Di Kawasan Pasar Tengah ini menimbulkan berbagai permasalahan lalu lintas di sekitar lokasi pasar diantaranya terjadinya  penurunan  kinerja  ruas jalan  akibat adanya aktivitas kendaraan berhenti atau parkir yang memiliki tujuan ke pasar, bongkar muat barang di ruas jalan, adanya pedagang kaki lima serta adanya aktivitas pejalan kaki menuju maupun keluar pasar. Semakin pesatnya perkembangan suatu wilayah maka akan diikuti dengan  meningkatnya  parkir dan  pergerakan  yang terjadi  di wilayah tersebut. Diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat menganalisis kapasitas dan kebutuhan ruang parkir di Pasar Tengah Pontianak, dan dapat memberikan rekomendasi dari hasil data analisis yang didapat.Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan survei langsung di lapangan untuk mendapatkan jumlah kendaraan yang parkir, yaitu dengan mencatat kendaraan yang masuk dan keluar dengan keadaan aktual di lapangan. Data yang didapat dari hasil survei di lapangan dimasukkan ke dalam tabel kemudian dengan menggunakan program komputer, data tersebut diolah  untuk  mencari  hasil  volume  kendaraan,  akumulasi kendaraan, indeks parkir, satuan ruang parkir serta memindahkan area parkir yang bermasalah.Kebutuhan ruang parkir untuk kawasan pasar tengah sebesar884 ruang parkir dan Kapasitas parkir tertinggi dengan jumlah 339 kend/jam pada  Zona  3.a, 339 kend/jam pada  Zona  3.b, 50 kend/jam  pada  Zona  2.b,  112 kend/jam  pada  Zona  2.a,  81 kend/jam pada Zona 1.b, dan 111 kend/jam pada Zona 1.aPenataan ulang are parkir dilakukan dengan memindahkan area parkir yang bermasalah seperti Zona 1.a dan 3.a dipindahkan pada Zona 3.a, sedangkan untuk Zona 1.b ,Zona 2.b dan Zona 3.b dipindahkan pada Zona 3.b Kata kunci : Parkir, Satuan Ruang Parkir (SRP), Kapasitas Parkir,