Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Investasi

PENGARUH PEMBERIAN REWARD DAN PUNISHMENT TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI PERUMDAM TIRTA DARMA AYU, INDRAMAYU Fitriani, Nisa; Damayanti, Fitria; Farchan, Fauzi
Jurnal Investasi Vol. 10 No. 3 (2024): Jurnal Investasi Vol. 10 No 3
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/investasi.v10i3.321

Abstract

Sumber daya manusia menjadi aspek penting perusahaan dalam menjalankan aktivitas operasional. Dibutuhkan pengelolaan yang baik agar sumber daya manusia perusahaan dapat mememberikan dampak positif pada perusahaan. Motivasi dibutuhkan oleh pegawai dalam suatu perusahaan agar dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan efektif dan efesien. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi motivasi kerja, diantaranya yaitu  reward dan punishment. Apabila reward dan punishment diterapkan dengan sesuai, motivasi kerja pegawai dalam perusahaan akan meningkat. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh antara reward dan punishment terhadap motivasi kerja. Metode yang dilakukan yaitu deskriptif asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi merupakan pegawai tetap berjumlah 127 orang dengan sampel 56 pegawai. Teknik pengumpulan data terdiri dari studi kepustakaan dan studi lapangan. Sumbangan pengaruh variabel bebas (reward dan punishment) terhadap variabel  terikat (motivasi kerja) yaitu 0,624 atau 62,4%. Hasil analisis asosiatif dengan alat bantu SPSS diketahui secara parsial reward berpengaruh terhadap motivasi kerja dengan nilai signifikan 0,003 > 0,05. Kemudian punishment berpengaruh terhadap motivasi kerja dengan nilai signifikan 0,000 > 0.05. Secara simultan, reward dan punishment berpengaruh secara bersama-sama terhadap motivasi kerja dengan nilai signifikan 0,000 > 0,05. ABSTRACT – Human resources are an important aspect of a company in carrying out operational activities. Good management is needed so that company’s human resources can have a positive impact on the company. Motivation is needed by employees in the company to carry out their duties and responsibilities effectively and efficiently. There is so many factor which influences work motivation, including reward and punishment. If reward and punishment applied appropriately, employee work motivation in the company will increase. The purpose of this study is to determine the effect of reward and punishment on work motivation, the method used is descriptive associative with a quantitative approach. The population is 127 permanent employees with a sample of 56 employees. Data collection techniques consist of literature studies and field studies. The contribution of the influence of the independent variable (reward and punishment) to the dependent variable (work motivation) is 0,624 or 62,4 %. The result of associative analysis with SPSS tools are known to partially reward affects work motivation with a significant value of 0,003 > 0,05. Then punishment affects work motivation with a significant value of 0,000 > 0,05. Simultaneously, reward and punishment affect work motivation with a significant value of  0,000 >  0,05.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP DISIPLIN KERJA PEGAWAI PADA DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN INDRAMAYU Nurlaela, Nurlaela; Damayanti, Fitria; Farchan, Fauzi
Jurnal Investasi Vol. 10 No. 3 (2024): Jurnal Investasi Vol. 10 No 3
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/investasi.v10i3.322

Abstract

Sebuah organisasi perlu memanfaatkan sumber daya manusianya secara maksimal supaya berkembang. Tak perlu diungkapkan lagi bahwa disiplin kerja pegawai amatlah krusial ketika membahas manajemen sumber daya manusia guna memaksimalkan hasil. Hasil dari observasi di lapangan, adanya fenomena yang menunjukkan Disiplin Kerja yang belum optimal pada kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu yang dipengaruhi oleh Linkungan Kerja dan Motivasi. Tujuan penelitian yakni guna mengetahui seberapa besar pengaruh Lingkungan Kerja dan Motivasi terhadap Disiplin Kerja Pegawai pada Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu. Penelitian ini menerapkan metodologi deskriptif asosiatif disertai pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian sejumlah 75 pegawai pada Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu. Variabel bebas yakni Lingkungan Kerja beserta Motivasi kemudian variabel terikat yakni Disiplin Kerja. Teknik analisis data memakai Software SPSS 25 dan Microsoft Excel 2016. Hasil penelitian memperlihatkan memperoleh nilai 0.603 artinya X1 beserta X2 terhadap Y berpengaruh positif signifikan dan termasuk kategori Kuat. Berdasarkan hasil Fhitung > Ftabel 20,584 > 3,12 dengan tingkat signifikan 0,000 < 0,05, H0 ditolak dan Ha diterima sehingga Lingkungan Kerja beserta Motivasi secara simultan berpengaruh positif sekaligus signifikan terhadap Disiplin Kerja pada pegawai Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI BANK SYARIAH INDONESIA DI KABUPATEN INDRAMAYU Inati, Inati; Anwar, Samsul; Farchan, Fauzi
Jurnal Investasi Vol. 10 No. 4 (2024): Jurnal Investasi Vol. 10 No 4
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/investasi.v10i4.323

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja dan kompensasi terhadap produktivitas kerja pegawai bank Syariah Indonesia (BSI) di Kabupaten Indramayu. Penelitian ini menggunakan strategi penelitian dengan metode asosiatif deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian merupakan pegawai bank Syariah Indonesia (BSI) yang bekerja di Kabupaten Indramayu. Teknik analisis data yang digunakan merupakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS versi 25. Hasil penelitian menyatakan bahwa : (1) adanya pengaruh positif dan signifikan dari lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja pegawai, (2) adanya pengaruh positif dan signifikan dari kompensasi terhadap produktivitas kerja pegawai, dan (3) adanya pengaruh positif dan signifikan dari lingkungan kerja dan kompensasi secara simultan terhadap produktivitas kerja pegawai Bank Syariah Indonesia (BSI) di Kabupaten Indramayu