Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search
Journal : EKOBIS ABDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Pemberdayaan Masyarakat Desa Banjarsari Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik Melalui Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Era New Normal Ferry Hariawan; Ch. Menuk Sri Handayani; Untung Lasiyono; Widiar Onny Kurniawan; Yuli Kurnia Firdausia
Ekobis Abdimas Vol 1 No 2 (2020): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.1.2.3037

Abstract

Potensi di pedasaan merupakan sumber daya utama pembangunan desa. Kehadiran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu jalan untuk memfasilitasi warga desa menyalurkan potensinya dalam upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga. Warga Desa Banjarsari Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik berharap agar potensi desa ini dapat dikelola dengan baik dan memanfaatkan desa wisata sebagai mata pencaharian baru bagi warganya. Peluang yang ada saat ini adalah dengan membuka Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di sekitar tempat wisata tersebut. Banyak diantara warga yang bingung untuk memulai usaha terlebih di era new normal. Kondisi tersebut menunjukkan potensi yang menarik sekaligus terdapat tantangan didalamnya. Dimana kondisi masyarakat Desa Banjarsari Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik masih membutuhkan penguatan di bidang (1) pengetahuan dan ketrampilan (skill) dalam menguasai teknologi, (2) produktivitas masyarakat dan (3) terbatasnya sarana dan prasarana. Hal ini berakibat pada rendahnya kesejahteraan masyarakat dan partisipasinya dalam pembangunan perekonomian desa. Mendapati kondisi yang seperti itu, tim pengabdian pada masyarakat fakultas ekonomi dan bisnis universitas PGRI adi buana Surabaya memberikan penyuluhan dan pendampingan pada Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Banjarsari Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik. Pendampingan tersebut di tujukan untuk penggerak UMKM dengan memberdayakan hasil alam sekitar dan membuat produk baru/tambahan yang relevan dengan kondisi kebutuhan dan perilaku pasar di masa new normal ini. Kata Kunci: Pengabdian pada masyarakat, UMKM, New Normal
Perencanaan Keuangan UMKM Selama Masa Pandemi Covid-19 Di Desa Slempit Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik Taudlikhul Afkar; Ulfa Puspa Wanti Widodo; Sigit Prihanto Utomo; Martha Suhardiyah; Widiar Onny Kurniawan
Ekobis Abdimas Vol 2 No 1 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.2.1.3889

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan tujuannya untuk memberikan wawasandan ketrampilan pelaku UMKM di Desa Slempit-Kedamean-Gresik agar mampu mengelolakeuangan dengan baik dengan mengutamakan kebutuhan yang sangat urgen. Selain itu, jugauntuk menjaga kondisi keuangan pelaku UMKM baik dimasa normal maupun pandemi covid 19ataupun masa-masa resesi ekonomi. Artinya pelaku UMKM harus siap dalam kondisi apapundengan berbagai macam perencanaan keuangan dimana harus mampu memisahkan kebutuhanprioritas maupun kebutuhan yang dapat ditunda. Tidak ada yang menyangka jika pandemi covid19 berpengaruh signifikan terhadap perekonomian secara global. Metode yang dilakukan dalamprogram ini adalah memberikan penyuluhan dan pendampingan mengenai perencanaan keuanganpada pelaku UMKM sampai pada tahap aplikasi sederhana namun dapat dipahami. Hasil programpengabdian masyarakat ini memberikan solusi sederhana untuk bersikap hati-hati dalammengelola keuangan dengan memperhatikan beberapa kemungkinan terburuk. Peserta merasamendapatkan solusi ketika ingin merencanakan keuangan baik dalam jangka pendek maupunjangka Panjang.
Upaya Peningkatan Pendapatan UMKM Percetakan Yayasan NAEEMA Trenggalek Melalui Scale Up Product Pada Platform E-Commerce Sutama Wisnu Dyatmika; Tony Susilo Wibowo; Widiar Onny Kurniawan; Subakir Subakir
Ekobis Abdimas Vol 2 No 2 (2021): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.2.2.4857

