cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas
Published by Universitas Esa Unggul
ISSN : 24068365     EISSN : 28289935     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 25 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas" : 25 Documents clear
PENDAMPINGAN WIRAUSAHA DIGITAL SEBAGAI IMPLEMENTASI FIKIH SOSIAL UNTUK PEMBERDAYAAN EKONOMI PESANTREN Nurbaiti, Nurbaiti; Sri Rosmalina, Sri Rosmalina
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5201

Abstract

Mengatasi permasalahan sosial menjadi tanggung jawab setiap muslim, baik secara individu, maupun lembaga. Permasalahan sosial tersebut di antaranya adalah masalah kemiskinan atau ekonomi. Hal ini membuat beberapa Lembaga Pendidikan meluaskan perannya, seperti wirausaha pesantren. Namun, tidak semua wirausaha yang diupayakan oleh pesantren berkembang secara baik. Sebagaimana yang terjadi di Pondok Pesantren Majelis Silaturahim di Kota Tangerang. Hal ini mengakibatkan pesantren tidak dapat memenuhi semua kebutuhan financialnya. Salah satu penyebabnya adalah tidak maksimal dalam melakukan strategi pemasaran. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan memberikan edukasi kepada para santri, pengasuh pondok dan masyarakat sekitar Pondok Pesantren Majelis Silaturahim tentang wirausaha digital. Metode pelaksanaan  berupa ceramah dan praktik. Hasil kegiatan ini adalah pemahaman terhadap penggunaan aplikasi digital marketing. Peserta mampu membuat akun untuk masing-masing produk/jasanya. Selain itu, mereka juga dapat mengedit foto produk agar terlihat menarik melalui aplikasi. Pemanfaatan aplikasi digital dalam berwirausaha tersebut diharapkan dapat meningkatkan taraf perekonomian Pondok Pesantren Majelis Silaturahim dan masyarakat sekitar. Kata kunci : Wirausaha digital, fikih sosial, ekonomi pesantren
WARUNG TUMBUH-KEMBANG RAMAH ANAK (WARTA KEMANG) DI WILAYAH KELURAHAN GROGOL KOTA DEPOK Permatasari, Indah; Maharani, Fandita Tonyka; Fithri, Nayla Kamilia
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5200

Abstract

Anak merupakan generasi penerus bangsa yang layak untuk mendapatkan perhatian dan setiap anak memiliki hak untuk mencapai pertumbuhan serta perkembangan kognisi, sosial dan perilaku emosi yang optimal dengan demikian dibutuhkan anak dengan kualitas yang baik agar tercapai masa depan bangsa yang baik. Penilaian tumbuh kembang pada anak sangat penting dilakukan agar apabila ditemukan kecurigaan penyimpangan dapat segera dilakukan stimulasi dan intervensi dini sebelum kelainan terjadi. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat tersebut sebagai upaya pencegahan sedini mungkin untuk mengurangi masalah tumbuh kembang dengan melakukan deteksi dini. Metode pengabdian kepada masyarakat dilakukan melalui pemberian edukasi kepada kader posyandu, dan guru PAUD/TK seputar cara pemeriksaan pertumbuhan anak melalui pengukuran (BB, TB/PB), penilaian pengetahuan dan sikap kader posyandu dan guru PAUD/TK sebelum (Pretest) dan setelah (Post test) mendapat edukasi dengan media flipchart. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini di ikuti oleh 23 peserta. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan (p value = 0,000) dan sikap (p value = 0,000)  pada peserta peserta sebelum dan setelah dilakukan penyuluhan. Kesimpulannya edukasi seputar tumbuh kembang anak dengan media flipchart mampu meningkatkan pengetahuan dan sikap peserta pengabdian masyarakat setelah diberikan edukasi. Kata kunci : Anak, Kembang,  Tumbuh
EDUKASI GIZI EFEKTIF TERKAIT SISTEM IMUN ANAK MELALUI MEDIA KOMIK DI MASA PANDEMI COVID 19 DI KECAMATAN TANAH SEREAL, KOTA BOGOR Harna, Harna; Sa’pang, Mertien; Swamilaksita, Prita Dhyani; Novianty, Anugrah
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5192

