Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Profil Kondisi Fisik Pemain Sepakbola Wanita Kabupaten Kediri Irwan Setiawan; M. Akbar Husein Allsabah
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 3 No. 2 (2022): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v3i2.212

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kondisi fisik pemain sepakbola Wanita Kabupaten Kediri. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan deskriptif kuantitatif yang menggunakan teknik pengambilan data melalui pengamatan pada obyek secara langsung degan menggunakan tes kondisi fisik. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 18 pemain sepakbola putri Klub sepakbola Wanita Kabupaten Kediri. Instrumen tes untuk pengambilan data dilakukan dengan cara mengambil data dari 7 tes yaitu Tes Kekuatan Otot Lengan, Tes Kekuatan Otot Tungkai, Tes Kecepatan pemain sepakbola, Tes Kelincahan, Tes Flexibilitas, Tes Power Otot Tungkai, Tes Daya Tahan Kapasitas Paru. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil yang di dapat kategori baik sekali sebesar 11% atau sebanyak 2 pemain, kategori baik sebesar 17% atau sebanyak 3 pemain, kategori Cukup dengan persentase 56% atau sebanyak 10 pemain, kategori kurang sebesar 11% atau sebanyak 2 pemain dan kategori sangat kurang sebesar 6% atau 1 pemain. Kondisi fisik merupakan hal terpenting bagi atlet dalam melakukan latihan untuk mencapai sebuah prestasi. Jika kondisi fisik tidak dipersiapkan maka akan berpengaruh pada teknik dan taktik dalam bermain.
Pengaruh Permainan Tradisional Gobag Sodor Terhadap Minat Belajar Siswa se-Kecamatan Lengkong Tahun Pelajaran 2020/2021 Tomi Nasta'in; Mohammad Nurkholis; M. Akbar Husein Allsabah
Indonesian Journal of Kinanthropology (IJOK) Vol 1 No 1 (2021)
Publisher : Jurusan Pendidikan Kesehatan dan Rekreasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.321 KB) | DOI: 10.26740/ijok.v1n1.p29-35

Abstract

Latar Belakang: Latar belakang penelitian ini adalah pelestarian permainan tradisional yang banyak dimainkan di lingkup sekolah dasar membuat permainan ini sangat disukai dan menjadikan permainan gobak sodor dalam peningkatan minat belajar siswa sekolah dasar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh permainan gobag sodor terhadap minat belajar siswa se Kec. Lengkong tahun pelajaran 2020/2021.Metode: Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental, dengan One Group Pretest Posttest Design.Hasil: Hasil penelitian menunjukkan Terdapat pengaruh permainan tradisional gobag sodor terhadap minat belajar. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis uji-t diperoleh thitung = 27,838 dengan ttabel tingkat signifikan 5% df =70 sebesar 1,994. Jadi thitung > ttabel dengan sig. 0,000 < 0,05, maka Ha diterima dan H0 ditolak.Kesimpulan: Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu terdapat pengaruh yang signifikan pada permainan tradisional gobag sodor terhadap minat belajar siswa Se Kec. Lengkong tahun pelajaran 2020/2021. 
Level 1 Regional Trainer Training as an Effort to Increase the Competence of Taekwondo Coach’s in East Java Slamet Junaidi; Puspodari; Dhedhy Yuliawan; Moh. Nur Kholis; M. Akbar Husein Allsabah; Sugito; Weda; M. Yanuar Rizki; M. Khoirul Akbar
GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/gandrung.v4i1.2599

Abstract

Coaching for beginner sportsmen is ussualy carried out by coaches who have basic level training knowledge, of course, their training abilities are very limited. The best coaches who have competence usually train senior athletes. It is truly ironic that even at a critical and sensitive age for the development of physical abilities, beginber sportsmen are handled by inadequate coaches. Actually training at the level of beginner athletes requires knowledgeable and skilled trainers so they can teach the right movements and provide examples of the right skill. Coaches who deal with athletes at a basic level should understand the pattern of growth and development of novice athletes. One way that must be done is to make improvements by building and implementing a long term athlete development system that allows coaching athletes from an early age by providing training that is appropriate to their lever of growth and development. Efforts to improve the competence of basic level taekwondo trainers through Level 1 Regional trainer training activities seek to encourage the need for reconstruction of coaching and achievement programs that do not only rely on the athlete’s side, but are also accompanied by the coach’s role and strategy in designing training programs for athletes effectively and on target. The purpose of this community service activity is to provide program output, namely the creation of quality coaches who have good competence and skills to coach athletes. Effort to improve the competence of basic level taekwondo trainers through the level 1 regional trainers training activities are expected to continue to become programs or agendas in academic forums that become spearheads for athlete achievement to transform the skills and competency needs of trainers
Pelatihan Penggunaan Aplikasi TENDA IOT174 untuk guru PJOK SMA/SMK Kota Kediri Nur Ahmad Muharram; Budiman Agung Pratama; Reo Prasetiyo Herpandika; Weda Weda; Wing Prasetya Kurniawan; M. Akbar Husein Allsabah; Rendhitya Prima Putra
Archive: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Asosiasi Pengelola Publikasi Ilmiah Perguruan Tinggi PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55506/arch.v2i2.70

