Kejadian luar biasa Hepatitis A di Kabupaten Pacitan dilaporkan sebanyak 176 kasus tanpa adanya kematian. Investigasi lanjutan dilakukan secara komprehensif bersama tim Field Epidemiology Training Programe Universitas Airlangga. Investigasi bertujuan untuk mencari kasus tambahan, menggambarkan kejadian menurut orang, tempat dan waktu, serta penyebarannya. Studi yang digunakan deskritip observasional. Data kasus dan gejala di peroleh dari laporan KLB Hepatitis A yang berasal dari wilayah kerja Puskesmas yang melaporkan adanya kasus Hepatitis A. Investigasi dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2019 - 6 Juli 2019 di Kabupaten Pacitan. Sampai tanggal 6 Juli 2019 dilaporkan 1085 kasus di Kabupaten Pacitan dengan CFR 0%, tersebar di 9 puskesmas. Kasus terbanyak terjadi di Puskesmas Sudimoro dan kasus terendah di Puskesmas Tegalombo dan Kertowonojoyo. Konfirmasi laboratorium sebanyak 86 specimen, dengan hasil 84 positif HAV. Penderita Hepatitis A sebagian besar berjenis kelamin laki-laki dan proporsi umur terbanyak pada kelompok umur 25-44 tahun. Kurva Epidemik berbentuk common source. KLB Hepatitis A di Kabupaten Pacitan tersebar di 9 Puskesmas, dengan CFR 0%. Perlu dilakukan identifikasi mendalam mengenai sumber penularan dan peningkatan personal hygiene untuk memutus penularan.