Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran Wordwall terhadap hasil belajar PPKn di kelas III SD Negeri Madyotaman. Metode yang digunakan adalah pre-eksperimen dengan desain one group pretest-posttest. Populasi penelitian adalah 28 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Uji prasyarat menggunakan rumus Kolmogorov-Smirnov, sedangkan uji hipotesis menggunakan uji paired t-test. Hasil analisis menunjukkan bahwa rata-rata nilai pretest adalah 65,89 dan posttest 88,39, menunjukkan peningkatan hasil belajar. Koefisien korelasi menunjukkan hubungan kuat antara pretest dan posttest dengan nilai sig. 0,000 < 0,05. Dengan demikian, Ho ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya, terdapat pengaruh signifikan dari penggunaan media pembelajaran Wordwall terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran PPKn di kelas III SD Negeri Madyotaman Tahun Pelajaran 2024/2025.