Latar Belakang: Cacar monyet (monkeypox) adalah penyakit menular zoonosis yang muncul kembali dan tersebar luas di daerah yang belum terdeteksi selama beberapa dekade. Wabah monkeypox dilaporkan secara sporadis di masa lalu. Wabah besar juga terjadi di Nigeria pada 2017-2018 dan Amerika Serikat serta Nigeria Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah literature review, yaitu literatur yang dikumpulkan dari beragam sumber yang terkait dengan monkeypox disease. Hasil: Cacar monyet terjadi akibat virus monkeypox. Penyekit ini endemik di Afrika Tengah dan Afrika Barat. Kasus pada manusia baru-baru ini menyebar ke lokasi lain. Belum ditemukan kasus cacar monyet di Indonesia. Cacar monyet pada manusia menyerupai cacar, tetapi gejala umumnya lebih ringan. Virus monkeypox dapat ditemukan pada lesi kulit atau usap tenggorokan dan nasofaring. Cacar monyet dapat sembuh sendiri. Pengobatannya bersifat supportif. Penularan penyakit ini dapat dicegah dengan menghindari kontak langsung dengan hewan liar. Kesimpulan: Cacar monyet merupakan penyakit menular zoonosis yang disebabkan oleh virus monkeypox. Penyakit ini dapat sembuh dengan sendirinya. Pengobatan yang diberikan bersifat simtomatis. Pencegahan penularan yang direkomendasikan adalah dengan mengindari kontak pada pasien atau hewan yang terinfeksi.Kata Kunci: Cacar Monyet, Pencegahan, Penularan, Tatalaksana