Abstract

Masalah pada mitra terkait dengan Covid 19 terutama pada kelompok anak-anak yaitu yaitu : 1) Sebagian besar anak-anak di lingkungan mitra tidak menggunakan masker; 2) Tidak menerapkan prinsip gizi seimbang di dalam lingkungan keluarga; dan  3) Anak-anak tidak menjaga jarak saat bermain. Masalah-masalah yang dihadapi mitra saat ini akan beresiko sistem imun anak menurun, sehingga mudah terinfeksi Covid 19. Sistem imun atau daya tahan tubuh tidak hanya mencegah agar tidak mudah terjangkit, namun juga mempercepat penyembuhan dan pemulihan dari penyakit. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk membantu mitra mengatasi masalah yang dihadapi dengan memberikan edukasi gizi efektif terkait peningkatan sistem imun melalaui media komik di masa pandemi Covid 19. Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Kecamatan Tanah Sereal Kota Bogor. Kegiatan abdimas ini dibagi menjadi dua bentuk kegiatan yaitu 1) Pengembangan media edukais berupa komik dan 2) Penyuluhan yang dilaksanakan pada tanggal 31 September 2021. Penyuluhan dilakukan secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, materi yang diberikan berupa materi terkait dengan sistem imun di masa pandemik Covid 19. Penyuluhan diberikan melalui presentasi power point dan pembagian media komik. Selain itu, peserta diberikan masker sebagai bentuk pencegahan Covid 19. Kegiatan abdimas ini dihadiri sekitar 29 orang yaitu ibu-ibu yang memiliki anak. Setelah diberikan edukasi, terjadi peningkatan pengetahuan signifikan (p<0.05), yang berarti bahwa kegiatan ini cukup efektif mendorong perubahan perilaku responden. Kata Kunci: sistem imun, media edukasi, Covid 19
PKM KELOMPOK GURU DALAM PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN PODCAST DI MADRASAH IBTIDAIYAH NURUL YAQIN JAKARTA Fatonah, Khusnul; Alfian, Alfian; Saputra, Deny Surya
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5191

Abstract

Inovasi teknologi dalam pembuatan media pembelajaran agar lebih menarik dan menyenangkan diperlukan para guru di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Yaqin Jakarta. Beragam aplikasi dapat dimanfaatkan untuk membantu memaksimalkan pemahaman siswa terhadap suatu materi melalui media pembelajaran. Salah satu bentuk inovasi tersebut adalah podcast pembelajaran. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pelatihan pembuatan media pembelajaran podcast melalui aplikasi Anchor untuk para guru di MI Nurul Yaqin. Metode kegiatan ini adalah observasi, wawancara, presentasi, diskusi, dan simulasi (praktik). Kegiatan ini dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama adalah sharing pengetahuan terkait pentingnya media pembelajaran podcast dan simulasi pembuatan podcast melalui aplikasi Anchor.  Tahap kedua adalah praktik pembuatan podcast dan evaluasi. Hasil kegiatan ini adalah para guru sudah dapat membuat podcast pembelajaran melalui aplikasi Anchor. Namun, keterampilan untuk memaksimalkan aplikasi tersebut, penyampaian materi, dan penyajian masih perlu ditingkatkan lagi. Hal ini tentu membutuhkan proses dan latihan, terlebih podcast merupakan salah satu media pembelajaran yang belum banyak digunakan guru-guru di sekolah. Kata kunci: media pembelajaran, podcast, guru
PELATIHAN USAHA AYAM CRISPY UNTUK MEMBANTU MENINGKATKAN PENDAPATAN Sriwana, Iphov Kumala; Faizin, Agus; Erni, Nofi; Rachman, Taufiqur; Sriwana, Nur Mutia
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5190

