Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Resiliensi Akademik Pada Mahasiswa Tahun Pertama Program Studi Psikologi Universitas Muhammadiyah Maluku Utara Ismail, Namira; Munadiyah, Siti; Prihatini, Prihatini
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.11846

Abstract

Mahasiswa yang memasuki jenjang perguran tinggi akan menghadapi berbagai macam tantangan dan tugas-tugas sampai terselesainya masa studi. Kebanyakan mahasiswa pada tahun pertama masuk dalam perguruan tinggi tidak mampu untuk dapat menghadapi berbagai macam tantangan dan tugas yang ada di perguruan tinggi. Kemampuan dalam bertahan pada ranah pendidikan disebut sebagai resiliensi akademik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi resiliensi akademik pada mahasiswa tahun pertama. Metode yang diginakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor resiliensi akademik pada mahasiswa tahun pertama adalah faktor internal dan faktor eksternal. Pada faktor internal yaitu pada aspek efikasi diri, regulasi emosi dan optimisme. Pada aspek eksternal yaitu keluarga dan teman. Selain itu terdapat aspek lainnya yaitu penyesuaian diri dan metode pembelajaran di perguruan tinggi.