Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Al-Mutharahah: Jurnal Penelitian dan Kajian Sosial Keagamaan

Strategi Bertahan Pedagang Pakaian Di Pasar Tradisional Nagari Ujung Gading Di Tengah Perkembangan E-Commerce Dalam Perspektif Ekonomi Islam Adelia; Lubis, Fauzi Arif; Tambunan, Khairina
Al-Mutharahah: Jurnal Penelitian dan Kajian Sosial Keagamaan Vol 21 No 02 (2024): Jurnal Al-Mutharahah : Jurnal Penelitian dan Kajian Sosial Keagamaan
Publisher : LPPM Institut Agama Islam Diniyyah Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46781/al-mutharahah.v21i02.1128

Abstract

Bagaimana dampak perkembangan e-commerce terhadap pedagang pakaian di pasar tradisional Nagari Ujung Gading, strategi bertahan pedagang pakaian ditengah perkembangan e-commerce dan strategi bertahan pedagang pakaian ditengah perkembangan e-commerce dalam perspektif ekonomi islam menjadi tujuan studi ini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Triangulasi sumber dalam menguji keabsahan data terkait. Ditemuka hasil studi yaitu perkembangan e-commerce memberikan dampak yang besar bagi pedagang tradisional yang mana dampak yang dirasakan pedagang pakaian di pasar tradisional Nagari Ujung Gading yaitu sepinya pembeli sehingga pendapatan pun otomatis berkurang, Selanjutnya strategi bertahan yang dilakukan oleh pedagang pakaian di pasar tradisional Nagari Ujung Gading yaitu mengikuti trend barang yang dijual, memberi potongan harga (diskon), menjaga kualitas barang yang dijual, dan meningkatkan jaringan sosial dengan pembeli serta mengoptimalkan pelayanan. Selain itu, ditengah perkembangan e-commerce mereka juga mengimplementasikan asas-asas landasan Ekonomi Islam seperti prinsip tauhid dan nubuwwah yang mengacu pada sifat-sifat yang diajarkan oleh nabi dalam berdagang yakni sifat siddiq, amannah, tabligh dan fathanah sebagai strategi bertahan pedagang muslim.