Rubijanto JP
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Traksi : Majalah Ilmiah Teknik Mesin

PEMBENTUKAN KERAK CaCO 3 PADA ALAT SIMULATOR PEMBENTUK KERAK DENGAN KONSENTRASI Ca TRAKSI Vol. 17 No. 1 Juni 2017 2+ 3000 ppm PADA LAJU ALIR 30 mL/menit DAN 40 mL/menit Rio Indra Saksono; Samsudi Raharjo; Rubijanto JP
TRAKSI Vol 17, No 1 (2017): TRAKSI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (969.871 KB) | DOI: 10.26714/traksi.17.1.2017.%p

Abstract

Pembentukan kerak pada sistem perpipaan di industri maupun rumah tangga menimbulkan banyak permasalahan teknis dan ekonomis. Hal ini disebabkan karena kerak dapat menutupi atau menyumbat air yang mengalir dalam pipa dansekaligus menghambat proses perpindahan panas pada peralatan penukar panas.Tujuan dilakukan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan alat Closed Circuit Scale Simulator, memahami mekanisme pembentukan kerak CaCO3 dengan laju alir 30 mL/menit dan 40 mL/menit didalam pipa dengan aliran fluida dan mengkaji hasil morfologi, kristalograpi dan komposisi kerak. Hasil yang didapatkan selama pengujian dengan mereaksikan CaCl2 dan Na2CO3 menggunakan larutan Caberkonsentrasi 3000 ppm dengan laju alir 30 ml/menit dan 40 mL/menit dengan pengukuran waktu induksi. Hasil penelitian didapatkan waktu induksi untuk laju alir 30 mL/menit adalah 40 menit dengan nilai konduktivitas 8110 µS/cm sedangkan pada laju alir 40 mL/menit memiliki waktu induksi 28 menit dengan nilai konduktivitas sebesar 8400 µS/cm. Dari hasil SEM dan EDS antara laju alir 30 mL/menit dan 40 mL/menit terlihat  bentuk morfologi kubus dengan struktur Kristal Rombohedral. Kata Kunci: Kerak CaCO3, Laju Alir, Waktu Induksi, SEM-EDS