Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : GEOGRAPHY : Jurnal Kajian, Penelitian dan Pengembangan Pendidikan

PERAN SERVANT LEADERSHIP TERHADAP KINERJA GURU (LITERATURE REVIEW) Lilik Nur Kholidah; Uyu Wahyudin Wahyudin; Yuyu Yuhana Yuhana
GEOGRAPHY : Jurnal Kajian, Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol 11, No 1 (2023): APRIL
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/geography.v11i1.12349

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh servant leadership terhadap kinerja guru. Setiap pemimpin memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda namun tetap memegang peranan penting dalam kepemimpinan. Pemimpin yang melayani merupakan pemimpin yang berintegritas, mampu mendelegasikan tugas untuk bawahannya dan efektif dijalankan jika pemimpin mampu mengambil keputusan yang tepat dalam segala kondisi dan situasi. Praktik kepemimpinan yang melayani (servant leadership) juga dapat dilaksanakan pada institusi pendidikan. Sekolah sebagai institusi pendidikan yang menjalankan proses pendidikan dan pembelajaran bagi peserta didik sangat ditentukan oleh praktik kepemimpinan yang dijalankan oleh kepala sekolah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah studi literatur/ kepustakaan yaitu dengan cara menelaah beberapa jurnal nasional maupun internasional sehingga dalam memperoleh data melalui kajian teks kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis isi. Hasil telaah artikel ilmiah membuktikan bahwa servant leadership berpengaruh positif terhadap kinerja guru, namun demikian ada sebagian kecil hasil penelitian yang menunjukkan berpengaruh secara tidak langsung dan tidak berpengaruh positif terhadap kinerja guru.Abstract:  The purpose of this research is to analyze the effect of servant leadership on teacher performance. Every leader has a different leadership style but still plays an important role in leadership. Leaders who serve are leaders with integrity, able to delegate tasks to their subordinates and carry them out effectively if leaders are able to make the right decisions in all conditions and situations. Servant leadership practices can also be implemented in educational institutions. Schools as educational institutions that carry out the education and learning process for students are largely determined by the leadership practices carried out by the school principal. The method used in this research is literature/library study by reviewing several national and international journals so that the data obtained through text review is then analyzed using content analysis techniques. The results of a review of scientific articles prove that servant leadership has a positive effect on teacher performance, however, there are a small number of research results which show an indirect effect and no positive effect on teacher performance.
PELAKSANAAN SUPERVISI DAN EVALUASI DIRI SEKOLAH SERTA HUBUNGANNYA DENGAN KINERJA GURU Kholidah, Lilik Nur; Ruhiat, Yayat; Suherman, Suherman
GEOGRAPHY : Jurnal Kajian, Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol 10, No 1 (2022): APRIL
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/geography.v10i1.8030

Abstract

Abstrak: Supervisi dan evaluasi kepala sekolah merupakan hal penting yang harus ditingkatkan agar kinerja guru menjadi lebih baik lagi. Oleh karena itu, artikel ini membahas mengenai hubungan pelaksanaan supervisi dan evaluasi diri sekolah (EDS) terhadap kinerja guru di SMP Negeri kota Serang. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan pelaksanaan supervisi dan Evaluasi Diri Sekolah terhadap kinerja guru. Untuk mencapai tujuan tersebut, digunakan analisis deskriptif. Penelitian dilakukan pada guru SMP Negeri se kota Serang dengan sampel sebanyak 227 dari 617 populasi. Selanjutnya, untuk menganalisis hubungan antar variabel digunakan pendekatan kuantitatif serta memakai rancangan deskriptif korelasi. Hasil penelitian menunjukkan (1) Terdapat hubungan yang signifikan antara pelaksanaan supervisi terhadap kinerja guru sebesar 0,579 dengan indikator tanggung jawab, dorongan untuk berhasil, peningkatan keterampilan, dan menyukai tantangan; (2 Terdapat hubungan yang signifikan antara evaluasi diri sekolah terhadap kinerja guru sebesar 0,722 dengan indikator perencanaan, pengembangan sekolah dan manajemen berbasis sekolah; (3) Pelaksanaan supervisi  dan evaluasi diri sekolah  berhubungan signifikan terhadap kinerja guru sebesar 75,3% dengan indikator kinerja guru kompetensi profesional, kompetensi pedagogik, kompetensi sosial, dan kompetensi kepribadian. Abstract:  Supervision and evaluation of school principals is an important thing that must be improved so that teacher performance becomes even better. Therefore, this article discusses the relationship between the implementation of school supervision and self-evaluation (EDS) on teacher performance at SMP Negeri Serang city. The research was conducted with the aim of knowing the relationship between the implementation of supervision and school self-evaluation on teacher performance. To achieve this goal, descriptive analysis is used. The study was conducted on teachers of SMP Negeri in Serang city with a sample of 227 of the 617 population. Furthermore, to analyze the relationship between variables, a quantitative approach is used and a descriptive correlation design is used. The results showed (1) There was a significant relationship between the implementation of supervision on teacher performance of 0.579 with indicators of responsibility, encouragement to succeed, increasing skills, and liking challenges; (2 There is a significant relationship between school self-evaluation on teacher performance of 0.722 with indicators of planning, school development, and school-based management; (3) Implementation of school supervision and self-evaluation is significantly related to teacher performance of 75.3% with teacher competency performance indicators professional competence, pedagogic competence, social competence, and personality competence.