Dwi, Handayani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Farmasi Galenika

Formulasi Masker Peel Off Nano Dari Ekstrak Teh Hijau (Camelia sinensis) Pagar Alam Dengan Aktivitas Anti Aging Mulyani, Laida Neti; Dwi, Handayani; Larasati, Veny; Agustiarini, Vitri; Margiati, Asih
JURNAL FARMASI GALENIKA Vol 9 No 3 (2022): Jurnal Farmasi Galenika Vol 9 No 3
Publisher : Universitas Bhakti Kencana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70410/jfg.v9i3.240

Abstract

Pagar Alam merupakan salah satu daerah produsen teh dengan kualitas ekspor salah satunya adalah Teh Hijau. Tanaman ini dapat dimanfaatkan sebagai sumber antioksidan karena kandungan senyawa polifenol golongan katekin yang tinggi. Seperti penelitian yang dilakukan oleh Tita (2013) menunjukkan bahwa kandungan antioksidan dalam ekstrak Teh Hijau 3,17μg/mL. Berdasarkan hal tersebut ekstrak teh hijau sangat potensial untuk dikembangkan menjadi suatu sediaan kosmetika dengan aktivitas anti aging. Bentuk sediaan kosmetika yang dapat dikembangkan adalah masker gel peel off. Nanoteknologi pada produk kosmetika akan memberika kelebihan seperti kemampuan penetrasi ke kulit lebih efektif, pelepasan senyawa aktif dalam kosmetika yang lebih terkontrol, stabilitas yang tinggi, penargetan yang spesifik serta beberapa penelitian menunjukkan bahwa teknologi in mampu memperbaiki tekstur kulit dan merangsang pertumbuhan kolagen dengan menangkal radikal bebas. Oleh karna itu pada penelitian ini akan dilakukan enkapsulasi dan karakterisasi ekstrak etanol teh hijau (Camellia sinensis) serta formulasi serta evaluasi sebagai masker gel peel off dengan aktivitas anti-aging melalui uji aktivitas antioksidan dengan metode peredaman DPPH. Tahapan dan Metode yang dilakukan untuk mencapai tujuan pada penelitian ini antara lain esktraksi dengan UAE, identifiksi dan skrining fitokimia ekstrak, uji aktivitas antioksida ekstrak secara invitro dengan metode DPPH. Selanjutnya ekstrak di enkapsulasi dan dikarakterisasi ukuran partikel, PDI, transmitan, zeta potensialnya. Nano-ekstrak the hijau ditentukan aktivitas antioksidannya dan selanjutnya dilakukan formulasi pada nano-ekstrak serta dilakukan evaluasi dari sediaan yang dibuat. Berdasarkan hasil ekstraksi teh hijau (Camellia sinensis) Pagar Alam dengan pelarut ethanol dan metode UAE diperoleh rendemen sebesar 10,26% dengan kandungan senywa flavonoid, alkaloid, steroid, tannin yang menunjukkan aktivitas anitoksidan dengan nilai IC50 sebesar 98,6 µg/mL. Hasil enkapsulasi ekstrak menggunakan metode gelasi ionik dengan matriks Kitosan-TPP menunjukkan ekstrak nano-The Hijau memilik ukuran partikel 831,2 nm dengan nilai PDI 0,72 dan zeta Potensial 24,9 mV. Nano ekstrak Teh Hijau yang telah dienkapsuli menunjukkan peningkatan aktivitas antioksidan dengan nilai IC50 sebesar 6,51 µg/mL. Formulasi dan evaluasi masker Gel peel off nano-ekstrak teh hijau menunjukkan masker gel peel off memenuhi persyaratan dengan parameter sifat organoleptis, viskositas, daya sebar, waktu kering, pH yang masuk dalam rentang. Berdasarkan hal tersebut diatas dapat disimpulkan bahwa nano ekstra dengan aktivitas antioksidan telah berhasil dienkapsulasi dan diformulasikan sebagai sediaan Masker pel peel off yang berpotensi untuk dikembangkan sebagai suatu masker sebagai Anti aging.