cover
Contact Name
M. Arifki Zainaro
Contact Email
m.arifkiz@yahoo.com
Phone
+6285366376666
Journal Mail Official
manuju@malahayati.ac.id
Editorial Address
Jalan Pramuka No 27 Kemiling, Kota Bandar Lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Manuju : Malahayati Nursing Journal
Published by Universitas Malahayati
ISSN : 26552728     EISSN : 26554712     DOI : 10.3324
Core Subject : Health,
MANUJU : Malahayati Nursing Journal merupakan jurnal yang memiliki fokus utama pada hasil penelitian dan ilmu-ilmu di bidang kesehatan yang dikembangkan dengan pendekatan interdispliner dan multidisiplin. Proses penerimaan naskah selalu terbuka setiap waktu, naskah yang sudah disubmit oleh penulis akan direview oleh reviewer yang ahli dalam bidang keperawatan dan kesehatan
Articles 26 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022" : 26 Documents clear
Bridging The Gap Of Information Source And Access To Dialysis Services With Klikdialisis.Com, As An Integrated Digital Communication Platform Tri Astuti; Satya Aditya Wibowo
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7268

Abstract

ABSTRACTThe diagnosis and management of CKD, incredibly advanced CKD, can have a major impact on the patient's life due to the limitations of daily activities that the patient experiences, whether at work, traveling, or socializing. The author formulates the research design and methodology, as seen in Figure 2.2. In this research, both the external and internal analysis plays an important role in defining the clear gap of dialysis access and barriers and understanding the competitive advantages of klikdialisis.com. KlikDialisis.com is a health application platform based on socioeconomics by connecting patients, especially kidney patients, with dialysis service providers and other kidney health facilities.
Hubungan Pengetahuan Remaja tentang Kesehatan Reproduksi dengan Sikap Remaja dalam Pacaran Sehat di Madrasah Aliyah Negeri (Man) 1 Kota Semarang Imam Arief Mindiono
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7361

Abstract

ABSTRACT Dating behavior in adolescents is currently very worrying because it has led to sexual behavior outside of marriage, as it is known that all countries in Asia experience problems regarding premarital sexual behavior. This study aims to determine the relationship between adolescent knowledge about reproductive health with adolescent attitudes towards healthy behavior in Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Semarang City. The method used in this research is the Cross Sectional approach. The data taken is primary data using a questionnaire to 307 students with a sampling technique using random sampling. The statistical test used was chi-square with = 0.05. The results of this study are adolescent knowledge about reproductive health in the good category as much as 57.3%, in the sufficient category as much as 30.3%, and in the bad category as much as 12.4%. Adolescents who have a supportive attitude about healthy dating are 53.7%, while those who do not support are 46.3%. There is a significant relationship (P value <0.05) between knowledge about reproductive health and adolescent attitudes towards healthy dating. The conclusion of this study is that adolescents who have good knowledge about reproductive health tend to have a supportive attitude towards healthy dating. Keywords: Knowledge, Youth, Reproduction  ABSTRAK Perilaku berpacaran pada remaja saat ini sungguh sangat mengkhawatirkan, karena sudah menjurus pada perilaku seksual di luar nikah, hal ini sebagaimana diketahui bahwa semua negara di Asia mengalami permasalahan tentang perilaku seksual pranikah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi dengan sikap remaja dalam pacaran sehat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Semarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan pendekatan Cross Sectional. Data yang diambil merupakan data primer dengan menggunakan kuisioner kepada 307 siswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling. Uji statistik yang digunakan adalah chi-square  dengan a = 0,05. Hasil penelitian ini adalah pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi dalam kategori baik sebanyak 57.3 %, dalam kategori cukup sebanyak 30.3 % dan dalam kategori buruk sebanyak 12.4 %. Remaja yang mempunyai sikap yang mendukung mengenai pacaran sehat  sebanyak 53.7 %, sedangkan yang tidak mendukung sebanyak 46.3 %. Terdapat hubungan yang signifikan (P value < 0.05)) antara pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dengan sikap remaja mengenai pacaran sehat. Kesimpulan pada penelitian ini remaja yang mempunyai pengetahuan baik tentang kesehatan reproduksi cenderung memiliki sikap yang mendukung terhadap pacaran sehat. Kata Kunci: Pengetahuan, Remaja, Reproduksi
Status Anemia sebagai Faktor Resiko Dismenorea pada Mahasiswi di STIKes Surya Global Yogyakarta Muskhab Eko Riyadi; RR Viantika Kusumasari; Fitri Dian Kurniati
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7150

