Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search
Journal : Jurnal Edukasi

Analisis Aplikasi Permainan Berbasis Komputer dalam Mengembangkan Kemampuan Berpikir Simbolik Anak Usia 5-6 Tahun di TK Karya Yosef Pontianak Andarti, Maria Lauda; Miranda, Dian; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aplikasi permainan berbasis komputer dalam mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia 5-6 tahun di TK Karya Yosef Pontianak. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis isi dan deskriptif dengan bentuk penelitian kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah 14 pilihan permainan yang ada pada aplikasi Kids Games, Feather Counter, GCompris, Animated Math, dan Garden Count. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis tema dan dokumentasi. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar coding dan pedoman dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, penentuan sampel, perekaman atau pencatatan, mereduksi, penarikan kesimpulan, mendeskripsikan. Hasil penelitian menunjukan bahwa permainan berbasis komputer dapat digunakan untuk mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia dini 5-6 tahun, namun perlu adanya perbaikan-perbaikan agar permainan berbasis komputer di TK Karya Yosef Pontianak ini lebih layak dan relevan dalam mengembangkan kemampuan berpikir simbolik anak usia 5-6 tahun di TK Karya Yosef Pontianak.
Pengaruh Media Video Animasi Terhadap Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Usia 5-6 Tahun Enjela, Bela Ocvi; Miranda, Dian; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 2 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i2.257

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media video animasi terhadap kemampuan berhitung permulaan anak usia 5-6 tahun di TK Global Maju Khatulistiwa Pontianak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif bentuk eksperimen dengan desain penelitian Pre eksperimental desain one group pretest-posttest. Banyaknya sampel pada penelitian ini adalah 11 anak. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan lembar observasi, daftar checklist dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas data untuk mengetahui data apakah berdistribusi normal kemudian dilakukan uji regresi linear sederhana, uji t (t-test) dan dilakukan uji effect size. Didapatkan nilai rata-rata kemampuan berhitung permulaan anak sebelum penggunaan media video animasi adalah 5,55 serta setelah penggunaan media video animasi adalah 8,82. Berdasarkan pada hasil penelitian diperoleh nilai signifikansi pada uji regresi linear sederhana sebesar 0,00 yang artinya media video animasi berpengaruh terhadap kemampuan berhitung permulaan. Nilai koefisien determinasi yang diperoleh sebesar 0,814 yang artinya pengaruh media video animasi terhadap kemampuan berhitung permulaan anak adalah sebesar 81,4%. Hasil uji t menunjukkan bahwa thitung ttabel (6.267 1,833), maka hipotesis H0 ditolak dan Ha diterima. Dalam uji Effect Size diperoleh nilai 4,160 1,00 sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan media video animasi berpengaruh kuat terhadap kemampuan berhitung permulaan anak.
Peran Guru dalam Menanamkan Rasa Percaya Diri Anak Usia 5-6 Tahun di TK Gembala Baik Pontianak Rhema, Rhema; Aunurrahman, Aunurrahman; Amalia, Annisa; Halida, Halida; Miranda, Dian
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 2 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i2.284

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui tentang Peran Guru Dalam Menanamkan Rasa Percaya Diri Anak Usia 5-6 Tahun Di Tk Gembala Baik Pontianak. Metode penelitian penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan bentuk penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru pada kelompok B Lavenders, anak usia 5-6 tahun di Tk Gembala Baik Pontianak. Lokasi penelitiian Tk Gembala Baik 2 Pontianak. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: (1). Peran guru sebagai pembimbing dalam menanamkan rasa percaya diri anak 5-6 tahun di TK Gembala Baik Pontianak. Sebagai seorang pembimbing guru selalu mendampingi, mengarahkan anak.  (2). Peran guru sebagai fasilitator dalam menanamkan rasa percaya diri anak usia 5-6 tahun di TK Gembala Baik Pontianak.   Sebagai fasilitator guru menyiapkan berbagai fasilitas belaja seperti menyiapkan modul ajar, RPH dan membuat suasana kelas nyaman.  (3).Peran guru sebagai motivator dalam menanamkan rasa percaya diri anak usia 5-6 tahun di TK Gembala Baik Pontianak ,guru sebagai motivator membangkitkan minat, mendorong serta memotivasi anak untuk  lebih berani dan yakin dengan  hasil karya nya.
The Metode Pembiasaan dalam Menanamkan Karakter Peduli Peduli Sosial Pada Anak di TK Gembala Baik Pontianak Furwanti, Furwanti; Aunurrahman, Aunurrahman; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 4 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i4.351