Abstract

Covid-19 memberikan dampak yang cukup tinggi bagi perekonomian masyarakat. Hal ini terjadi karena banyaknya perusahaan yang harus gulung tikar, sehingga banyak masyarakat yang terkena dampaknya berupa pemberhentian hubungan kerja (PHK). Berdasarkan kondisi tersebut, maka pelatihan ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan keahlian tambahan kepada masyarakat agar mampu berdiri sendiri dalam memenuhi kebutuhan hidupnya dengan melakukan usaha pembuatan ayam crispy beserta pelatihan pembuatan laporan keuangannya. Alat yang dibutuhkan untuk pelatihan adalah berupa ayam, bahan pelapis cair, bahan pelapis kering dan sebagai tambahannya digunakan komputer (Ms.Excel), untuk membuat laporan keuangan. Pelatihan ini dapat memberikan manfaat berupa perbaikan pendapatan rumah tangga. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa untuk jumlah produksi ayam crispy sebanyak 54.000 unit/tahun, diperlukan biaya variable sebanyak Rp. 100.538.000 atau sebesar Rp. 1.862/ayam. Hal ini dapat memberikan peluang usaha baru. Komponen biaya tetap dapat bervariasi, tergantung kepada pengembangan usahanya, seperti sewa ruko atau untuk merekrut karyawan, apabila usaha nya telah sangat berkembang. Kata kunci : Ayam crispy, laporan keuangan, BEP.
PROGRAM PENGENALAN NEUROKOGNITIF UNTUK PERILAKU HIDUP SEHAT DI SISWA-SISWI SEKOLAH DASAR Vionalita, Gisely; Kusumaningtiar, Devi Angeliana; Angkasa, Dudung
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5189

Abstract

SD N 02 Pondok Pucung yang terletak di kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan merupakan sekolah yang memiliki tujuan menciptakan siswa unggulan di bidang akademik. Permasalahan yang diangkat di mitra ini adalah SD N 02 Pondok Pucung belum memiliki asesmen khusus untuk menilai fungsi kognitif anak seperti executive faunction, visual memory, dan attention. Bahkan fungsi kognitif tersebut tidak pernah dijadikan indikator keberhasilan pembelajaran. Hal ini disebabkan oleh rendahnya pemahaman mengenai konsep kognitif anak dan faktor yang mempengaruhinya. Kognitif anak ini juga akan erat kaitannya dengan perilaku kesehatan berisiko seperti jajan diet tidak sehat dan rendahnya aktifitas fisik. Berdasarkan pengamatan di sekolah, masih banyak anak SD yang mengonsumsi makanan tidak sehat dari jajanan yang ada di lingkungan sekolah dan rendahnya aktifitas fisik. Berkaitan dengan masalah mitra yang telah disebutkan, program ini mencoba memberikan solusi yang diprediksi dapat menyelesaikan permasalahan yang ada. Kegiatan ini diikutkan dengan pemaparan materi dan pelatihan mengenai kognitif, diet sehat makanan bergizi sehingga membantu guru dalam mengupgrade metode pembalajaran untuk optimalisasi fungsi kognitif dan kesehatan anak SD N 02 Pondok Pucung. Hasil dari program pengabdian kepada masyarakat ini didapastkan adanya peningkatan pengetahuan guru sebanyak 89% mengenai fungsi kognitif siswa-siswi SD dan hubungan perilaku makanan bergizi dengan kemampuan kognitif siswa-siswi. Diharapkan mitra dapat selalu menilai kognitif dan perilaku anak secara rutin dan melakukan kegiatan rutinKata Kunci: Asesmen kognitif, perilaku kesehatan berisiko, games kognitif
PENINGKATAN PENGETAHUAN BIDAN HOMECARE MELALUI EDUKASI ONLINE TENTANG GIZI DAN HIDRASI KEHAMILAN Mulyani, Erry Yudhya; Ummanah, Ummanah; Anwar, Nizirwan; Mustika, Anindya Billa
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5188