Abstract

Aplikasi TENDA IOT174 merupakan Aplikasi yang digunakan untuk menganalisa suatu gerakan teknik dasar pada cabang olahraga bolavoli yang merupakan aplikasi yang tergolong baru. Banyak daerah di Jawa Timur yang sudah menggunakan aplikasi tersebut untuk menganalisa teknik dasar bolavoli siswa sekolah dalam pembelajaran PJOK. Namun terdapat pula masih banyak daerah di Jawa Timur yang belum mengenal aplikasi TENDA IOT174 ini termasuk Kota Kediri. Program pelatihan penggunaan aplikasi TENDA IOT174 untuk guru PJOK ini bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan guru PJOK sehingga bisa diaplikasikan dalam menilai pada saat pembelajaran berlangsung dengan memanfaatkan aplikasi tersebut sehingga membantu dan mempermudah didalam menilai pada aspek Psikomotor siswa.
Test To Physical Condition Parameters: For The Football Athletes Persik Kediri Under – 20 At 2020 Nur Ahmad Muharram; Slamet Junaidi; Sugito; M. Anis Zawawi; M. Akbar Husein Allsabah
GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2020): GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (681.703 KB) | DOI: 10.36526/gandrung.v1i2.915

Abstract

The purpose of this parameter test is to equip persik trainers with themselves and their staff in order to know the physical condition of the U-20 persik kediri athlete so that the training program can be on target. In addition, the parameter test is also used to evaluate the progress of training towards achievement in each match. This parameter test also has the benefit of setting methods for preparing parameter tests and compiling test guidelines, or SOP so that parameter tests carried out in the field have valid and reliable test prerequisites, and have the same interpretation throughout Indonesia, especially in the Football Sports Branch . For the method here, it uses the field practice method through the persik kediri athlete U-20 to carry out a series of parameter tests in soccer Athletes are asked to carry out the test series in accordance with SOPs that have been determined. The results of this parameter test are that the persik kediri athlete U-20 has physical conditions in categories or good norms in each form of test that is directed at the physical condition of soccer athletes
Physical Monitoring in Swimming Athletes: Leveraging Dominant Physique as a Benchmark M. Akbar Husein Allsabah; Rendhitya Prima Putra; Weda; Sugito; Puspodari; Slamet Junaidi
GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): GANDRUNG: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/gandrung.v5i1.3369

Abstract

In swimming, there are several components of physical condition that need to be mastered, while partners do not have data on the physical condition of their athletes as a consideration for providing daily training programs. The purpose of this parameter test is to equip swimming coaches in Kediri City and Regency to be able to find out the physical condition of their athletes at this time so that it becomes the basis for providing training programs that can be right on target. The method used in community service activities is a physical condition test of swimming athletes, the test instrument used there are 10 components of test items, data is analyzed using averages and percentages. The results of community service activities in the dominant results of the analysis of the physical condition of male athletes in cities and districts showed that 60% of male athletes in Kediri city had medium abilities, 45% of male athletes in Kediri district had less abilities. In the women's results, 50% of female athletes in Kediri have medium abilities, 40% of female athletes in Kediri have less abilities. Thus, it can be concluded that the physical condition of male and female athletes in Kediri city has moderate physical condition abilities, while male and female athletes of Kediri regency have less physical condition abilities.
Sosialisasi Literasi Numerasi Fundamental Motor Skill bagi Siswa Sekolah Menengah Pertama di Kabupaten Lamongan Nur Ahmad Muharram; Budiman Agung Pratama; Weda Weda; Reo Prasetiyo Herpandika; M. Akbar Husein Allsabah; Wing Prasetya Kurniawan; Rendhitya Prima Putra
Archive: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): Desember 2023
Publisher : Asosiasi Pengelola Publikasi Ilmiah Perguruan Tinggi PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55506/arch.v3i1.87

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendidikan kepada siswa sekolah menengah pertama di Lamongan mengenai kurikulum baru dan literasi dan numerasi fundamental motor skill anak. Dosen terlibat dalam kegiatan di luar kampus ini pada tanggal 15 November 2023, melaksanakan sesi tatap muka di ruang Audio Visual Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Lamongan. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat adalah melalui survey, menyiapkan bahan dan media yang digunakan dalam sosialisasi. Sosialisasi, dan pendampingan. Evaluasi dilakukan secara kualitatif berdasarkan respon guru terhadap pelaksanaan kegiatan yang diungkap dalam kuesioner yang dibagikan kepada guru-guru. Keberhasilan kegiatan diukur dari peningkatan pemahaman siswa tentang kurikulum prototipe dan literasi dan numerasi fundamental motor skill, dengan target skor minimal 70. Hasil pre-test menunjukkan rerata pengetahuan siswa di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Lamongan sebesar 48. Setelah mendapatkan materi dari tim dosen di luar kampus, terjadi peningkatan rerata menjadi 82.