Abstract

Yayasan Naeema yang didirikan oleh Saudari Tary berfokus kepada kemandirian ekonomi para anggotanya. Berawal dari lima orang kini Yayasan Naeema memiliki anggota mendekati 300 orang. Segala capaian berhasil didapatkan satu persatu hingga saat ini sebagian anggota yang telah memiliki bisnis percetakan menginginkan terobosan baru dalam menjalankan bisnisnya. Pola bisnis konvensional sudah tidak dapat diandalkan lagi sehingga mereka bermaksud untuk masuk ke pasar digital. Langkah yang akan dilakukan adalah masuk ke dalam E-commerce agar produk dan jasa di bidang percetakan yang selama ini telah dilakukan dapat berkembang dan tidak hanya mendapatkan konsumen di lingkungan Jawa Timur namu juga di seluruh Indonesia bahkan dunia. Pelatihan yang dilakukan menitik beratkan pada tiga hal yaitu: (1) Pengenalan ecomerce bagi pelaku bisnis percetakan, (2) Penggunaan media digital sebagai penunjang bisnis ecomerce, dan (3) Langkah teknis maintenance bisnis yang sudah di-digitalkan. Hasil dari pelatihan ini para peserta mendapatkan banyak sekali manfaat dan akan melakukan hal baru dalam bisnisnya masing-masing.
Sosialisasi Legalitas Dan Manajemen Usaha Bagi Pelaku UMKM Widiar Onny Kurniawan; Tony Susilo Wibowo; Bisma Arianto; Bambang Dwi Waryanto; Yuli Kurnia Firdausia
Ekobis Abdimas Vol 3 No 1 (2022): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peranan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dalam menggerakkan roda perekonomian Indonesia sudah nyata, namun masih banyak kendala sehingga peningkatan UMKM belum benar-benar terwujud. Salah satu variabelnya adalah belum adanya legitimasi usaha bagi sebagian besar UMKM di kabupaten tersebut. Di era inovasi data yang sedang berlangsung, UMKM sangat mungkin bisa mengembangkan pasar dengan berjualan secara online, namun terbatasnya informasi tentang transaksi berbasis internet membuat potensi ini tidak dimanfaatkan dengan baik. Tindakan administrasi kelompok orang ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang keuntungan dari keabsahan bisnis dan bagaimana memanfaatkan media korespondensi untuk melakukan transaksi di web. Dipercaya dengan memiliki legitimasi usaha, para pelaku UMKM bisa mendapatkan arahan dari kantor-kantor pemerintah yang berlaku dan bisa mendapatkan kredit dari perbankan. Dengan banyaknya transaksi online, diyakini omzet UMKM pada dasarnya bisa meningkat
Pelatihan Akuntansi Untuk Penyelenggaraan Pembukuan Sederhana Bagi Kelompok Kerja Desa Morowudi -Cerme - Gresik Yuli Kurnia Firdausia; Martha Suhardiyah; Suharyanto; Fachrudy Asj'ari; Widiar Onny Kurniawan
Ekobis Abdimas Vol 3 No 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.3.2.6714

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilaksana dengan latar belakang ingin membantu dalam meningkatkan pengetahuan akuntansi bagi kelompok kerja di Desa Morowudi – Cerme - Gresik. Tujuan Pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kemampuan menyelenggarakan pembukuan sederhana bagi kelompok kerja Desa Morowudi – Cerme - Gresik. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan menggunakan metode ceramah, diskusi dan praktik langsung. Target luaran yang diharapkan dari kegiatan ini adalah kelompok kerja di Desa Morowudi mampu melaksanakan pembukuan sederhana atas kegiatan usaha yang mereka laksanakan sehinggadapat menyusun laporan keuangan sederhana dengan benar.
Strategi Digital Bisnis Bagi Pelaku UMKM Widiar Onny Kurniawan; Suharyanto; Siti Istikhoroh; Fachrudy Asj’ari; Didik Subijantoro
Ekobis Abdimas Vol 4 No 1 (2023): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peranan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dalam menggerakkan roda perekonomian Indonesiasudah nyata, namun masih banyak kendala sehingga peningkatan UMKM belum benar-benarterwujud. Salah satu variabelnya adalah belum adanya legitimasi usaha bagi sebagian besar UMKMdi kabupaten tersebut. Di era inovasi data yang sedang berlangsung, UMKM sangat mungkin bisamengembangkan pasar dengan berjualan secara online, namun terbatasnya informasi tentangtransaksi berbasis internet membuat potensi ini tidak dimanfaatkan dengan baik. Tujuan utamapenulisan paper ini adalah untuk menganalisa dan mengetahui seputar tentang strategi digitalbisnis. Metode yang digunakan dalam penulisan paper ini adalah metode analisis dengan bantuandari sumber internet dan jurnal
Penerapan Strategi Bisnis Pada UMKM Secara Digitalisasi Di Desa Wage Kecamatan Taman Sidoarjo Widiar Onny Kurniawan; Untung Lasiyono; Tony Susilo Wibowo; Nashrudin Latif
Ekobis Abdimas Vol 4 No 2 (2023): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.4.2.8534

