Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan Profesionalitas SDM BUMDES “Berkah Alam Lestari” Guna Mengembangkan Unit Bisnis Unggulan Berbasis Potensi Lokal Deby Luriawati Naryatmojo; - Kusumantoro; Muh Ibnan Syarif
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 6, No 2 (2023): Mei 2023
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v6i2.1034

Abstract

Pembentukan BUMDes ditentukan berdasarkan potensi yang dimiliki masing-masing desa. BUMDes Berkah Alam Lestari (Mitra) yang terletak di Desa Ngesrepbalong, Limbangan, Kendal memiliki fokus bisnis utama dalam sektor pariwisata dengan fokus tiga unit usaha yang berada di Secepit (Gunungsari), Bendolimo dan Siratangi. Potensi lokal yang dimiliki Desa Ngesrepbalong terdiri dari atraksi wisata alam, keanekaragaman hayati, atraksi budaya dan produk olahan lokal. Permasalahan yang dialami mitra adalah (1) BUMDes belum memiliki proses perencanaan bisnis khususnya terkait dengan kegiatan bagi hasil (SOP), (2) BUMDes belum memiliki kapasitas SDM untuk mengelola bagi hasil dari kegiatan usaha, (3) Belum adanya perancangan destination branding sebagai identitas untuk memperkenalkan pariwisata Desa Ngesrepbalong, (4) Keterbatasan kapasitas SDM dalam pengelolaan media dan publikasi untuk promosi wisata, (5) Keterbatasan kapasitas SDM pemandu wisata untuk berkomunikasi mendampingi tamu dan wisatawan. Solusi yang ditawarkan mitra melalui peningkatan profesionalitas kelembagaan dan kapasitas SDM BUMDes, branding dan promosi wista berbasis digital, dan peningkatan kapasitas SDM pemandu wisata melalui storytelling.