Lingkungan keluarga memiliki peran penting dalam perkembangan literasi anak-anak sekolah dasar. Keterlibatan orang tua dan suasana rumah yang mendukung dapat meningkatkan kemampuan membaca dan menulis anak. Pengabdian ini dilakukan sebagai bagian dari kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) untuk memahami sejauh mana pengaruh lingkungan keluarga terhadap literasi anak-anak sekolah dasar. Pengabdian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan metode observasi dan wawancara. Subjek pengabdian ini adalah siswa sekolah dasar dan orang tua. Tahapan kegiatan PKM meliputi: 1. Persiapan: Pengumpulan data awal mengenai kondisi literasi anak-anak dan lingkungan keluarga. 2. Pelaksanaan: Observasi langsung di rumah-rumah dan wawancara dengan orang tua serta anak-anak. 3. Analisis: Data dianalisis untuk mengidentifikasi pola dan korelasi antara lingkungan keluarga dan kemampuan literasi anak. 4. Penyimpulan: Menarik kesimpulan dan memberikan rekomendasi untuk peningkatan literasi anak melalui keterlibatan aktif keluarga. Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor lingkungan keluarga yang berpengaruh terhadap literasi anak sekolah dasar dan memberikan rekomendasi strategis untuk meningkatkan keterlibatan keluarga dalam proses literasi anak. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa lingkungan keluarga yang mendukung, seperti adanya buku-buku di rumah, waktu membaca bersama orang tua, dan sikap positif orang tua terhadap pendidikan, secara signifikan meningkatkan kemampuan literasi anak-anak. Pengabdian ini menekankan pentingnya peran keluarga dalam membentuk fondasi literasi yang kuat bagi anak-anak sekolah dasar. sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi keluarga dalam mendukung literasi anak.