Abstract

The job of Micro, Small and Medium Enterprises in turning the wheels of the Indonesian economy is evident, however there are as yet numerous obstructions so the improvement of MSMEs is as yet not true to form. One of the variables is that there is no business legitimateness for most MSMEs in the district. In the ongoing time of data innovation, MSMEs really can possibly grow the market by selling on the web, yet the restricted information about internet based deals makes this potential be not taken advantage of appropriately. This people group administration action looks to give a comprehension of the advantages of business legitimateness and how to utilize correspondence media to make deals on the web. It is trusted that by having business legitimateness, MSME entertainers can get to direction from applicable government offices and can get to credit from banks. With the range of online deals, it is trusted that the turnover of MSMEs can increment essentially.
Penguatan Orientasi Kewirausahaan pada Pelaku UMKM di Kelurahan Sepanjang, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo Arianto, Bisma; Latif , Nashrudin; Soffia Pudji Estiasih; Onny Kurniawan, Widiar; Bambang D.W; Gani Putra Fiantono; Faradillah Septianti
Ekobis Abdimas Vol 5 No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.5.1.9364

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memperkuat orientasi kewirausahaan pada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kelurahan Sepanjang, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo. Melalui serangkaian pelatihan dan pendampingan, program ini berfokus pada peningkatan keterampilan manajerial, strategi pemasaran, inovasi produk, dan kemampuan mengakses pasar. Hasil dari kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan kewirausahaan peserta, yang berujung pada peningkatan pendapatan rata-rata sebesar 20% dalam enam bulan. Dampak positif lainnya termasuk peningkatan kemandirian ekonomi dan pengembangan kapasitas sumber daya manusia lokal. Kesimpulannya, penguatan orientasi kewirausahaan terbukti efektif dalam meningkatkan daya saing dan keberlanjutan usaha UMKM.
Peningkatan Daya Saing Produk UMKM melalui Digitalisasi Proses Produksi dan Manajemen Persediaan di Kelurahan Sepanjang, Kecamatan Sepanjang, Kabupaten Sidoarjo Widiar Onny Kurniawan; Nurdina; Yuni Sukandani; Mutiara Rachma Ardhiani; Munir Rachman
Ekobis Abdimas Vol 6 No 1 (2025): Juni 2025
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.6.1.10444

Abstract

This community service activity aims to improve the competitiveness of Micro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs) products through digitalization of production processes and inventory management. The activity was carried out in Sepanjang Village, Sepanjang District, Sidoarjo Regency, from April 20 to June 20, 2025. The main problems faced by MSMEs in this area are low operational efficiency due to manual recording, weak stock management, and lack of understanding of digital technology. The method of implementing the activity includes initial observation, counseling, training in digital applications for production management and inventory, and ongoing assistance. The results of the activity show that MSMEs are able to gradually adopt digital technology, increase efficiency in production time and costs, reduce recording errors, and maintain stock availability more accurately. Furthermore, this transformation also has an impact on improving the quality of customer service and strengthening the competitive position of MSMEs in the local market. This activity makes a real contribution to the empowerment of technology-based MSMEs and forms a more adaptive and sustainable business ecosystem.
Pengembangan Desain Kemasan Produk sebagai Media Promosi untuk Meningkatkan Penjualan UMKM Di Kecamatan Gedangan - Sidoarjo Yuli Kurnia Firdausia; Fachrudy Asj’ari; Suharyanto; Latif, Nashrudin; Widiar Onny Kurniawan; Taudlikhul Afkar
Ekobis Abdimas Vol 5 No 2 (2024): Desember 2024
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/ekobisabdimas.5.2.9982

