Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Penerapan Model Project Based Learning Dalam Pembelajaran Matematika Ditinjau Dari Gaya Kognitif Siswa Kelas VII SMPN 1 Rantepao Beatric Videlia Remme
Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan Vol 6 No 2 (2017)
Publisher : LPPM UKI Toraja

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.222 KB)

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif, yang bertujuan untuk untuk mengetahui: (1) gambaran hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya kognitif field independent yang diajar model Project Based Learning (2) gambaran hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya kognitif field dependent yang diajar dengan model pembelajaran project based learning (3) peningkatan hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya kognitif field independent yang diajar model Project Based Learning (4) peningkatan hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya kognitif field dependent yang diajar dengan model pembelajaran project based learning. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 1 Rantepao dengan menggunakan desain One group Pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua kelas VII SMPN 1 Rantepao dan sampel penelitian adalah kelas VIIb yang dipilih secara Cluster Random Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes dan non tes. Data tentang gaya kognitif dikumpulkan dengan tes GEFT sedangkan data hasil belajar dikumpulkan dengan tes hasil belajar. Selanjutnya dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif untuk melihat gambaran hasil belajar siswa field independent dan field dependent yang diajar model Project Based Learning serta bagaimana peningkatan hasil belajarnya.