Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE)

SINTESIS KOMPLEKS BERINTI GANDA Fe(II)-M(I-II) SEBAGAI SENYAWA MOLEKULER CERDAS Yusthinus T Male; Matheis F.J.D.P anasale; Abraham Mariwy
Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE) Vol 2 No 1 (2012): Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE)
Publisher : Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/MJoCEvol2iss1pp10-16

Abstract

Kompleks Fe(II)-M(I-II) {(M(I)=Cu(I) dan M(II)=Ni(II)} dengan ligan bidentat 2,2’-dipiridilamin (dpa) dan ligan jembatan CN- telah berhasil disintesis. Kompleks yang terbentuk merupakan kompleks berinti ganda dengan rumus molekul [Fe(dpa)2]2Ni(CN)4}(BF4)2. Rumus molekul ini diperoleh dari analisis ion dan CHN. Karakterisasi dengan XRD mendukung keberadaan dua inti logam dalam kompleks. Pengukuran kerentanan magnet pada kompleks tersebut menunjukkan sifat paramagnet dengan momen magnet sebesar 6,38 BM
ISOLASI DAN KARAKTERISASI ASAM HUMAT DARI HUMUS TANAH ASAL PULAU AMBON DAN PULAU SERAM, MALUKU Yusthinus T Male; Pieter J Kunu; Claudia F Talaud; Jusuph J Wattimury
Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE) Vol 12 No 1 (2022): MJoCE
Publisher : Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/MJoCEvol12iss1pp53-61

Abstract

Asam humat adalah salah satu senyawa yang terkandung dalam senyawa humat, yang merupakan hasil dekomposisi bahan organik, terutama bahan nabati yang terdapat dalam batubara muda, gambut, kompos atau humus. Salah satu karakteristik yang paling khusus dari senyawa humat ialah kemampuannya untuk berinteraksi dengan ion logam, oksida, mineral, dan senyawa organik, termasuk pencemar beracun, dengan membentuk asosiasi, baik yang larut dalam air maupun yang tidak larut dalam air. Telah dilakukan isolasi dan karakterisasi asam humat serta penentuan sifat fisik dan kimia tanah hutan asal Desa Waai dan Desa Airlouw, Pulau Ambon serta Desa Kairatu, Pulau Seram. Isolasi asam humat dilakukan menggunakan metode ekstraksi alkali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asam humat hasil isolasi dari ketiga lokasi mengandung gugus fungsi yang sama, yaitu asam karboksilat dan hidroksil (–OH) fenolat. Kadar asam humat tertinggi terdapat pada Desa Kairatu, yaitu 42,05%.
ANALISIS KADAR LOGAM TIMBAL (Pb) PADA SEDIMEN DI PERAIRAN PELABUHAN HITU Abraham Mariwy; Anjarnita Haupea; Yeanchon H Dulanlebit; Yusthinus T Male
Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE) Vol 12 No 2 (2022): MJoCE
Publisher : Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/MJoCEvol12iss2pp84-95

Abstract

Pelabuhan Hitu merupakan salah satu pelabuhan strategis di Kabupaten Maluku Tengah yang berada di Kecamatan Leihitu Pulau Ambon, pelabuhan ini merupakan sarana transportasi laut, sehingga banyak aktivitas yang dilakukan di sekitar pelabuhan hitu. Aktivitas masyarakat tersebut dapat menimbulkan peningkatan logam berat seperti Pb. Penelitian ini dilakukan di perairan pelabuhan Hitu, dengan tujuan untuk mengetahui kandungan logam berat timbal (Pb) pada sedimen. Ukuran butir sedimen diukur dengan menggunakan Sieve Shaker dan sampel dianalisis menggunakan Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Hasil penelitian menunjukan bahwa ukuran butir partikel sedimen adalah gravel berkisar antara 0,14-8,18%, pasir 48,68-90,03% dan lumpur 4,59-39,27%. Kadar timbal (Pb) pada sedimen di semua Stasiun pengamatan telah melewati standar baku mutu yang ditetapkan oleh Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 51 Tahun 2004 tentang Baku Mutu Air Laut yaitu 0,05 mg/l dengan kadar logam Pb pada stasiun I 9,9175 mg/kg, pada stasiun II 16,44 mg/kg, stasiun III 11,9575 mg/kg, stasiun IV 8,425 mg/kg dan pada stasiun V 9,1075 mg/kg
Co-Authors Abraham Mariwy Amos, Matthew Adi Honey Anakotta, Jaicson G. Anjarnita Haupea Asriningsih, Asriningsih Baharudin, Muh. Daswar A. Banjar, Firman Batawi, Chudeya Y. Bijang, Catherina M. Bijang, Catherina Manukpadang Bijang, Chaterina Manukpadang Claudia F Talaud Djulia Onggo Djulia Onggo Dolaitery, Lois Mikhal DOMINGGUS MALLE El, Rahma Fahrul Rozy Fakaubun Fransina, Eirene G. Gaspersz, Nelson Hanoch J Sohilait Hattu, Nikmans Hellna Tehubijuluw Herland Satriawan I Wayan Sutapa IRSAN . Irsan Irsan Ismail, Irwan Ismunandar Ismunandar Ismunandar Ivonne Telussa Joris, Shielda Natalia Jusuph J Wattimury Kabau, Widyawati Kapelle, Imanuel B. D. Koto, Saifuddin Landu, Sartika Lesiela, Lewi Lessil, Camellia Y. Letsoin, Lina I Leuwol, Dean Y.E. Lina I Letsoin Maahury, Mirella Fonda Mangesa, Rosita Matheis F.J.D.P anasale Matheis F.J.D.P. Tanasale Modok, Deddy W.S. Muhamad A. Martoprawiro Muhamad Abdulkadir Martoprawiro Muhamad Abdulkadir Martoprawiro Naharuik, Sintia Nanlohy, Alberth Ch. Natsir, Nur Alim Netty A Siahaya Nina B Garium Nunumete, Neti Pattiasina, Priska M. Pelata, Paulina M. Pieter J Kunu Pusung, Yulian A. D. Ranglalin, Olivia M. Rosmawaty Harahap Rumakat, Dewi H Rumatoras, Hadijah Salatutin, Febrian M. Sanawain, Lea Sekewael, Serly J. Sekewael, Serly Jolanda Selanno, Debby A J Selanno, Debby A.J. Semuel Simra Pada Seumahu, Cecelia Anna Seumahu, Cecilia A. Seumahu, Cecillia Anna Siahaya, Antho Netty Siahaya, Netty A Siti Nuraisah, Siti Sohilait, Mario R. Sohilait, Mario Rowan Sri, Dewi Sunarti Taipabu, Muhammad I. Tehubijuluw, Helna Tupan, Ch I Wattimury, Jusuf Yeanchon H Dulanlebit