Abstract

Kunci keberhasilan penjualan produk terletak pada pengembangan bentuk kemasan dan visualisasi desain yang mampu meningkatkan daya tarik pembeli. Permasalahan terkait kemasan juga dialami oleh pelaku usaha di kelurahan gedangan kabupaten sidoarjo. Sebagian besar pelaku usaha, khususnya di bidang makanan, masih menggunakan kemasan sederhana, bahkan tanpa mencantumkan merek. Kemasan hanya berfungsi sebagai pelindung produk agar mudah dibawa dan lebih tahan lama. Program pelatihan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan meningkatkan keterampilan masyarakat dalam teknik pembuatan kemasan produk. Metode pelaksanaan mencakup penyuluhan, pelatihan teknik pembuatan kemasan, serta pendampingan selama proses pembuatannya. Program pengabdian kepada masyarakat yang ditujukan untuk pelaku UMKM di Kelurahan Sepanjang ini berhasil dilaksanakan dengan hasil yang memuaskan. Antusiasme tinggi dari pelaku usaha menjadi faktor pendukung keberhasilan program. Penguasaan strategi pengemasan produk diharapkan dapat membantu pelaku usaha dalam meningkatkan penjualan produk mereka
Co-Authors Afkar, Taudlikhul Agustin, Fannisa Putri Alviansyah, Redondo Ardhiani, Mutiara Rachma Aristha Purwanthari sawitri Astutik, Erna Puji Athohillah, M. Bambang D.W Bambang Dwi Waryanto Bayu Rama Laksono Bisma Arianto Ch. Menuk Sri Handayani Danisa Firda Kusuma Wardani Didik Subijantoro Estiasih, Soffia Pudji Fachrudy Asj'ari Fachrudy Asj'ari Fachrudy Asj’ari Fadilla, Sabrina Ricke Faradillah Septianti Fauziyah Fauziyah Ferara, Wanudya Ajeng Ferara, Wanudya Ajeng Ferry Hariawan Ferry Hariawan Firdausia, Yuli Kurnia Gani Putra Fiantono Gintan Regita Maharani Gintan Regita Maharani Gusti Dian Prayogi Hanindita, Amelia Widya Hariawan, Ferry irianto, apri Istikhoroh, Siti Kafidin Muzakki Khabib, Samsul Latif , Nashrudin Latif, Nashrudin Liviana Dwi Rahmadhani M. Athoillah, M. M. Nushron Ali Mukhtar Maharani, Gintan Regita Muhammad Athoillah, Muhammad Muhammad Habibie Al Hamzah Munir Rachman Nanda Kirana Nanda Kirana Nashrudin Latif Nisa, Seftya Khairun Nur Rohmah Nurdina Nurdina Putri, Chika Aulia Putri, Chika Aulia Ria Dini Apriliasari Rosmiati Rosmiati RR. Ella Evrita Hestiandari Saidon, Intan Marzita Saidon, Intan Marzita Saputri, Adheriana Wida Saputri, Adheriana Wida Satianingsih, Rarasaning Sigit Prihanto Utomo Subakir Subakir Suhardiyah, Martha Suharyanto Suharyanto Sukandani, Yuni Sutama Wisnu Dyatmika Tarisya Maulidya Wati TAUDLIKHUL AFKAR Tony Susilo Wibowo Ulfa Puspa Wanti Widodo untung lasiyono Utomo, Sigit Prihanto Wafiq, Ahmad Ahsanul Wardani, Waqiah Nilam Zaman, Akhamd Qomaru