Abstract

ABSTRACT Adolescent girls have a high risk of anaemia which can cause dysmenorrhea. Dysmenorrhea is felt to interfere with activities and reduce the quality of life. For students, dysmenorrhea can make it difficult to concentrate and even not go to school/college. The purpose of this study was to determine the relationship between anaemia and dysmenorrhea in female students at STIKes Surya Global Yogyakarta. This research is quantitative research with a cross-sectional design. The sample in this study were students of STIKes Surya Global Yogyakarta, totalling 30 people with a consecutive sampling technique. The research instrument is a measuring device for haemoglobin levels and a numerical rating scale (NRS). Data analysis using the Spearman test. The results showed that there were 16 respondents (53.3%) of STIKes Surya Global Yogyakarta female students (53.3%) and 14 respondents (46.7%). The results of statistical tests using the Spearman test showed a p-value of 0.670 (p>0.05) with a correlation coefficient of 0.081. This study concluded that there is no significant relationship between anaemia and dysmenorrhea in female students of STIKes Surya Global Yogyakarta. It is recommended for female students to consume Add Blood Tablets by folowing under government recommendations so that it does not have an impact on the severity of dysmenorrhoea pain. Keywords : Anaemia, Dysmenorrhea, College Student  ABSTRAK Remaja putri memiliki resiko tinggi terhadap anemia yang dapat menimbulkan kejadian dismenorea. Dismenorea yang dirasakan akan mengganggu aktivitas dan menurunkan kualitas hidup. Bagi pelajar, dismenorea dapat menyebabkan sulitnya berkonsentrasi bahkan tidak masuk sekolah/kuliah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan anemia dengan dismenorea pada mahasiswi di STIKes Surya Global Yogyakarta. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif dengan desain cross-sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswi STIKes Surya Global Yogyakarta yang berjumlah 30 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu consecutive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah alat pengukur kadar hemoglobin dan numeric rating scale (NRS). Analisis data menggunakan uji Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswi STIKes Surya Global Yogyakarta yang menderita anemia sebanyak 16 responden (53.3%) dan mahasiswi yang mengalami dismenorea ringan sebanyak 14 responden (46.7%). Hasil uji statistic menggunakan uji Spearman menunjukkan nilai p-value sebesar 0.670 (p>0.05), dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0.081. Kesimpulan penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan yang signifikan antara anemia dengan dismenorea pada mahasiswi STIKes Surya Global Yogyakarta. Disarankan kepada mahasiswi untuk mengkonsumsi Tablet Tambah Darah (TTD) sesuai dengan anjuran pemerintah sehingga tidak berdampak pada keparahan rasa nyeri dismenorea. Kata Kunci: Anemia, Dismenorea, Mahasiswi
Pengaruh Kepemimpinan dengan Kinerja Perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Kota Bandar Lampung Dwiky Dermawan Santari; M. Arifki Zainaro; Dewi Kusumaningsih
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7716

