Rara Wiritanaya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi

NUSANTARA CAPITAL CITY AS A MAGNET FOR INTERNATIONAL TRADE CONNECTIVITY FOR ECONOMIC EQUALITY Rara Wiritanaya; Syifa Novia Suryanti Putri
Musytari : Jurnal Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 8 No. 12 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v8i12.6169

Abstract

Pemindahan Ibu Kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur, yang selanjutnya diberi nama Ibu Kota Nusantara (IKN), menjadi salah satu agenda strategis pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk menciptakan pemerataan pembangunan dan ekonomi. Namun, pemindahan ibu kota ini mengundang banyak sekali pro dan kontra di kalangan masyarakat, oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi IKN sebagai magnet konektivitas perdagangan internasional dalam upaya pemerataan ekonomi nasional. Dengan posisinya yang strategis di antara jalur perdagangan internasional, IKN memiliki potensi untuk menjadi pusat logistik dan distribusi global. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan sumber data berupa data sekunder. Pengumpulan data dilakukan menggunakan teknik studi kepustakaan, mencakup dokumen, jurnal, situs web, dan media massa. Analisis ini mencakup tinjauan terhadap infrastruktur yang direncanakan, kebijakan ekonomi, dan dampak terhadap perdagangan internasional. Ditemukan bahwa dengan pembangunan yang tepat dan konektivitas yang terintegrasi, IKN dapat menarik investasi asing, meningkatkan perdagangan ekspor-impor, serta berpotensi menjadi katalisator pemerataan ekonomi di indonesia. Untuk memastikan bahwa keuntungan ini dirasakan secara merata di seluruh Indonesia, keberhasilan ini membutuhkan persiapan jangka panjang yang mencakup elemen lingkungan, sosial, dan ekonomi. Kata Kunci : Ibu Kota Nusantara (IKN), Ekonomi, Pemerataan Ekonomi, Perdagangan Internasional, Indonesia