Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Syarikat : Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah

Analisis Penerapan Etika Bisnis Islam Dan Loyalitas Konsumen Pada Pedagang Komoditas Pangan Di Pasar Cik Puan Kota Pekanbaru Saifudin; Marliati; Hamdi Agustin; Fahrial
Syarikat: Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah Vol. 5 No. 1 (2022): Syarikat : Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah
Publisher : Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/syarikat.2022.vol5(1).9470

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyak ditemukan pelanggaran dan kecurangan-kecurangan seperti tidak standarnya timbangan yang digunakan, kemudian masih dicampurnya barang dagangan dengan kualitas baik dan juga buruk yakni dengan mencampur barang dagangan dengan barang dagangan yang cacat. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis (1) karakteristik pedagang dan konsumen serta profil usaha pedagang di Pasar Cik Puan, (2) penerapan etika bisnis Islam di Pasar Cik Puan, (3) menganalisis tingkat loyalitas konsumen di Pasar Cik Puan, (4) pengaruh karakteristik personal konsumen dan penerapan etika bisnis Islam terhadap loyalitas konsumen di Pasar Cik Puan (5) menganalisis startegi peningkatan penerapan etika bisnis Islam Pasar Cik Puan. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey selama bulan Juni sampai dengan November 2021 berlokasi di Pasar Cik Puan Kota Pekanbaru Provinsi Riau. Data yang digunakan berupa karakteristik konsumen dan pedagang serta profil usaha, kemudian penerapan etika bisnis Islam, tingkat loyalitas konsumen. Guna mengetahui pengaruh karakteristik personal konsumen dan penerapan etika bisnis Islam terhadap tingkat loyalitas konsumen data dianalisis menggunakan Structrural Equation Modelling - Partial Least Square (SEM-PLS). Hasil penelitian menunjukkan (1) umur rata-rata pedagang 37,5 tahun, jenis kelamin laki-laki, pengalaman berdagang 9-12 tahun, jumlah tanggungan keluarga 3 orang, tingkat pendidikan 9-12 tahun dengan profil usaha jumlah tenaga kerja sebanyak 1 orang, luas kios 3 m2 dan 7,5 m2 dengan rata-rata memiliki izin usaha dan modal sendiri. Umur rata-rata konsumen 37,78 tahun, jenis kelamin perempuan, tingkat pendidikan 12 tahun, pengalaman belanja 8-15 tahun, jumlah tanggungan keluarga 2-4 orang dan pekerjaan ibu rumah tangga. (2) penerapan etika bisnis Islam sudah dalam kategori baik. (3) tingkat loyalitas konsumen juga dalam kategori baik. (4) variabel yang mempengaruhi loyalitas konsumen adalah adalah menutup aurat, bersih dan rapi, umur konsumen, pengalaman berbelanja, jumlah tanggungan keluarga dan rekomendasi pada pembeli lain atau calon pembeli sebesar 30% dengan uji kebaikan model dengan hasil baik. (5) Penerapan etika bisnis Islam sudah dalam kategori baik sehingga dibutuhkan upaya untuk mempertahankan dibandingkan dengan peningkatan.
Manajemen Keuangan Syariah Berdasarkan Perspektif Teori Hamdi Hamdi Agustin; Lathifa Miftahul Jannati Hamdi; Luthfia Ahluljannati Hamdi
Syarikat: Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah Vol. 7 No. 1 (2024): Syarikat : Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah
Publisher : Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/syarikat.2024.vol7(1).16981

Abstract

Perkembangan ilmu manajemen keuangan konvensional yang menunjukkan pemikiran kapitalisme yang bertentangan dengan ekonomi Islam berdasarkan Alquran dan Hadis. Hal ini yang mendorong peneliti untuk mengkaji mengembangkan manajemen keuangan syariah berdasarkan perspektif teori Hamdi. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan manajemen keuangan syariah berdasarkan perspektif teori Hamdi. Pembahasan dalam teori hamdi berdasarkan syariat Islam. Teknik yang digunakan dalam menganalisis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan manajemen keuangan syariah berdasarkan perspektif teori Hamdi terdiri dari pertama, Fondasi adalah akidah dan akhlak Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam. Akidah yang kokoh akan terlihat pada prinsip mempunyai keyakinan dan berharap hanya kepada Allah Ta’ala, Membatasi sumber rujukan dalam masalah keuangan syariah hanya berdasarkan pada Al Qur’an dan Sunnah Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam. Kedua, pengamalan syariat yang terdiri dari larangan riba dalam mendapatkan modal, menggunakan modal pada investasi real asset, larangan maysir dan gharar dalam menggunakan modal dan mendapatkan modal dengan sistem berbagi keuntungan dan resiko rugi (profit and loss). Ketiga, Apabila fondasi kuat dan syariat dapat dijalankan maka akan menghasilkan penerapan manajemen keuangan syariah benar dan ridho Allah Ta’ala. Manfaat teori Hamdi ini untuk menambah ilmu dan pengetahuan di dunia akademik khususnya pada mengembangkan manajemen keuangan syariah. Limitasi penelitian ini hanya berfokus pada manajemen bidang keuangan  sehingga tidak membahas manajemen bidang yang lain.
Analisis Kelayakan Usaha Agro Industri Jamur Krispi Cemot Menggunakan Metode Konvensional dan Hamdi’s Method Di Kecamatan Pasir Penyu Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau elfina, Yanti; Hamdi Agustin; Fahrial
Syarikat: Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah Vol. 7 No. 2 (2024): Syarikat : Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah
Publisher : Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/syarikat.2024.vol7(2).21270

Abstract

Penelitian ini bertujuan  menganalisis pengembangan  usaha pada Agroindustri Jamur  Krispi cemot melalui aspek finansial menggunakan metode konvesional dan metode Hamdi’s method. Analisis hasil keputusan kelayakan Hamdi’s method menggunakan GVM dan GI sejalan dengan pendekatan konvensional yang menggunakan NPV dan PI yang banyak diterapkan di dunia akademis. Metode Penelitian ini adalah survei dan wawancara langsung dengan pemilik usaha. Tempat Penelitian di Kecamatan Pasir Penyu Kabupaten Indragiri Hulu. Hasil dari Penelitian menunjukan bahwa hasil perhitungan metode konvesional berupa NPV diperoleh nilai positif sebesar 690.196.281, PI lebih dari 1 yaitu 5,674 dan IRR sebesar itu 95,87%. Hasil perhitungan Hamdi’s method yaitu Gold Value Method (GVM) menunjukkan profit sharing 60:40 nilai positif  pendapatan emas sebesar 370,02 gram dan  Gold Index (GI) sebesar 3,38.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa usaha Keripik Jamur Krispi Cemot layak untuk dikembangkan menggunakan metode konvesional dan Hamdi’s method. Limitasi penelitian ini adalah berfokus pada analisis aspek keuangan yang merupakan aspek terpenting dalam penilaian analisis kelayakan usaha, sementara aspek lain seperti pemasaran, sumberdaya manusia dan operasional dapat di analisis sebagai tambahan.