Abstract

ABSTRACT Performance is a world issue today. This happens as a consequence of the community's demands for the need for excellent service or high quality services that are inseparable from standards, because performance is measured based on standards. Inpatient Room Pertamina Bintang Amin Hospital by conducting a pre-survey of 15 nurses by conducting free interviews and filling out questionnaires related to leadership and job design, 9 nurses (60%) stated that the leadership and job design at Bintang Amin Hospital were not good, while 6 nurses (40%) of them said it was good. To find out the influence of leadership and job design on the performance of nurses at Pertamina Bintang Amin Hospital, Bandar Lampung City in 2022. This type of research uses quantitative, analytical survey research design with a cross sectional approach. The population and sample in this study were nurses at Pertamina Bintang Amin Hospital Bandar Lampung 103 nurses and used the slovin formula so that n = 81.9 respondents were rounded up to 82 respondents, the sampling technique used purposive sampling. Data analysis using univariate and bivariate using chi square. Most of the nurse leadership in the poor category. Most of the job designs in the poor category. Most of the nurses' performance in the poor category. The results of data analysis using the chi square test obtained a p-value = 0.000 (< 0.05), which means that there is a leadership relationship with the performance of nurses at Pertamina Bintang Amin Hospital. The results of data analysis using the chi square test obtained p-value = 0.000 (< 0.05), which means that there is a relationship between job design and nurse performance at Pertamina Bintang Amin Hospital. Keywords : Leadership, Nurse Performance, Hospital ABSTRAK Kinerja (performance) menjadi isu dunia saat ini. Hal tersebut terjadi sebagai konsekuensi tuntutan masyarakat terhadap kebutuhan akan pelayanan prima atau pelayanan yang bermutu tinggi yang tidak terpisahkan dari standar, karena kinerja diukur berdasarkan standar. Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin dengan melakukan prasurvey terhadap 15 perawat dengan melakukan wawancara bebas dan pengisian kuesioner terkait kepemimpinan dan desain pekerjaan didapat 9 perawat (60%) pelaksana menyatakan jika kepemimpinan dan desain pekerjaan yang ada di Rumah Sakit Bintang Amin kurang baik, sedangkan 6 perawat (40%) diantaranya menyatakan baik. Diketahui pengaruh kepemimpinan dan desain pekerjaan dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Kota Bandar Lampung. Jenis penelitian menggunakan kuantitatif, rancangan penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dan Sampel dalam penelitian ini adalah perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin  Bandar Lampung 103 perawat dan digunakan dengan rumus slovin sehingga didapat n = 81,9 responden dan dibulatkan menjadi 82 responden, teknik sampling menggunakan purposive sampling. Analisa data menggunakan univariat dan bivariat menggunakan chi square. Sebagian besar kinerja perawat dengan kategori kurang baik Hasil analisa data menggunakan uji chi square didapat nilai p-value = 0,000 (< α 0,05) yang artinya ada hubungan kepemimpinan dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin. Hasil analisa data menggunakan uji chi square didapat nilai p-value = 0,000 (< α 0,05) yang artinya ada hubungan desain pekerjaan dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin. Kata Kunci: Kepemimpinan, Kinerja Perawat, Rumah Sakit
Korelasi Sikap, Norma Subjektif, Persepsi Kontrol Perilaku dan Niat terhadap Pelaksanaan Program PHBS di Puskesmas Wilayah Kecamatan Garut Kota Umar Sumarna; Iwan Shalahuddin; Udin Rosidin; Rohmahalia M. Noor
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7501

