Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Business Inflation Management and Accounting

Kajian Pembangunan Sport Center Sumut: Implikasi Sosial dan Ekonomi bagi Masyarakat Deli Serdang Lubis, Cici Kurnia Sari; Sari, Cindi Mutiara; Irsyad, Ferozi Ramdana; Syahfitri, Tengku Indah; Hidayat, Nasrullah
Journal of Business Inflation Management and Accounting Vol 2, No 1 (2025): Januari 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/bima.v2i1.4778

Abstract

Pembangunan sport center di Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang merupakan proyek ambisius yang dirancang untuk mendukung penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI pada tahun 2024. Pengembangan kawasan olahraga memiliki potensi signifikan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, meningkatkan kualitas hidup penduduk, serta menciptakan lapangan kerja dan peluang usaha baru bagi masyarakat sekitar. Proyek investasi seluas 300 Ha ini tidak hanya dibangun sport center, tetapi akan dibangun juga sentra bisnis dan area komersial berupa mall, hotel dan pusat hiburan yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta menciptakan lapangan kerja baru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur untuk menggali dampak jangka panjang dari investasi proyek pembangunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa investasi dalam pembangunan sport center tidak hanya berfokus pada aspek olahraga tetapi juga berkontribusi pada pengembangan sosial dan ekonomi yang berkelanjutan bagi masyarakat deli serdang dan sekitarnya.