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan tentang metode pembiasaan dalam menanamkan karakter peduli sosial pada anak di Tk Gembala Baik Pontianak. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah guru kelompok B di Tk Gembala Baik Pontianak. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahaan data yaitu triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukan 3 (hal), bahwa: (1) Metode pembiasaan dalam menanamkan karakter peduli sosial dengan keteladanan pada anak di TK Gembala Baik Pontianak,( 2) Metode pembiasaan dalam menanamkan karakter peduli sosial yang dilakukan secara rutin pada anak di TK Gembala Baik Pontianak, (3) Metode pembiasaan dalam menanamkan karakter peduli sosial secara spontan pada anak di Tk Gembala Baik Pontianak. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu kegiatan pembiasaan yang dioleh guru untuk menanamkan pembiasaan karakter peduli pada anak usia 5-6 tahun.
Pengaruh Media Mathematical Intelligence Stick terhadap Kemampuan Berfikir Simbolik Anak Kelompok B Novianti, Lili; Miranda, Dian; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 4 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i4.352

Abstract

Kemampuan berfikir simbolik merupakan sebuah kemampuan dalam membayangkan sebuah objek yang tidak ada dihadapannya. Media mathematical intelegence stick merupakan salah satu media yang berperan penting dalam mengembangkan kemampuan berfikir simbolik bagi anak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media mathematical intelligence stick terhadap kemampuan berfikir simbolik anak kelompok B. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif yang merupakan penelitian berupa angka-angka yang diukur menggunakan statistik.Bentuk penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen design dengan menggunakan rancangan one group pretest-postest. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah lembar cheklist dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh media mathematical intelligence stick terhadap kemampuan berfikir simbolik anak kelompok B yang dapat dilihat dari hasil pretest penelitian mendapatkan rata-rata skor 3,2. Setelah melakukan pembelajaran menggunakan media mathematical intelligence stick mendapatkan rata-rata skor 3,8. Setelah itu dilihat dari hasil uji cohen’s, yang digunakan untuk melihat seberapa besar pengaruh yang diberikan oleh media mathematical intelligence stick terhadap kemampuan berfikir simbolik anak diperoleh nilai sebesar 0,49 yang bearti bahwa pengaruh yang diperoleh media mathematical intelligence stick terhadap kemampuan berfikir simbolik termasuk kategori sedang.
Peran Guru dalam Mengembangkan Kreativitas Anak Usia 5-6 Tahun di PAUD Al-Husna Sungai Raya Kuburaya Ismawati, Ismawati; Miranda, Dian; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 5 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i5.368

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru dalam mengembangkan kreativitas anak usi 5-6 tahun di PAUD AL-HUSNA Sungai Raya Kuburaya. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yang di lakukan di PAUD AL-HUSNA. Prosedur pengumpulan data ini dilakukan dengan cara observasi, wawancara dokumentasi dan catatan lapangan. Analisis data yang dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan: (1) Bagaimana Peran guru sebagai fasilitator dalam mengembangkan kreativitas anak usia 5-6 tahun di PAUD AL-HUSNA Sungai Raya Kuburaya, (2) Bagaimana Peran guru sebagai mediator dalam mengembangkan kreativitas anak usia 5-6 tahun di PAUD AL-HUSNA Sungai Raya Kuburaya. Hal ini terlihat pada saat peran guru dalam memfasilitasi anak dan berperan sebagai mediator yang baik bagi anak.
Metode Bernyanyi untuk Menumbuhkan Kepercayaan Diri Anak Usia 4-5 Tahun di TK Sarai Permata Kapuas Hulu Ekhesy, Della; Halida, Halida; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 6 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i6.356

