Penelitian ini dilakukan untuk memberikan pemahaman yang lebih komprehensif dan memperjelas inkonsistensi dalam temuan-temuan sebelumnya mengenai pengaruh kebijakan dividen, profitabilitas, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan, mengingat hasil-hasil penelitian terdahulu yang beragam. Penelitian ini bertujuan untuk memperjelas inkonsistensi temuan sebelumnya mengenai pengaruh kebijakan dividen, profitabilitas, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan. Pendekatan random effect dan meta-analisis korelasi kuantitatif diterapkan pada 50 publikasi ilmiah periode 2014-2024 yang diperoleh melalui Google Scholar. Metode purposive sampling digunakan untuk memilih 14 artikel kebijakan dividen, 16 artikel profitabilitas, dan 16 artikel ukuran perusahaan. Data diolah menggunakan JASP. Hasil menunjukkan kebijakan dividen dan profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, sementara ukuran perusahaan berpengaruh negatif tidak signifikan. Penelitian ini memberikan pemahaman komprehensif tentang faktor-faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan, bermanfaat bagi pengambilan keputusan manajerial dan investasi.