Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : PERMANA : Jurnal Perpajakan, Manajemen, dan Akuntansi

Analisis Pengaruh Financial Distress terhadap Agresivitas Pajak dengan Manajemen Laba Sebagai Variabel Intervening Noni Christia Firdianti; Theresia Woro Damayanti
Permana : Jurnal Perpajakan, Manajemen, dan Akuntansi Vol 14 No 1 (2022): February
Publisher : Faculty of Economics and Business, University of Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/permana.v14i1.176

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh financial distress terhadap agresivitas pajak dengan manajemen laba sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan data sekunder laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019. Penentuan jumlah sampel menggunakan metode purposive sampling dan didapatkan sampel sebanyak 359 sampel. Pengujian hipotesis menggunakan metode analisis regresi dengan variabel intervening dan analisis jalur untuk variabel mediasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa financial distress tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, sedangkan financial distress dan manajemen laba berpengaruh positif dan signifikan terhadap agresivitas pajak, namun variabel manajemen laba tidak dapat memediasi financial distress dengan agresivitas pajak.