Penelitian ini menganalisis fungsi bahasa yang digunakan oleh enam karakter dalam film Angel Has Fallen. Penulis menggunakan teori (Holmes et al., 2022) untuk mengetahui jenis-jenis fungsi bahasa oleh para tokoh utama dalam film. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain penelitian deskriptif bertujuan untuk mendeskripsikan jenis-jenis fungsi bahasa yang diungkapkan oleh tokoh utama dan teknik dokumentasi digunakan untuk pengumpulan data. Teknik analisis data menurut (Miles et al., 2014) digunakan dalam penelitian ini. Data penelitian dialog yang berisi jenis-jenis fungsi bahasa yang diungkapkan oleh tokoh utama yaitu fungsi ekspresif, direktif, referensial, metalinguisti, puitis, dan fatis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak semua tuturan tokoh mengandung enam jenis fungsi bahasa.