Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Journal of Social Sciences and Technology for Community Service

Peningkatan Brand Awareness Zana Brownies Melalui Pemasaran Digital Pada Platform Tiktok Pradana, Afnan Haris; Pugan, Irfan Raihan; Febrian, Angga; Banuwa, Laili Fadhila; Sakinah, Tazkiyah; Nugroho, Dwi; Kartika, Winda
Journal Social Science And Technology For Community Service Vol. 6 No. 1 (2025): Volume 6, Nomor 1, March 2025
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jsstcs.v6i1.91

Abstract

Perkembangan dunia digital berpengaruh terhadap pemasaran untuk semua jenis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). UMKM harus bisa mencari strategi yang tepat untuk dapat bersaing di dunia pemasaran digital. Peningkatan brand awareness sangat penting bagi UMKM untuk meningkatkan kesadaran akan merek dari produk mereka. Aplikasi TikTok menjadi salah satu platform yang dapat dimanfaatkan pelaku usaha untuk menjalankan strategi pemasaran digital melalui video pendek. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran digital yang tepat untuk UMKM Zana Brownies. Dalam penelitian ini, diimplementasikan dua strategi, yaitu content marketing dan content personalization untuk meningkatkan brand awareness dari UMKM Zana Brownies. Hasilnya, brand awareness terhadap Zana Brownies meningkat yang ditunjukkan oleh jumlah tayangan dan suka pada platform Tiktok UMKM Zana Brownies.
Pendampingan Pemetaan SDM dan Branding Digital Desa Wisata Berkelanjutan pada Desa Mandah Natar Lampung Selatan Mardiana, Nova; M. Rusdi, Zainnur; Banuwa, Laili Fadhila; Nugroho, Dwi
Journal Social Science And Technology For Community Service Vol. 6 No. 2 (2025): Volume 6, Nomor 2, September 2025
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jsstcs.v6i2.850

Abstract

ABSTRAK- Kegiatan ini bertujuan untuk mengeksplorasi strategi pengembangan Desa Mandah, Kecamatan Natar, Lampung Selatan, melalui pendampingan pemetaan sumber daya manusia (SDM) dan branding digital sebagai upaya mewujudkan desa wisata berkelanjutan. Pemilihan topik ini didasari oleh potensi alam dan budaya Desa Mandah yang besar namun belum dimanfaatkan secara optimal. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif melalui tiga tahapan utama, yaitu pemetaan dan pemberdayaan potensi SDM, pendampingan pembuatan konten digital, serta pelatihan copywriting untuk narasi promosi. Hasil awal menunjukkan bahwa keterlibatan masyarakat dalam program ini meningkatkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan pariwisata berkelanjutan dan mendorong terbentuknya kelompok sadar wisata serta pengelola media sosial desa. Temuan ini menegaskan pentingnya strategi branding digital dan partisipasi masyarakat untuk meningkatkan visibilitas online, memperluas jangkauan pasar, serta memperkuat citra Desa Mandah sebagai destinasi wisata berkelanjutan. Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dampak positif jangka panjang bagi lingkungan, masyarakat, dan perekonomian lokal.