Efektivitas pembelajaran bahasa Indonesia menggunakan bahasa baku di MI Al-Huda perlu dipertanyakan, sehingga perlu ditanyakan secara langsung dengan narasumber terkait. Penulis mengupayakan untuk menanyakan secara langsung terkait dengan efektivitas pembelajaran menggunakan bahasa baku. Di kelas VA MI Al-Huda Depok Sleman. Setelah diadakan wawancara terkait efektivitas pembelajaran menggunakan bahasa baku membuktikan bahwa kurang efektifnya penggunaan bahasa baku dalam pembelajaran bahasa indonesia, karena materi bahasa baku yang belum diajarkan secara keseluruhan pada jenjang sekolah dasar kelas V. Untuk itu penulis memberikan kesimpulan bahwa kurang efektifnya pembelajaran menggunakan bahasa baku disebabkan oleh materi yang belum diajarkan keseluruhan pada jenjang sekolah dasar kelas V. Kata Kunci: Efektivitas Pembelajaran, Bahasa Baku