Abstract

Kehamilan merupakan periode kritis kehidupan, dimana status gizi ibu dapat mempengaruhi output kehamilan. Sebesar 31.7% ibu memiliki pengetahuan kurang tentang gizi dan hidrasi. Keterbatasan kunjungan fasilitas kesehatan dimasa pandemik Covid-19 menjadi salah satu hambatan dalam menerima informasi kesehatan yang baik. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan bidan homecare melalui edukasi-online tentang gizi dan hidrasi kehamilan. Metode kegiatan dilakukan dengan menggunakan ceramah dan diskusi secara daring serta konseling melalui WhatsApp, Telegram, dan Zoom. Sasaran dalam kegiatan ini yaitu pada bidan homecare yang memiliki pelayanan personal untuk penanganan ibu dan bayi. Sebanyak 32 bidan dengan aktif mendengarkan dan berdiskusi saat acara edukasi berlangsung. Rata-rata subjek berusia 20-35 tahun, 3.1% laki-laki, 96.9% perempuan, latar pendidikan sebagian besar diploma kebidanan. Sebagian besar bidan menilai aplikasi edukasi ibu hamil dalam kategori materi mudah di mengerti, pertimbangan afektif yang baik, Interface and Navigation bagian dari aplikasi secara visualisasi baik dan menarik serta mudah pengarahannya, dari unsur pedagogy cukup baik dan memberikan pengalaman yang baik untuk pengguna. Sebanyak 90% bidan memiliki peningkatan pemahaman tentang pentingnya gizi dan hidrasi selama kehamilan dari hasil pembelajaran online dengan zoom ataupun aplikasi edukasi-online di android. Olehkarenanya, perlu memaksimalkan kegiatan edukasi-online dalam rangka peningkatan pengetahuan di bidang kesehatan. Kata Kunci: Bidan, Edukasi-Online, Gizi
PERAN INTERMEDIARY INSURANCE DALAM PENANGANAN ASURANSI KREDIT PERDAGANGAN DAN ASURANSI LAINNYA DI PT. PATRA NIAGA Dewanto, Dedy
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5187

Abstract

Salah satu tugas  pengabdian masyarakat adalah melakukan sosialisasi pada institusi yang terdapat dalam masyarakat. Penulisan Laporan Abdimas ini didasarkan pada Sosialisasi peran Intermediary Asuransi pada penanganan Asuransi Kredit Perdagangan dan Asuransi lainnya di PT. Patra Niaga. Pada tanggal 13 Juni 2020, PT Pertamina Patra Niaga telah ditunjuk sebagai Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero). Disamping mengelola bisnis dan operasional eksisting berupa perdagangan dan penanganan bahan bakar, serta manajemen armada dan depot, kini Sub Holding Commercial & Trading bertugas menjalankan rantai kegiatan bisnis hilir Pertamina. Peran Asuransi Kredit Perdagangan sangat penting dalam menunjang kegiatan operasional PT. Patra Niaga khususnya dalam penjualan berbagai produk kepada Customer Pelanggan karena sifatnya pembelian rutin berkesinambungan dengan volume yang disepakati berdasarkan kontrak jual beli. Asuransi Kredit Perdagangan menjamin bila sewaktu-waktu Customer Pelanggan gagal bayar (wanprestasi), maka pihak Asuransi akan mengganti pembayarannya dengan hak subrograsi untuk pengambil alihan hak tagih ke Customer Pelanggan. Apalagi situasi pandemik seperti sekarang ini, diprediksi dapat mengganggu kelancaran bisnis Customer Pelanggan. Metode pelaksanaan menggunakan sosialisasi, rapat dan diskusi online berbasis ilmu asuransi, dengan membandingkan praktek nyata dengan terapan yang ideal. Hasil diskusi didapati bahwa besarnya Limit Nilai Jaminan Asuransi Kredit Perdagangan yang diberikan pihak Asuransi terbatas. Dampaknya PT. Patra Niaga kurang leluasa dalam melakukan penjualan volume besar, demikian pula potensi klaim untuk gagal bayar dari Customer pelanggan memiliki resiko yang cukup tinggi untuk claim recovery nya. Walaupun existing practice sesuai standar dan kewajaran, namun akan lebih baik lagi menggunakan Intermediary Asuransi dengan berbagai Nilai Tambah (Added Value) yang diberikan. Kata kunci: Asuransi kredit perdagangan, intermediary asuransi, added value
PENYELENGGARAAN SEX EDUCATION “LOVE YOUR BODY, BE EDUCATED” DI KALANGAN PELAJAR SMPN 120 JAKARTA Vardiansyah, Dani; Siregar, Ballian; Fajarina, Fajarina; Arrafii, Muhammad; Susanti, Susanti; Sartika, Sartika; Setyowayi, Wanda; Salsabilah, Adinda
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5186

Abstract

Giat  penyelenggaraan Sex Education “Love Your Body be Educated” merupakan rangkaian  aktivitas pengabdian kepada masyarakat yang dilakuakan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul di mana salah satunya dilaksanakan di SMPN 120 Jakarta, khususnya bagi siswa siswi kelas 9 dengan total peserta 93 orang yang diikuti oleh guru kelas dan guru bimbingan penyuluhan. Aktivitas berlangsung dalam dua tahap mulai dari 25 Juni 2011 dan puncak acara pada 17 Juli 2011. Penyelenggaraan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran dan proteksi diri serta menumbuhkan pengetahuan seks edukasi agar siswa siswi mampu membentengi diri dengan pemahaman dan moral berdasarkan sains atas tubuhnya sendiri. Melalui metode ceramah dengan pendekatan sosialiasi pemahaman, dihadirkan dua pembicara utama yaitu seorang psikolog dan seorang ahli komunikasi. Pada awal dan akhir kegiatan dilakukan test pengetahuan siswa siswa seputar  seks edukasi dengan hasil  rata rata nilai pre-test sebesar 54,15 dan setelah giat berlangsung, terlihat adanya peningkatan pengetahuan peserta dengan rata rata nilai post-test sekitar 79,77. Kata kunci : sex education, moral, sains
MANFAAT ASAM FOLAT UNTUK MENCEGAH OROFACIAL CLEFT PADA KOMUNITAS SATU SENYUM Fauziah, Cut; Thadeus, Maria Selvester; Bahar, Meiskha; Sukrisno, Adi; Zulfa, Fajriati
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v8i03.5185

Abstract

Kasus bayi lahir dengan bibir sumbing masih banyak terjadi di Indonesia. Bibir sumbing merupakan kelainan berupa celah pada bibir atas. Celah ini bisa terjadi pada bagian langit-langit rongga mulut (cleft palate), bisa juga pada bagian bibir saja (cleft lip). Di beberapa kasus juga bisa terjadi pada kedua bagian. Namun pada umumnya, hampir separuh kasus bibir sumbing melibatkan celah pada bibir atas serta atap rongga mulut. Pemberian asam folat pada ibu hamil bertujuan untuk mencegah terjadinya kelainan kongenital yang terjadi selama masa perkembangan embryo , khususnya di trimester pertama. Kelainan kongenital yang selama ini berhubungan dengan kondisi folat ibu adalah Neural Tube Defect. Penelitian penelitian selanjutnya juga menyatakan bahwa ternyata asam folat juga berpengaruh terhadap kegagalan pembentukan jantung yang sempurna, kejadian celah bibir dan/atau langit. Metode penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah secara daring via zoom, menggunakan slide power point tentang manfaat asam folat bagi ibu ibu anggota komunitas yang masih ingin memiliki anak dan tentang mempersiapkan kehamilan yang sehat dan menghadapi seribu hari pertama kehidupan. Keberhasilan dari kegiatan ini adalah terpenuhinya target dari jumlah peserta, serta ketercapaian tujuan dari kegiatan penyuluhan ini juga dapat dikatakan baik dari hasil pretest dan postest dan ketercapaian target materi  (100%).  Kesimpulan  dari  kegiatan  ini  adalah  terjadi peningkatan pengetahuan pada  ibu ibu anggota komunitas dapat  tentang manfaat asam folat untuk pencegahan orofacial cleft pada kehamilan berikutnya. Kata Kunci: Asam folat, orofacial cleft, komunitas

Page 2 of 3 | Total Record : 25


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 11, No 03 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 01 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 05 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 04 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 03 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 02 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 05 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 04 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 03 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 02 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 01 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 05 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 04 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 02 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 01 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 04 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 03 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 02 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 01 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 4 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 3 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 2 (2020): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ABDIMAS Vol 6, No 1 (2019): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ABDIMAS Vol 5, No 4 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 3 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 1 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 1 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 4, No 1 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 1 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 3, No 1 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 1 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 2, No 1 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 1, No 1 (2014): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas More Issue