Abstract

ABSTRACT PHBS is a program of the Minister of Health of the Republic of Indonesia which aims to guide people's behavior towards habits that support health, both physically, mentally, and socially. The program must be implemented in various settings, namely household, schools, workplaces, public places and health institutions. PHBS program in this study is located in a health institution, precisely it is at the Community Health Center. This study aims to determine the correlation of attitudes, subjective norms, perceptions of behavioral control, and intentions towards the implementation of PHBS in puskesmas employees in the Garut City District. The research would be conducted using a path analysis design to find the correlation between the influence of attitudes, subjective norms, perceived behavioral control as an independent variable, intention as an intervening variable and behavior as dependent variable. Meanwhile, the behavior that will be studied is the Clean and Healthy Lifestyle of health about the workers at Community Health Center district area of Garut Kota, Garut Regency.The results showed that there was a direct influence of attitude towards intention of 0.258 with a significance level of 0.001 and there was an indirect influence of intention toward PHBS of 0.207, there was a direct influence of subjective norms toward intention of 0.275 with a significance level of 0.000 and there was an indirect influence through intention toward PHBS is 0.221, there is a direct influence of perceived behavioral control toward intentions of 0.456 with a significance level of 0.000, there is a direct influence of perceived behavioral control toward PHBS of 0.185 with a significance level of 0.154 and there is an indirect influence through intentions toward PHBS of 0.373, and there is a direct influence of intention toward PHBS of 0.805 with significance level of 0.000.From the results of this study it can be concluded that there is a positive correlation either directly or indirectly from attitudes, subjective norms, perceptions of behavioral control, and intentions towards the implementation of PHBS Keywords: Attitudes, Intentions, Perceptions of Behavioral Control, PHBS,  Subjective Norms    ABSTRAK Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) adalah program Menteri Kesehatan Republik Indonesia yang bertujuan mengarahkan perilaku masyarakat menuju pada kebiasaan yang menunjang kesehatan, baik secara fisik, mental, maupun sosial. Program tersebut harus dilaksanakan pada berbagai tatanan, yaitu tatanan rumah tangga, sekolah, tempat kerja, tempat umum dan institusi kesehatan. Adapun program PHBS dalam penelitian ini adalah berada di tatanan institusi kesehatan atau tepatnya di puskesmas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi sikap, norma subjektif, pesepsi kontrol perilaku, dan niat terhadap pelaksanaan PHBS pada karyawan puskesmas di wilayah Kecamatan Garut Kota Penelitian akan dilakukan dengan rancangan path analysis untuk mencari korelasi pengaruh mempengaruhi antara sikap, norma subyektif, persepsi kontrol perilaku sebagai variabel inpendenden, niat sebagai variabel intervening dan perlaku sebagai variabel dependen. Sementara perilaku yang akan diteliti adalah pelaksanaan program PHBS pada  karyawan puskesmas wilayah Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa ada pengaruh langsung dari sikap terhadap niat sebesar 0,258 dengan tingkat signifikansi 0,001 dan ada pengaruh tidak langsung melalui niat terhadap PHBS sebesar 0,207, ada pengaruh langsung dari norma subyektif terhadap niat sebesar 0,275 dengan tingkat signifikansi 0,000 dan ada pengaruh tidak langsung melalui niat terhadap PHBS sebesar 0,221, ada pengaruh langsung dari persepsi kontrol perilaku terhadap niat sebesar 0,456 dengan tingkat signifikansi 0,000, ada pengaruh langsung persepsi kontrol perilaku terhadap PHBS sebesar 0,185 dengan tingkat signifikansi 0.154 dan ada pengaruh tidak langsung melalui niat terhadap PHBS sebesar 0,373, dan ada pengaruh langsung dari niat terhadap PHBS sebesar 0,802 dengan tingkat tingkat signifikansi 0,000. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada korelasi positip baik secara langsung maupun tidak lansung dari sikap, norma subyektif, persepsi kontrol perilaku, dan niat terhadap pelaksanaan PHBS. Kata Kunci: Niat, Norma Subjektif, Persepsi Kontrol Perilaku, PHBS, Sikap 
Perbandingan Uji Sifat Fisik Serbuk Effervesent Ekstrak Bunga Telang (Clitoria Ternatea.L) Sugiyanto Sugiyanto; Wibowo Wibowo; Dedy Prayogo
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7214

Abstract

ABSTRACT The telang flower plant (Clitoria ternatea.L) contains phenolic compounds, flavonoids, flavonols, glycosides and anthocyanins which have potential as antioxidants. Antioxidant compounds that are often found in telang flower plants are often used as traditional medicine in the form of drinks. Study was to identify a formula that met the requirements for physical properties based on the characteristics of the effervescent powder on the effect of variations in citric acid and tartaric acid on the effervescent powder formula of telang flower extract. This study used 3 formulas using variations of citric acid, tartaric acid and PVP as a binder. Showed that for the effervescent powder flow time of telang flower extract for F1 = 11.70 seconds, F2 = 13.52 seconds and F3 = 17.22 seconds: the time of dispersion of the effervescent powder of telang flower extract for F1 = 1.31 minutes, F2 = 1.23 minutes; The pH of the telang flower extract effervescent powder for F1=7,66, F2=7.21 and F3=6.58; the water content of the telang flower extract effervescent powder for F1=0,1471gram, F2=0,2016gram and F3=0,1857gram ; and organoleptically in the form of granule powder, light purple color, slightly sour taste. Of the research results from the 3 compositions of the formula is still suitable for use on the condition that the taste is a bit sour and can be sweetened Keywords: Telang Flower (Clitoria Ternatea.L) , Effervescent Powder Formula,      Physical Properties of Effervescent Powder  ABSTRAK Tanaman bunga telang (Clitoria ternatea.L) mengandung senyawa  fenol,  flavonoid, flavonol, glikosida dan antosianin yang berpotensi  sebagai  antioksidan. Senyawa antioksidan yang sering terdapat pada tanaman bunga telang sering digunakan sebagai obat tradisional dalam bentuk minuman.  Penelitian ini mengidentifikasi formula yang memenuhi syarat sifat fisik berdasarkan karakteristik serbuk effervescent terhadap pengaruh variasi asam sitrat dan asam tartrat pada formula serbuk effervescent ekstrak bunga telang. Penelitian ini menggunakan 3 formula dengan menggunakan variasi asam sitrat, asam tartrat dan PVP sebagai pengikat. Penelitian menunjukkan bahwa untuk waktu alir serbuk effervescent ekstrak bunga telang untuk F1=11,70 detik, F2=13,52 detik dan F3=17,22 detik: waktu dispersi serbuk effervescent ekstrak bunga telang untuk F1=1,31menit, F2=1,23 menit; pH serbuk effervescent ekstrak bunga telang untuk F1=7,66, F2=7,21 dan F3=6,58 ;kadar air serbuk effervescent ekstrak bunga telang untuk F1=0,1471gram, F2=0,2016gram dan F3=0,1857gram; dan secara organoleptis bentuk serbuk granul, warna ungu muda, rasa agak sedikit asam. Hasil penelitian dari 3 komposisi formula tersebut masih layak digunakan dengan syarat rasa yang agak sedikit asam dapat diberikan pemanis Kata Kunci: Bunga Telang(Clitoria Ternatea.L) , Formula Serbuk Effervescent, Sifat Fisik Serbuk  Effervescent
Gambaran Koping Spiritual Remaja Pengguna Napza Di LPKA Kelas I Tangerang Dan Blitar Pieter Pindardhi; Jacquelinda Sandra Sembel; Maria Susila Sumartiningsih; Sumiaty Aiba
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7192

Abstract

ABSTRACT Indonesian Child Protection Commission recorded that the number of teenagers involved in drug abuse shot up to almost 400% from 2011 – 2014. These teenagers have great need for spiritual coping mechanism to face challenges in life. As they are serving their terms in detention, lose the opportunity to get education from their parents to develop their spiritual coping ability. This research is aimed to get the descriptions of spiritual coping mechanism of teens involved in drug abuse in Lembaga Pembinaan Khusus Anak or LPKA (Special Institution/Center for Child Rehabilitation). The research was conducted using convenience sampling and descriptive qualitative methods. The teenagers involved in drug abuse in LPKA I Tangerang and Blitar with the following inclusion criteria: using drug, serving a minimal of 1 year in the detention center, aged between 13 to 17 years old, Christian, and living with their family before admitted to the center, was an active student of a school when captured by the police, able to communicate in Bahasa Indonesia, and willing to take part in the research. Data collection was done using in-depth interview. The data from the interviews were analyzed and categorized based on main reason the using drugs, teenager outlook to coping sprituality and relationship trust embraced, sources of spiritual coping support and how to use. Teenagers use drugs when problem ecounter as escape reason to clear the problem, while the observation sprituality coping believe that God can help solve the problem. However, it is not appropriate to choose spirituality coping and not to use it effectively as a source of support. Furthermore, they are committed to making spiritual changes after serving their sentence. Spiritual coping in supporting the recovery of drug users is very important. The quantitative and qualitative research covers teenager of various religions in terms of spiritual care and more counseling during adolescence in LPKA. Keywords: Teenager, Drugs, Spiritual Coping ABSTRAK Komisi perlindungan anak Indonesia mencatat jumlah remaja pengguna NAPZA meningkat hampir 400% selama 2011-2014. Hal ini berakibat semakin banyak anak menjalani sanksi hukuman di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA). Mereka kehilangan bimbingan orangtua untuk mengembangkan kemampuan koping spiritualnya. Penelitian ini bertujuan mendapatkan gambaran koping spiritual remaja pengguna NAPZA di LPKA. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sampel dipilih dengan convenience sampling, mencakup remaja pengguna NAPZA di LPKA Kelas 1 Tangerang dan Blitar. Kriteria inklusinya: pengguna NAPZA yang menjalani masa tahanan minimal 1 tahun, berumur 13-17 tahun, beragama Kristiani, sebelum menjalani masa tahanan tinggal bersama keluarga, berstatus sebagai siswa pada suatu sekolah saat ditangkap, mampu berbahasa Indonesia, dan bersedia ikut serta dalam penelitian. Pengumpulan data dilakukan secara in depth interview. Data hasil wawancara dianalisa dan dikelompokkan berdasarkan alasan utama menggunakan NAPZA, pandangan remaja terhadap koping spiritualitas dan hubungan kepercayaan dianut, sumber koping sebagai dukungan rohani dan cara menggunakan. Para remaja menggunakan NAPZA saat menghadapi masalah sebagai alasan pelarian menyelesaikan masalah, sedangkan tinjauan pandangan koping spiritual yakin Tuhan dapat menolong menyelasiakan masalah.  Namun, tidak tepat memilih koping spiritualitas dan tidak mendayagunakannya secara efektif sumber dukungan. Selanjutnya mereka berkomitmen untuk melakukan perubahan rohani setelah selesai menjalani masa hukumannya. Koping spritual dalam mendukung pemulihan remaja pengguna NAPZA sangat penting. Perlu adanya penelitian kuantitatif dan kualitatif mencakup remaja beragam agama ditinjau dari siraman rohani dan konseling lebih banyak selama remaja di LPKA. Kata kunci: Remaja, NAPZA, Coping Spritual
Faktor – Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Berobat Pasien Glaukoma di Kota Padang Dwi Christina Rahayuningrum; Ratna Indah Sari Dewi; Nurmayanti Nurmayanti
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7393

Abstract

ABSTRACT  WHO an estimated 39 million people in the world suffer from blindness and glaucoma accounted for 4.5 million or approximately 12%. Patient noncompliance in glaucoma can be influenced by the attitude and family support. The purpose of this study to determine the factors - factors related to treatment compliance in patients with glaucoma in UPTD BKIM West Sumatra. Cross sectional study design. The research was conducted in September 2019, population of 284 people and a sample of 74 patients who visit UPTD BKIM West Sumatra. Sampling with accidental sampling technique by using research instrument in the form of a questionnaire. The results showed more than half (56.8%) of respondents did not obey treatment, more than half (55.4%) of respondents had low knowledge, more than half (52, 7%) of the respondents have the negative attitude, and more than half (54.1%) support poor families. Chi-Square test results obtained knowledge with treatment compliance (p-value 0.000), attitude and treatment compliance (p-value 0.000), and family support with treatment compliance (p-value 0.000). It was concluded that there is a correlation between knowledge, attitude and family support adherence in patients with glaucoma in UPTD BKIM West Sumatra. It is suggested to the leadership of health professionals continue to improve the screening and counseling about the factors - factors that affect treatment compliance, especially glaucoma patients, and family support with treatment compliance (p-value 0.000). Keyword: Compliance, Knowledge, Attitude and Family Support, Blindness  ABSTRAK Data WHO memperkirakan 39 juta orang didunia menderita kebutaan dan glaukoma menyumbang sebesar 4,5 juta atau sekitar 12%. Ketidakpatuhan Pasien glaukoma dalam dapat dipengaruhi oleh sikap dan dukungan keluarga. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor – faktor yang berhubungan dengan kepatuhan berobat pada pasien glaukoma di UPTD BKIM Sumatera Barat. Desain penelitian cross sectional study. Penelitian dilaksanakan pada bulan September 2019, dengan jumlah populasi 284 orang dan sampel 74 orang pasien yang berkunjung ke UPTD BKIM Sumatera Barat. Pengambilan sampel dengan teknik accidental sampling dengan menggunakan instrument penelitian berupa kuesioner. Hasil penelitian didapatkan lebih dari separuh (56,8%) responden tidak patuh berobat, lebih dari separuh (55,4%) responden memiliki pengetahuan rendah, lebih dari separuh (52,7%) responden memilki sikap negatif, dan lebih dari separuh (54,1%) dukungan keluarga yang kurang baik. Hasil uji Chi-Square didapatkan pengetahuan dengan kepatuhan berobat (p-value 0,000), sikap dengan kepatuhan berobat (p-value 0,000), dan dukungan keluarga dengan kepatuhan berobat (p-value 0,000). Disimpulkan bahwa terdapat hubungan pengetahuan, sikap, dan dukungan keluarga dengan kepatuhan pada pasien Glaukoma di UPTD BKIM Sumatera Barat . Disarankan kepada pimpinan tenaga kesehatan terus meningkatkan skrining dan penyuluhan tentang faktor – faktor yang mempengaruhi kepatuhan berobat khususnya pasien glaukoma. Kata Kunci: Kepatuhan, Pengetahuan, Sikap dan Dukungan Keluarga, Kebutaan
Edukasi Kesehatan pada Peserta Didik Smpit dan Smait di Baitul Qurro’ Jakarta pada Pandemi Covid-19 Mohammad Labib; Tri Ariguntar; Yusri Hapsari; Zeinadine Zakaria; Shahfinaz Humaeratul Althaf
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7167

