untuk meningkatkan absorpsi besi.Tujuan: menganalisis perbandingan sari kacang hijau dan bubur kacang hijau terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil dengan Anemia di wilayah kerja Puskesmas Kalumata.Metode: menggunakan one group pretest-posttest design, penelitian dilakukan pada 38 ibu hamil trimester III di wilayah kerja Puskesmas Kalumata. Pemberian sari dan bubur kacang hijau masing-masing sebanyak 1 cup sekali sehari selama 14 hari. Sebelum dan sesudah intervensi diukur kadar hemoglobin (Hb) menggunakan alat pemeriksaan Hb digital. Uji statistik yang digunakan yaitu Independent sample t-test.Hasil: rata-rata kadar Hb sebelum intervensi adalah 8,4 gr/dl dan rata-rata kadar Hb setelah intervensi adalah 11,7 gr/dl.  Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan antara pemberian sari dan bubur kacang hijau terhadap peningkatan kadar Hb p-value 0,933 >nilai α = 0,05.  Kesimpulan: konsumsi tablet Fe dan Sari atau Bubur Kacang Hijau secara signifikan dapat meningkatkan  kadar haemoglobin ibu hamil dengan anemia.Kata kunci: Sari; Bubur; Kacang Hijau; Hemoglobin.