Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : BIOMA : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya

Hubungan Kesadaran Metakognisi dengan Pemahaman Konsep Biologi pada Siswa Sekolah Menengah Atas Indah Panca Pujiastuti; Muhammad Mifta Fausan; Muh. Rizal Kurniawan Yunus; Jirana Jirana; Mesra Damayanti
BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya Vol 5 No 1 (2023): BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bioma.v5i1.2783

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendefinisikan kesadaran metakognisi dan pemahaman konsep siswa, serta hubungannya dalam kajian biologi di sekolah tingkat atas. Pelaksanaan penelitian survei ini dilanjutkan dengan analisis korelasi. Kesadaran metakognisi dan pemahaman konsep biologi dalam penelitian ini diukur melalui angket Metacognitive Awareness Inventory (MAI) dan soal tes tertulis dalam bentuk uraian. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 64 siswa sekolah tingkat atas di Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa rerata skor kesadaran metakognisi siswa sebesar 78, dengan standar deviasi sebesar 5,13. Adapun rerata skor pemahaman konsep biologi siswa sebesar 75, dengan standar deviasi sebesar 6,20. Hasil analisis korelasi menunjukkan bahwa terdapat keterkaitan antara kesadaran metakognisi dengan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran biologi (p= 0,00 < 0,05), namun kontribusi kesadaran metakognisi terhadap pemahaman konsep biologi hanya sebesar 37,6% (R Square = 0,376). Tindak lanjut dari hasil penelitian ini adalah disarankan untuk menerapkan model pembelajaran yang terintegrasi sebagai alternatif dalam meningkatkan kesadaran metakognisi dan pemahaman konsep siswa dalam pembelajaran biologi di SMA.
Desain dan Uji Efektivitas Nanoemulsi Ektrak Kombucha Pohon Barru sebagai Agen Anti-Maag Melalui Mekanisme Perusakan Struktur Sel Bakteri Isdaryanti, Isdaryanti; Nasir, Yusrianto; Nur, Syamsiara; Yunus, Muh. Rizal Kurniawan; Jirana; Damayanti, Mesra; Rahmah, Mufti Hatur
BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya Vol 6 No 2 (2024): BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bioma.v6i2.4059

Abstract

Kombucha merupakan produk fermentasi yang diketahui banyak mengandung senyawa anti-inflamasi dan anti-bakteri. Pada penelitian ini ekstrak senyawa hasil fermentasi dikemas dalam bentuk nanoemulsi untuk meningkatkan stabilitas senyawa dan efektivitasnya sebagai anti-maag. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki potensi nanoemulsi ekstrak kombucha dari pohon barru dalam meningkatkan aktivitas perusakan sel bakteri Helicobacter pylori. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial (RAL Factorial). Hasil pengukuran pH dari setiap yaitu berada pada kisaran 1,9. Pada peak yang diperoleh senyawa yang terkandung dalam kombucha tersebut adalah kafein, hasil uji antimikroba memiliki zona hambat dengan kategori kuat dengan kisaran luas zona 11-15 nm. Uji in silico menunjukkan kafein mampu menghambat penghancuran struktur sel, kedua protein uji yang digunakan menunjukkan nilai binding afinity yaitu -4,31 dan -4,8. Berdasarkan pada seluruh data yang diuraikan dapat disimpulkan kombucha pohon barru memiliki aktivitas antimikroba yang dapat digunakan untuk mengobati maag. Akan tetapi, untuk membutikkan lebih lanjut maka diperlukan analisis in vivo serta analisis lainnya.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN SMART APPS CREATOR (SAC) PADA MATERI VIRUS KELAS X SMA Irfan, M; Susanti, Evi; Mufti Hatur Rahmah; Yunus, Muh. Rizal Kurniawan; Rahman, Sari Rahayu
BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya Vol 7 No 1 (2025): BIOMA : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bioma.v7i1.4942

Abstract

Penggunaan media berperan penting dalam proses pembelajaran di kelas. Proses pembelajaran perlu menerapkan penggunaan teknologi dan informasi. Studi ini bertujuan untuk menciptakan media pembelajaran dalam bentuk aplikasi Android tentang materi virus untuk peserta didik kelas X SMA sekaligus mengevaluasi validitas, kepraktisan, dan keefektifannya. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model 4D, meliputi empat tahap: Define (Pendefinisian), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), dan Dissemination (Penyebaran). Lokasi penelitian adalah SMA Negeri 3 Majene, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, dengan subjek penelitian terdiri dari 28 peserta didik kelas X MIPA 3 dan dua guru biologi. Validitas media pembelajaran berbasis Android dinilai oleh dua ahli menggunakan lembar validasi media dan materi, menghasilkan skor rata-rata 4,6 yang tergolong sangat valid. Kepraktisan diukur melalui angket respon guru dan peserta didik, dengan hasil 85,9% (peserta didik) dan 87,9% (guru), keduanya dalam kategori sangat praktis. Sementara itu, keefektifan diuji melalui tes hasil belajar, menunjukkan persentase 89,2% yang termasuk kriteria sangat efektif. Dengan demikian, media pembelajaran berbasis Android ini dinyatakan valid, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran.