cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
JUTEKS
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)" : 6 Documents clear
PENGARUH LOW-PASS FILTER PADA FREKUENSI SINYAL AUDIO RECORDER MENGGUNAKAN MATLAB Arifudin; Difa Faradila; Ferdian Eko Diharjo; Siti Solihah; Muhamad Heru Rizal
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Filter digital adalah alat matematika yang mengubah sinyal masukan menjadi sinyal keluaran dengan karakteristik tertentu. Filter FIR memiliki beberapa jenis yang umum digunakan seperti low-pass filter, high-pass filter, band-pass filter, ketiga filter tersebut sangat umum digunakan dalam pemrosesan filter sinyal suara. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh low-pass filter terhadap sebuah sinyal dari suara secara simulasi dengan menggunakan aplikasi MATLAB. Pada penelitian ini kami menggunakan software MATLAB untuk menguji Low-Pass Filter (LPF). Untuk melakukan pengujian pada MATLAB, kami menggunakan sinyal audio White Noise yang di generete menggunakan software Audacity. Dalam percobaan ini dilakukan filtering dengan low-pass filter 800 Hz berorde N=8 menghasilkan respon magnitude dalam desibel (dB) dari sebuah sistem terhadap frekuensi yang berbeda yang diukur dalam megahertz (MHz). Kata Kunci: Filter Digital, Sinyal Audio, Matlab
PROTOTYPE ALAT PEMILAH SAMPAH OTOMATIS LOGAM NON-LOGAM Sarah Chairul Annisa; Ahmad Edian Tohiri; Ferdi Hasan; Siti Solihah; Luki Fajar Rahmatullah5
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampah adalah material sisa dari kegiatan manusia yang masih menjadi ancaman bagi kehidupan manusia, seperti menyebabkan banjir, lingkungan kotor, dan polusi udara. Sampah anorganik, seperti logam (kaleng, besi, baterai) dan nonlogam (kertas, plastik), sulit diurai oleh mikroorganisme dan dapat merusak lingkungan karena karat [2]. Namun, sampah logam ini juga bisa didaur ulang menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengolahan sampah dengan memilahnya sesuai jenis, jumlah, dan sifatnya. Tujuan pemilahan ini adalah untuk mengurangi jumlah sampah yang masuk ke TPA dan mengurangi beban tampungnya. Penelitian ini membuat alat pemilah sampah logam dan nonlogam otomatis pada tempat sampah dengan menggunakan sensor proximity dirancang. Sampah yang dimasukkan akan dipisah secara otomatis sesuai dengan karakteristiknya, khususnya sampah logam dan nonlogam. alat pemilah sampah otomatis yang memisahkan sampah logam dan nonlogam. Hasilnya alat ini dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan sampah, membantu mengurangi beban kerja manual, dan berkontribusi positif terhadap masyarakat. Kata kunci: alat pemisah sampah, logam non logam, arduino
Pengembangan Teknologi Li-Fi Sebagai Alat Komunikasi Antar Gedung Sahrul Zayan; Ramdahan Adi Pradana; Fajar Sasono; Siti Solihah; Luki Fajar Rahmatullah; Arifudin
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan teknologi Li-Fi sebagai alat komunikasi antar gedung telah menarik perhatian dalam beberapa tahun terakhir. Li-Fi, singkatan dari Light Fidelity, adalah teknologi komunikasi nirkabel dua arah yang berkecepatan tinggi dan mirip dengan teknologi Wi-Fi. Istilah ini dicetuskan oleh Harald Haas dan merupakan sebuah bentuk dari komunikasi yang memanfaatkan cahaya tampak. Teknologi ini dapat menjadi pelengkap komunikasi RF (Wi-Fi atau jaringan seluler). Pengembangan teknologi Li-Fi sebagai alat komunikasi antar gedung telah menjadi fokus utama dalam penelitian ini. Teknologi ini telah menunjukkan kecepatan transfer data yang lebih tinggi dan keamanan yang lebih baik dibandingkan dengan teknologi Wi-Fi. Li-Fi juga tidak menghasilkan gelombang elektromagnetik yang dapat berdampak negatif pada kesehatan manusia. Kata Kunci: Light Fidelity, Wi-Fi, Communication Technology, Data Transfer, Keamanan.
RANCANG BANGUN SISTEM PEMANTAUAN KENDARAAN BERBASIS GPS TRACKER DENGAN VISUALISASI LOKASI PADA WEBSITE Sukaemi Ratnasih; Fithri Muliawati; Teguh Sulistyo
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem pemantauan kendaraan berbasis pelacak GPS dengan visualisasi lokasi pada situs web menggunakan komponen perangkat keras seperti Kata Kunci: Desain motor induksi, Analisis kinerja, Efisiensi motor induksi. Arduino Uno, Modul GSM GPRS SIM800L V2, Modul GPS uBlox Neo-7M, Stepdown Digital LM2596 3A, papan sirkuit PCB, Kabel Data Arduino, Kabel Jack Daya DC 9V, Kartu GSM, dan Kabel Jumper. Sistem ini menggunakan Arduino Uno sebagai unit kontrol, Modul GSM GPRS SIM800L V2 untuk komunikasi data melalui jaringan seluler, dan Modul GPS uBlox Neo-7M untuk mendapatkan data lokasi kendaraan. Proses pemantauan berlangsung secara terus-menerus, dengan data lokasi kendaraan dikirimkan melalui jaringan GSM ke server. Selanjutnya, data ini divisualisasikan pada situs web yang dapat diakses oleh pengguna melalui perangkat yang terhubung ke internet. Langkah-langkah implementasi meliputi perancangan rangkaian elektronik menggunakan papan sirkuit PCB dan menggunakan Stepdown Digital LM2596 3A sebagai sumber daya. Sistem ini juga mengintegrasikan kartu GSM untuk memastikan konektivitas seluler yang andal. Metode pengujian dilakukan untuk mengevaluasi akurasi dan stabilitas sistem pemantauan kendaraan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pemantauan kendaraan berbasis pelacak GPS memberikan akurasi yang memadai dalam memvisualisasikan lokasi kendaraan. Dengan akses ke situs web, pengguna dapat dengan mudah memantau pergerakan kendaraan secara terus-menerus dan memperoleh informasi berharga untuk manajemen dan pemeliharaan armada. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan sistem pemantauan kendaraan menggunakan teknologi pelacak GPS. Kata Kunci: Sistem Pemantauan Kendaraan, Pelacak GPS, Arduino Uno, Modul GSM GPRS, Modul GPS uBlox, Visualisasi Lokasi, Situs Web.
