Arianti, Ni Nyoman Sri
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Pendidikan Profesi Guru

Penerapan Model Pembelajaran ICARE Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas IVB SD Arianti, Ni Nyoman Sri; Astawan, I Gede; Krisnaningsih, Made
Jurnal Ilmiah Pendidikan Profesi Guru Vol 4, No 2 (2021): Agustus 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jippg.v4i2.35571

Abstract

Rendahnya hasil belajar IPS siswa disebabkan oleh kurangnya motivasi siswa selama belajar daring di rumah, model pembelajaran yang kurang inovatif dan kurangnya keaktifan dalam proses pembelajaran daring. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa dengan penerapan model pembelajaran ICARE. Penelitian menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IVB yang berjumlah 27 orang, yang terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 11 siswa perempuan. PTK ini dilaksanakan dengan pembelajaran daring melalui google meet dalam tiga siklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan/observasi, dan refleksi. Data yang dikumpulkan adalah data hasil belajar IPS siswa dengan tes hasil belajar. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran ICARE dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa. Terjadi peningkatan persentase ketuntasan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II sebesar 22,23%, dan dari siklus II ke siklus III sebesar 7,4%. Jadi, penerapan model pembelajaran ICARE dapat meningkatkan perolehan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS.