ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan menunjukan saling keterkaitan antara matematika dengan budaya. Selama ini banyak orang beranggapan bahwa tidak adanya keterkaitan antara matematika dengan budaya, anggapan tersebut perlu adanya klarifikasi atau pembuktian pada penelitian ini. sebuah studi yang mengkaji ide atau mempelajari matematika dalam aktivitas dikenal dengan ethomatematics. Penelitian ini dilakukan di desa Cidikit kecamatan Bayah kabupaten Lebak-Banten. Fokuf aktivitas budaya yang diteliti adalah budaya hanacaraka yang ada di desa Cidikit. Tujuannya adalah mengungkap ide-ide matematis yang terdapat pada hanacaraka. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil temuannya bahwa pada hanacaraka terdapat konsep matematis pembagian, algoritma pembagian, dan modulo.Kata Kunci : Budaya, Etnomatematika, Matematika, Hanacaraka