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan strategi bernyanyi untuk menumbuhkan kepercayaan diri pada anak usia 4-5 tahun di TK Sarai Permata, Kapuas Hulu. Penelitian kualitatif deskriptif merupakan pendekatan yang dilakukan dalam metode ini. Hotspot informasi untuk eksplorasi ini adalah berkumpulnya Seorang instruktur di TK Sarai Permata, bernama Dini Ani, berusia 37 tahun dan berjenis kelamin perempuan. Informasi diperoleh melalui pertemuan, persepsi dan dokumentasi. Hasil eksplorasi menunjukkan bahwa: 1. Setiap hari sebelum pembelajaran dimulai, guru TK Sarai Permata membuat Rencana Pembelajaran Harian (RPPH). Lagu-lagu yang dipilihnya sesuai dengan tema pembelajaran, memilih lagu-lagu yang mudah dinyanyikan anak-anak dan akrab dengan dunia anak. Misalnya lagunya harus pendek-pendek agar anak-anak mudah menghafal liriknya, 2. Pelaksanaan pembelajaran telah terlaksana dengan baik sesuai RPPH, dalam melakukan latihan menyanyi dilakukan dengan menggunakan tata cara pertunjukan lanjutan, latihan menyanyi dalam tahapannya, adanya rasa kepastian dan kedekatan bersama antara pendidik dan anak, serta pemberian hadiah dan pujian kepada anak, 3. Penilaian dilakukan dengan menggunakan lembar instrumen evaluasi sehari-hari sebagai agenda. Oleh karena itu, pemanfaatan teknik bernyanyi dalam mengembangkan rasa takut pada anak di TK Sarai Permata telah terlaksana dengan baik.
Upaya Guru dalam Menstimulasi Perkembangan Sosial Emosional Anak Usia 5-6 Tahun di TK Bandara Supadio Kubu Raya Rahmawati, Apriani; Halida, Halida; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 2 No. 6 (2024): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v2i6.410

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengesksplorasi dan memahami upaya guru dalam menstimulasi perkembangan sosial emosioanal anak usia 5-6 tahun di TK Bandara Supadio Kubu Raya. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menerapkan berbagai upaya dalam proses pembelajaran untuk mendukung perkembangan sosial emosional anak. Pada tahap perencanaan, guru menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian (RPPH) yang mencakup tujuan-tujuan untuk membentuk karakter sosial dan emosional anak, seperti kepatuhan terhadap aturan, berbagi dengan teman, tolong-menolong, dan ekspresi emosional yang sesuai. Tema dan media pembelajaran yang relevan dipilih untuk mendukung pencapaian tujuan tersebut. Dalam peraktiknya, guru menggunakan berbagai kegiatan seperti meronce rantai dari kertas, menulis, dan kegiatan makan bersama untuk menstimulasi keterampilan sosial dan emosional anak. Selama pelaksanaan, guru mengatasi berbagai situasi seperti konflik antar anak dengan memberikan nasehat, motivasi, dan penanganan yang tepat untuk mengelola emosi dan perilaku anak. Penilaian dilakukan secara spontan dengan mencatat perkembangan anak langsung di portofolio, guru tidak membuat format penilaian dengan formal. Penilaian ini menyoroti pentingnya pendekatan yang adaptif dan responsif dalam menstimulasi perkembangan sosial emosional anak dan memberikan rekomendasi untuk pelatihan guru.
Implementasi Model Pembelajaran Sentra Bahan Alam dalam Meningkatkan Kemampuan Sains Anak Usia 5-6 Tahun TK Mujahidin 1 Pontianak Ramadhani, Inka Gita; Halida, Halida; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v3i2.431

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui implementasi model pembelajaran sentra bahan alam dalam meningkatkan kemampuan sains anak usia 5-6 tahun TK Mujahidin 1 Pontianak. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitan Lapangan (Field Research). Sumber data ialah guru serta anak di kelas sentra bahan alam TK Mujahidin 1 Pontianak dan datanya adalah hasil wawancara dan lembar observasi juga dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan guru sudah melaksanakan model pembelajaran sentra bahan alam dalam meningkatkan kemampuan sains anak usia 5-6 tahun yaitu melalui pijakan lingkungan main, 1) Pijakan sebelum main, 2) Pijakan saat main, dan 3) Pijakan setelah main dengan komponen sains yaitu sanis proses dalam meningkatkan kemampuan sains anak usia 5-6 Tahun TK Mujahidin 1 Pontianak. Berdasarkan hasil penelitian bisa disimpulkan bahwa pijakan sentra dalam meningkatkan kemampuan sains anak terlaksana dengan baik dan efektif.
Efektivitas Penggunaan Media Pembelajaran Sea and Land dalam Meningkatkan Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Kelompok B di TK Negeri Pembina Sungai Kakap Elisa, Elisa; Radiana, Usman; Amalia, Annisa
Jurnal Edukasi Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v3i2.424

