Telur ayam ras sangat diminati masyarakat karena bahan pangan protein yang tinggi. Kandungan gizi telur air 73,7%, , 11,2% lemak, 12,9% protein dan 0,9% karbohidrat. Minyak ikan lemuru digunakan oleh masyarakat sebagai bahan pakan ternak, kandungan di dalamnya adalah vitamin K, omega 6, vitamin A, omega 3, vitamin D, vitamin E dan squalen. Penambahan minyak ikan lemuru terhadap ransum pakan dapat meningkatkan metabolism sehingga pemanfaatan lemak dalam tubuh dapat optimal. Materi penelitian ini adalah telur ayam ras sebanyak 24 butir mengunakan metode analisis laboratorium dengan variabel yang diamati adalah (yolk), (HDP), indeks kuning telur, Penelitian kualitas fisik telur ayam ras menggunkan (RAL) Dan (RAK) dengan 4 perlakuan. dan diulang sebanyak 3 kali ulangan. Tiap perlakuan ditambahkan minyak ikan lemuru pada ransum pakan ayam untuk P0 merupakan control, P1 (5%) 42 ml, P2 (10%) 84 ml, P3 (15%) 126 ml. Hasil penelitian disimpulkan bahwa penambahan minyak ikan lemuru pada ransum pakan ayam ras terdapat pengaruh terhadap warna kuning telur (yolk) ayam Ras, Dan tidak terdapat pengaruh pada indeks kuning telur (yolk) Dan Han Day Production (HDP) ayam Ras.