Sampah adalah objek yang dibuang begitu saja, dan dalam bannyak kasus, sampah menimbulkan masalah bagi lingkungan. Menurut laporan bank dunia menunjukkan bahwa jumlah sampah di kota kota dunia di perkirakan akan terus meningkat sebesar 70%hingga tahun ini 2025, dari 1,3 miliar ton per tahun menjadi 2,2 miliar ton per tahun. Peningkatan terbesar terjadi di kota kota negara miskin. Berdasarkan bank dunia, produksi limbah rumah tangga di Indonesia adalah 151.921 ton per hari, ini berarti bahwa semua populasi penduduk Indonesia membuang sampah kurang lebih 0,85 kilogram setiap hari . Berdasarkan data yang sama 80% dikumpulkan semua limbah yang dihasilkan di seluruh dunia, sedangkan sisa nya di musnahkan dan lingkungan tercemar. Dari hasil survei lapangan yang telah kami lakukan di desa patane IV kecamatan porsea, kami menemukan banyak sampah yang tidak di buang pada tempatnya, di buang di sembarang tempat dan juga berserakan di mana mana. Hal ini yang memotivasi kami mahasiswa kppm 48 kelompok 18 desa patane IV untuk mengedukasi guna menciptakan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan. Tujuan memasang plang edukasi sampah ialah untuk memberi kesadaran pada masyarakat mengenai bahaya limbah dari sampah yang di buang sembarangan.