Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Inovasi Penelitian

EFEKTIVITAS PEMBERIAN ORAL MOTOR EXERCISE TERHADAP REFLEK HISAP PADA BBLR PRETERM Lutfia Ainna Shafa; Noor Yunida Triana
Jurnal Inovasi Penelitian Vol 3 No 2: Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jip.v3i2.1764

Abstract

BBLR kurang bulan atau prematur memiliki masalah dalam kelemahan reflek hisapnya atau pada oral motor nya, dan untuk itu perlu perawatan yang memadai. Masalah yang muncul pada BBLR yaitu terdapat kelemahan pada reflek hisapnya ada beberapa metode yang dapat dilakukan untuk meningkatkan reflek hisap pada bayi salah satunya adalah dengan teknik oral motor exercise. Teknik ini dapat meningkatkan reflek atau daya hisap pada bayi. Pada studi kasus ini menggunakan desain studi kasus deskriptif yaitu menggambarkan asuhan keperawatan yang diberikan kepada pasien mulai dari pengkajian, perumusan diagnosa, rencana intervensi, implementasi sampai dengan evaluasi. Teknik oral motor exercise yang dilakukan berpengaruh terhadap reflek menghisap pada bayi, implementasi yang dilakukan selama 3 hari dengan teknik oral motor exercise dapat meningkatkan reflek menghisap pada bayi.
PENGARUH PEMBERIAN PENDIDIKAN KESEHATAN HIV PADA IBU HAMIL TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DI PUSKESMAS AJIBARANG I Sarah Hamita Nelita Sari; Atun Raudotul Ma’rifah; Noor Yunida Triana
Jurnal Inovasi Penelitian Vol 3 No 5: Oktober 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jip.v3i5.2081

Abstract

Latar Belakang: pendidikan kesehatan pada prinsipnya bertujuan agar masyarakat berprilaku sesuai dengan nilai kesehatan maka dari itu pendidikan tentang HIV sangatlah penting bagi ibu hamil.Human Immunodeficiency Virus (HIV) merupakan salah satu penyakit yang menyerang sistem imun tubuh manusia yang disebabkan adanya penularan secara langsung dengan penderita. Pengetahuan yang kurang akan mempengaruhi sikap ibu hamil untuk melakukan tes HIV dan banyak ibu hamil yang tidak melaukan tes HIV selama kehamilannya.Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksperimental dan menggunakan desain one grup pre-test post –test design dengan Teknik Samping incidental mendapatkan jumlah 57 responden.Hasil Penelitian: Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa perlunya pemberian informasi kesehatan terhadap Ibu Hamil tentang HIV/AIDS, sehingga dapat memberikan sikap positif terhadap pemeriksaan HIV/AIDS pada ibu hamil. Sikap ibu hamil terhadap pemeriksaan HIV/AIDS berada dalam kategori Positif dimana 52 responden atau 91.2% memiliki Sikap positif terhadap pemeriksaan HIV/AIDS terhadap ibu hamil.Kesimpulan: Peningkatan nilai dari pengetahuan dan sikap ibu hamil terhadap pemeriksaan HIV/AIDS dapat juga dipengaruhi oleh pengetahuan dasar, minat, pengalaman dan juga lingkungan
PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN METODE AUDIOVISUAL TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG HIV/AIDS DI SMP NEGERI 1 BOJONGSARI Diah Tri Anggraini; Noor Yunida Triana; Ikit Netra Wirakhmi
Jurnal Inovasi Penelitian Vol 3 No 7: Desember 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jip.v3i7.2214

Abstract

Human Immunodeficiency Virus (HIV) merupakan salah satu penyakit yang menyerang sistem imun tubuh manusia yang disebabkan adanya penularan secara langsung dengan penderita. HIV/AIDS pada angka kejadian meningkat, penderita sebagian besar terdapat pada usia remaja. Pengetahuan yang kurang akan mempengaruhi sikap remaja. Pendidikan kesehatan bertujuan untuk masyarakat berperilaku sesuai dengan nilai kesehatan untuk karena itu pendidikan tentang HIV sangatlah penting bagi remaja. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan HIV pada pengetahuan dan sikap remaja tentang HIV dan AIDS. Metode Penelitian ini adalah kuantitatif eksperimental dan jenis metode yang digunakan quasi-experimental rancangan pretest- posttest control group design dengan teknik Proportional Random Sampling mendapatkan 90 responden. Hasil Penelitian : Hasil uji bivariate t independen ( p value pengetahuan = 0,000, p value sikap = 0,000. Hasil penelitian Pendidikan menunjukan bahwa pendidikan kesehatan dengan metode audiovisual berpengaruh signifkan terhadap tingkat pengetahuan dan sikap remaja tentang HIV dan AIDS.