REVITALISASI INSTALASI LISTRIK DI PONDOK PESANTREN ARROZAQIYAH DESA CIKEAS KABUPATEN BOGOR Suratun; Ferdian Eko Diharjo; Irfan Ardiansyah; Opa Mustopa
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jurnal ini berfokus pada pentingnya instalasi listrik yang aman dan efisien di Pondok Pesantren Arrozaqiyah, Desa Cikeas, Kabupaten Bogor. Jurnal ini menyoroti bahwa kebakaran sering terjadi di bangunan karena korsleting atau aliran listrik, dan pentingnya mematuhi Peraturan Umum Instalasi Listrik (PUIL) dalam perancangan sistem instalasi listrik. Jurnal ini juga mencatat bahwa instalasi listrik sering kali tidak tertata dengan baik, dengan kabel yang dibiarkan terbuka. Inisiatif pengabdian yang dijelaskan dalam jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan pemanfaatan dan kesadaran masyarakat tentang standar instalasi di Pondok Pesantren Arrozaqiyah. Metode penelitian meliputi survei lapangan, perencanaan jalur instalasi listrik, pengadaan bahan dan alat, revitalisasi instalasi listrik, dan serah terima hasil pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini dilakukan oleh mahasiswa Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibnu Khaldun Bogor, dengan tujuan agar mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dari mata kuliah Teknik Penerangan dan Instalasi Listrik. Jurnal ini juga membahas hasil dan pembahasan pelaksanaan, perencanaan jalur, pengadaan alat dan bahan, pelaksanaan revitalisasi instalasi listrik, dan pelaksanaan serah terima hasil. Keywords: Revitalisasi, Instalasi listrik, Pengabdian masyarakat.
PENGEMBANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM TRACEABILITY BERBASIS BARCODE UNTUK IDENTIFIKASI PRODUK PADA PROTOTIPE MESIN PEMILAH DENGAN KONTROL PLC Ilham Aldiansyah; Suratun; Joki Irawan
JUTEKS Vol 11 No 2 (2024): JuTEkS (Jurnal Teknik Elektro dan Sains)
Publisher : Program Studi Teknik Elektro Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam industri yang berkembang saat ini diperlukan sistem traceability untuk mengurangi kesalahan pada saat distribusi dilakukan, sistem traceability mempercepat kemungkinkan untuk melacak akar penyebab masalah dengan memeriksa jejak setiap tahap dari proses atau produk. Agar traceability dapat diterapkan secara konsisten, maka semua pihak yang terlibat dalam rantai suplai dan produksi harus melakukan pencatatan (informasi dan koleksi data) tentang hal-hal yang telah ditentukan. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bentuk fisik prototipe mesin pemilah produk dengan sistem traceability, mengukur kinerja sistem traceability pada prototipe, dan menyusun serta mengintegrasikan sistem traceability yang memungkinkan akses data online untuk pemantauan, pelaporan, dan analisis kinerja. Prototipe mesin ini menggunakan sensor load cell dan barcode scanner yang terkalibrasi untuk memastikan akurasi pembacaan nilai digital. Kalibrasi sensor load cell dilakukan dengan membandingkan nilai beban yang terukur pada timbangan digital dengan nilai yang dikonversi dari sensor, menggunakan regresi linear untuk menentukan akurasi. Kalibrasi sensor barcode melibatkan validasi data yang terbaca oleh sensordan disimpan pada human machine interface. Hasil pengujian menunjukkan bahwa nilai akurasi sensor load cell yang tinggi dengan rata-rata kesalahan sekitar 0.004 kg dan standar deviasi rendah, menandakan presisi dan konsistensi pengukuran. Pengujian barcode scanner menunjukkan bahwa sensor berfungsi tanpa kesalahan, menandakan bahwa kalibrasi telah berhasil. Prototipe mesin pemilah produk berhasil diimplementasikan dengan sistem traceability yang efektif, meningkatkan efisiensi pelacakan produk serta memastikan akurasi dan konsistensi data. Sistem ini juga menyediakan akses data online untuk pemantauan dan analisis kinerja secara real-time. Kata Kunci : Sistem Traceability, Prototipe Mesin Pemilah Produk, KalibrasiSensor, Sensor load cell , Barcode Scanner.

Page 1 of 1 | Total Record : 6