Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Kebidanan, Keperawatan dan Kesehatan (J-BIKES)

Pengaruh Penerapan 5 R ( Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin ) Terhadap Perencanaan Logistik Alat Kesehatan Di RSU Muhammadiyah Sumatera Utara Tahun 2019 Sukma Yunita; Vera Irawati
JURNAL KEBIDANAN, KEPERAWATAN DAN KESEHATAN (BIKES) Vol 1, No 1 (2021): J-BIKES JULI
Publisher : Mata Pena Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.861 KB) | DOI: 10.51849/j-bikes.v1i1.6

Abstract

Ketidaktersediaan alat kesehatan dipengaruhi manajemen logistik meliputi proses perencanaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian serta pengendalian alat. 5R adalah salah satu metode untuk meningkatan efisiensi, produktifitas, dan keselamatan kerja. Tujuan Penelitian mengetahui untuk mengetahui bagaimana “pengaruh penerapan 5R terhadap perencanaan logistik alat kesehatan di RSU Muhammadiyah tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah pre-Ekperiment Design, dengan one group pretes–posttes dengan jumlah sampel 9 responden. Tehnik pengambilan sampel yaitu teknik Purposive sampling Instrumen penelitian menggunakan lembar konsoner dan observasi. Analisa bivariat dengan uji Wilcoxon signed rank test. Hasil penelitian menunjukan pada sebelum diberikan metode 5R didapatkan perencanaan logistik yang kurang baik sebanyak 9 responden dan setelah dilakuakn metode 5R perencanaan logistik yang cukup baik sebanyak 9 responden didapatkan nilai signifikan P= 0,003 sehingga ada pengaruh penerapan metode 5R. Kesimpulan didapatkan ada perbedan perencanaan logistik sebelum dan sesudah diterapkan 5R, diharapkan kepala ruangan dari setiap ruangan melakukan briefing dan controlling alat kesehatan secara rutin.
Pengaruh Pendidikan Kesehatan Metode Bernyanyi Terhadap Pengetahuan Tentang PHBS Sekolah Mencuci Tangan Dan Membuang Sampah di SDN.102072 Desa Pekan Bandar Khalifah Azra, Siti Fadhila; Yunita, Sukma; Hati, Yulis; Harahap, Yuliatil Adawiyah
JURNAL KEBIDANAN, KEPERAWATAN DAN KESEHATAN (BIKES) Vol 3, No 2 (2023): J-BIKES NOVEMBER
Publisher : Mata Pena Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51849/j-bikes.v3i2.48

Abstract

PHBS merupakan upaya memperkuat seseorang untuk mewujudkan kehidupan yang berkualitas kegiatan belajar mengajar sekolah perlu diperhatikan agar mendapatkan kondisi yang bersih dan nyaman. Masalah yang ada disekolah adalah siswa belum paham cara mencuci tangan dan membuang sampah pada tempatnya. Tujuan untuk mengetahui pengaruh mencuci tangan dan membuang sampah. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian pre eksperimen dengan desain penelitian menggunakan one group Pre-post test design. Populasi dalam penelitian ini siswa kelas IV, V, VI yang berjumlah 30 siswa. Pengambilan sampel ini menggunakan random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Uji statistik dalam penelitian ini yaitu Uji Wilcoxon. Hasil penelitian diperoleh sebelum diberikan pengetahuan mencuci tangan dan membuang sampah cukup (83.3) setelah diberikan pendidikan kesehatan baik (86.7) pengaruh pendidikan kesehatan metode bernyanyi nilai p-0.000 0.05 yang artinya ada pengaruh pendidikan kesehatan metode bernyanyi terhadap pengetahuan PHBS di sekolah mencuci tangan dan membuang sampah di SDN.102072 Desa Pekan Bandar Khalifah Tahun 2023. Kesimpulan adanya pengaruh mencuci tangan dan membuang sampah di SDN.102072 Desa Pekan Bandar Khalifah Tahun 2023. Saran agar penelitian ini dapat diterapkan disekolah.
Analisis Kualitas Pelayanan Medis Terhadap Citra Merek Dengan Keputusan Pasien Memilih Kembali Layanan Kesehatan Yunita, Sukma; Pasaribu, Masdalifa; Agustian, Irwan; Ramadhani, Ayu Alia
JURNAL KEBIDANAN, KEPERAWATAN DAN KESEHATAN (BIKES) Vol 5, No 1 (2025): J-BIKES JULI
Publisher : Mata Pena Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51849/j-bikes.v5i1.121

Abstract

Industri jasa kesehatan, seperti rumah sakit dan klinik, mengalami persaingan yang ketat dalam menarik pasien. Keputusan pasien dalam memilih layanan kesehatan dipengaruhi oleh berbagai faktor, di antaranya kualitas pelayanan medis dan citra merek. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kualitas pelayanan medis dan citra merek terhadap keputusan pasien dalam memilih kembali layanan kesehatan di Klinik Pratama Andhika. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 317 pasien Klinik Pratama Andhika pada periode 12–25 Juni 2024. Analisis data dilakukan menggunakan uji chi-square untuk mengetahui hubungan antarvariabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden menilai kualitas pelayanan medis di Klinik Pratama Andhika sebagai baik (76,7%), citra merek sebagai baik (78,9%), dan 80,1% pasien memutuskan untuk kembali memilih layanan kesehatan di klinik tersebut. Hasil uji chi-square menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas pelayanan medis dengan keputusan pasien memilih layanan kesehatan (p-value = 0,000 α 0,05) serta hubungan signifikan antara citra merek dengan keputusan pasien memilih layanan kesehatan (p-value = 0,010 α 0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa kualitas pelayanan medis dan citra merek berperan penting dalam keputusan pasien memilih layanan kesehatan. Oleh karena itu, peningkatan kualitas pelayanan dan citra merek yang positif dapat menjadi strategi efektif dalam meningkatkan loyalitas pasien terhadap fasilitas kesehatan