Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat Indonesia

Sosialisasi Budidaya Ikan dan Sayur dalam Ember (Budikdamber) di Desa Sukajadi Kabupaten Lebak Bohari
Jurnal Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat Indonesia Vol. 1 No. 2 (2022)
Publisher : Media Publikasi Cendekia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56303/jppmi.v1i2.31

Abstract

Masyarakat di Desa Sukajadi Kabupaten Lebak sebagian besar bekerja sebagai petani sawah dan belum ada masyarakat yang melakukan budidaya ikan dan sayur dalam ember. Pengabdian ini bertujuan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat Desa Sukajadi mengenai budidaya ikan dan sayur dalam ember (Budikdamber). Metode pengabdian yang digunakan yaitu dengan metode ceramah dan video budikdamber. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 23 Juli 2022 di Gedung Serbaguna Desa Sukajadi Kabupaten Lebak. Adapun peserta kegiatan ini adalah masyarakat dan perwakilan apparat Desa Sukajadi. Hasil kegiatan pengabdian berdasarkan interview secara langsung setelah penyajian materi dan video yaitu peserta yang sebelumnya belum mengetahui terkait pemanfaatan ember sebagai budidaya ikan dan sayur yang kemudian peserta mengetahui dan tertarik untuk melakukan budidaya ikan dan sayur dalam ember di pekarangan rumahnya. Pemanfaatan media ember sebagai media budidaya ikan dan sayur diharapkan dapat meningkatkan asupan protein hewani (ikan) masyarakat Desa Sukajadi
Sosialisasi Pencegahan Stunting dengan Pemenuhan Gizi pada Usia Pra-Nikah di Desa Sukajadi Ansori, Muhammad; Amaliah, Lili; Bohari
Jurnal Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat Indonesia Vol. 1 No. 2 (2022)
Publisher : Media Publikasi Cendekia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56303/jppmi.v1i2.62

Abstract

Stunting dapat dicegah sejak awal yaitu sebelum menikah. Peningkatan kualitas pasangan pengantin diharapkan mampu meningkatkan kualitas pemenuhan gizi dalam rumah tangga. Pengabdian ini bertujuan untuk mensosialisasikan tentang stunting dengan pemenuhan gizi pada usia pra-Nikah di Desa Sukajadi. Metode pengabdian yang digunakan yaitu dengan metode ceramah. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 30 Juli 2022 di Desa Sukajadi, Kecamatan Panggarangan, Kabupaten Lebak. Sasaran dalam kegiatan ini yaitu masyarakat di Desa Sukajadi yaitu kader Posyandu dan Karang Taruna, Sekertaris desa dan panitia kegiatan. Kegiatan pengabdian ini dilakukan di Desa Sukajadi, Kecamatan Panggarangan, Kabupaten Lebak yang merupakan rangkaian kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Gelombang 2 Tahun 2022 Kelompok 43. Hasil diskusi dengan peserta khususnya remaja yaitu pemenuhan asupan gizi remaja putri yang kurang dan perilaku makannya belum memenungi prinsip gizi seimbang. Melalui kegiatan ini peserta pengabdian khususnya remaja putri mendapatkan pengetahuan dan pemahaman baru terkait pentingnya pemenuhan gizi dan gizi seimbang kepada remaja. Kesimpulan yaitu kkegiatan ini dapat memberikan pengetahuan baru untuk remaja di Desa Sukajadi bahwa remaja memiliki peranan yang sangat penting dalam mencegah stunting dengan perbaikan gizi pada masa pra-nikah