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui efektivitas penggunaan media pembelajaran Sea and Land meningkatkan kemampuan berhitung permulaan anak. Sampel penelitian ini sebanyak 31 dengan tipe anak Kelompok B usia 5-6 tahun yang terdiri dari 15 anak laki-laki dan 16 anak perempuan. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi yang terstruktur. Analisis data yang digunakan yaitu Wilcoxon Singned Ranks Test. Temuan utama dalam penelitian ini menujukkan bahwa media yang digunakan guru belum efektif dalam pelaksanaannya, sehingga kemampuan berhitung permulaan anak belum berkembang dengan baik. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan berhitung permulaan anak Kelompok B Kelas B1 TK Negeri Pembina Sungai Kakap mengalami peningkatan dari nilai rata-rata 14,9 dengan kategori mulai berkembang (MB) menjadi 27,7 dengan kategori berkembang sesuai harapan (BSH). Terbukti dari hasil uji efektivitas N-gain menunjukkan bahwa media pembelajaran Sean and Land efektif dalam meningkatkan kemampuan berhitung permulaan anak dengan nilai taksiran sebesar 0,7685 atau 76,85%. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa sea and land berpangaruh bagi hasil belajar.
Co-Authors ,, Asna ,, Fitriani Adelia Nur Tahira Afifah, Firza Nur Agustin, Alpina Ahmad Mubarak, Ahmad Alfina Febrianti Amla, Amla Andarti, Maria Lauda Andini Linarsih Andre Pratama Sitepu Apriani Rahmawati Arimbi, Gita ARIYANI RAMADHANI Ariyani Ramadhani Arsawalnisah, Arsawalnisah Assalwa Tazkia L Audita, Almiati Aunurrahman Aunurrahman Ayunisa, Radhwa Bella Silvesteria Damanik Busri Endang Candra Rindi Irawan Cindi Sandra Corina, Riska Damiania, Sepriana Daulat Saragi Desike, Vivin Desni Yuniarni Desni Yuniarni Desni Yuniarni Destrinelli Dian Miranda Dian Miranda Dian Miranda Dian Miranda Diana, Savira Rahma Dias Khairina Sabila Dutatiska, Chieta Lara Dwi Utami, Hendrika Ekhesy, Della Elina, Ernamitha Elisa Elisa Enjela, Bela Ocvi Enjely, Aprilyany Evalinapkapahan Evalinapkapahan Faizati umu Aimanah Fauzi Fauzi Fitriani, Eva Furwanti, Furwanti Haeruddin Haeruddin Halida Halida Halida Hania Dwitri Fadhia Hawani, Hanifah Rozalia Heryono, Heri Iftiza, Fachria Imam Ghozali Ismawati Ismawati Jessica, Agustina Kartika Sari KHOIRUNNISA Kristanti, Valeria Devi Kurniawan, Liyon lada, christina olly Linarsih, Andini Lukmanul Hakim Lukmanulhakim Lukmanulhakim ., Lukmanulhakim M. Syukri M. Yamin Marmawi R Marmawi R . Marmawi R. Maulana, Fadillah Maulana, Ivan Mayasari, Ulfayani Mei Seven Panjaitan Mella Yunita Meri Sri Sugita Miranda, Dian Miranda Mortisari, Yuni Muhamad Ali Muhamad Ali Muhamad Ali Muhammad Ikhtiar Muhammad Sofwan Nasution, Rizki Amelia Natasya Agustin Nene, Lusila Novianti, Lili Nur Dian Purnama Nurhofifah, Nurhofifah Perdina, Siska Pinta Uli Panjaitan Pradnya, Irene Nindita Purwasih, Atik Raden Burhan Ramadhani, Inka Gita Rhema, Rhema Risdalina Sabila, Dias Khairina Salsabila, Luvena Saputri, Anggraini Sastrawati, Eka Sidarta, Sagita Siska Perdina Sunarti Sunarti Sunarti Suriana Suriana Tasya, Claudia Teodosia, Maria Trisnawati, Rita Usman Radiana Wungouw, Herman Yoga, Yoga Yuni, Emilia De Lodat