Sumi Harti
Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Universitas Batanghari, Jambi, Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Detil Cerita Humor Yong Dolah dan Pemanfaatanya dalam Perencanaan Pembelajaran Membaca Teks Anekdot: Riset Kepustakaan Hubbi Saufan Hilmi; Sumi Harti
Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Vol. 1 No. 2 (2022): Maret 2022
Publisher : Raja Zulkarnain Education Foundation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55909/jpbs.v1i2.30

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) detil cerita humor Yong Dolah; (2) perencanaan pembelajaran membaca teks anekdot. Penulisan artikel ini menggunakan metode perpustakaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan artikel ilmiah ini adalah teknik dokumentasi dan teknik kuesioner untuk memvalidasi data perencanaan kegiatan belajar-mengajar. Untuk mendapatkan data detil cerita humor Yong Dolah digunakan data yang bersumber dari buku berjudul ‘Kapal Tanker: Kumpulan Humor Yong Dolah dan Analisis Singkat’. Buku ini diterbitkan oleh Yayasan Pendidikan Raja Zulkarnain Tahun 2021 ISBN 978-623-97390-0-3. Validasi data cerita humor dilakukan dengan sistem validasi waktu terhadap setiap cerita humor yang diperoleh. Validasi data perencanaan kegiatan belajar-mengajar menggunakan kuesioner sistem progresif yang dikirimkan kepada tim penimbang ahli. Pertama, hasil penelitian kepustakaan mendeskripsikan 5 teks cerita humor Yong Dolah; masungmasing berjudul: 1) Tangga Sakti; 2) Gulai Nangka; 3) Kapten Kapal; 4) Madu Lebah; 5) Kelabau Bodoh. Kedua, ditemukan 16 kegiatan belajar-mengajar untuk kelas X SMA/SMK/MA untuk kompetensi membaca teks anekdot. Kegiatan itu terbagi dari 3 kegiatan awal yang divalidasi hanya sekali oleh setiap penimbang, 10 kegiatan inti yang divalidasi sebanyak 2 kali oleh setiap penimbang, dan 3 kegiatan akhir yang divalidasi hanya sekali oleh setiap penimbang untuk mendapatkan nilai sempurna 4.
Hubungan antara Keterampilan Membaca Teks Laporan Hasil Observasi dan Keterampilan Membaca Teks Prosedur Refni Yanti; Sumi Harti
Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Vol. 1 No. 5 (2022): September 2022
Publisher : Raja Zulkarnain Education Foundation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55909/jpbs.v1i5.149

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan ketermpilan membaca teks laporan hasil observasi, mendeskripsikan keterampilan membaca teks prosedur, mendeskripsikan hubungan antara keterampilan membaca teks laporan hasil observasi dan keterampilan membaca teks prosedur. Penelitian berlangsung diawal semester ganjil tahun ajaran 2022/2023 di kelas XI SMA Negeri 15 Pekanbaru. Metode yang dditerapkan dalam penelitin ini adalah metode kuantitatif, Populasi penelitian ini berjumlah 32 siswa. Dari jumlah ini ditarik sampel secara random tanpa pengembalian sebanyak 30 siswa. Penetapan jumlah sampel mengikuti prinsip yang dikembangkan oleh Slavin. Instrumen penelitian ini adalah tes keterampilan membaca teks laporan hasil observasi dan tes keterampilan membaca teks prosedur. Semua tes berbentuk pilihan ganda yang memenuhisyarat validitas isi. Data dianalisis menggunakan prosedur uji t satu sampel guna mencapai tujuan pertama dan tujuan kedua. Analisis data juga menggunakan uji korelasi r product-moment guna mendeskripsikan hubungan antara keterampilan membaca teks laporan hasil observasi dan keterampilan membaca teks prosedur. Semua penghitungan menggunakan SPSS. Mean pembanding keterampilan membaca teks laporan hasil observasi 7 atau 70,00; Ho uji t satu sampel diterima karena nilai sig. 00 > 0,05. Mean pembanding keterampilan membaca teks prosedur 7 atau 70,00; Ho uji t satu sampel diterima karena nilai sig. 00 > 0,05. Nilai r korelasi sebesar 0,528 yang bermakna bahwa antara keterampilan membaca teks laporan hasil observasi dan keterampilan membaca teks prosedur memiliki derjad hubungan sedang.