Pendidikan multikultural adalah upaya memberikan pemahaman kesepemahaman kepada peserta didik antar satu individu atau kelompok dengan individu atau kelompok yang lain untuk memahami dengan baik dan benar arti keragaman horizontal dan keragaman vertikal, multikultural memiliki nilai Hak Asasi Manusia dan demokrasi, pengurangan prasangka dan berpikir positif (positif thinking), nilai toleransi, saling percaya (mutual trust), nilai inklusivisme dan pluralisme, nilai equalitas (kesetaraan) dan justice (keadilan), dan nilai kesetaraan gender. Nilai-nilai pendidikan multikultural disampaikan dengan domain pengetahuan peserta didik yang meliputi kognitif, afektif dan psikomotorik siswa. Oleh karena itu betapa pentingnya pemahaman pendidikan multikultural bagi siswa. Penanaman pendidikan multikultural yang benar akan menghasilkan generasi yang kreatif, inovatif, serta generasi yang berkarakter, berintegritas dan menjunjung tinggi toleransi.