Abstract

ABSTRACT Health education is a activities of educating people about health. Areas within this profession encompass environmental health, physical health, social health, emotional health, intellectual health, and spiritual health, This health education held in Pesantren Al-Qur’an Baitul Qurro to giving knowledge about Covid-19.. Areas within this profession encompass environmental health, physical health, social health, emotional health, intellectual health, and spiritual health. This study aims to solve the problem of the health knowledge of students in improving the health status of  students at SMPIT and SMAIT Baitul Qurro Jakarta. Systematic Random Sampling. the implementation team prepares the tools and materials used in the activity. This preparation is focused on preparing all the media and equipment needed to carry out this activity. This activities are carried out by giving education with pamphlete and leaflet, With education pamphlete and leaflet, student getting more knowledge about Covid-19. Developing desirable health practices and health habits. Also health consciousness in the school and the community. Keywords: Schools, Health Education, Covid-19  ABSTRAK Pendidikan kesehatan merupakan kegiatan mendidik masyarakat tentang kesehatan. Bidang dalam profesi ini meliputi kesehatan lingkungan, kesehatan fisik, kesehatan sosial, kesehatan emosional, kesehatan intelektual, dan kesehatan spiritual, Pendidikan kesehatan ini diadakan di Pesantren Al-Qur'an Baitul Qurro untuk memberikan pengetahuan tentang Covid-19. Bidang-bidang dalam profesi ini meliputi kesehatan lingkungan, kesehatan jasmani, kesehatan sosial, kesehatan emosional, kesehatan intelektual, dan kesehatan spiritual. Penelitian ini bertujuan untuk memecahkan masalah pengetahuan kesehatan siswa dalam meningkatkan derajat kesehatan siswa di SMPIT dan SMAIT Baitul Qurro Jakarta. Systematic Random Sampling. Tim pelaksana menyiapkan alat dan bahan yang digunakan dalam kegiatan. Persiapan ini difokuskan untuk mempersiapkan segala media dan peralatan yang dibutuhkan untuk melaksanakan kegiatan ini. Kegiatan tersebut dilakukan dengan memberikan edukasi dengan pamflet dan leaflet, dengan adanya pamflet dan leaflet edukasi, siswa mendapatkan lebih banyak pengetahuan tentang Covid-19. Mengembangkan praktik kesehatan yang diinginkan dan kebiasaan kesehatan. Juga kesadaran kesehatan di sekolah dan masyarakat. Kata Kunci: Sekolah, Pendidikan Kesehatan, Covid-19
Hubungan Tempat Tinggal dan Akses Media Pornografi dengan Perilaku Seks Pranikah Remaja di SMK Kota Ruteng Maria Sriana Banul
Malahayati Nursing Journal Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v4i11.7587

Abstract

ABSTRACT Adolescent sexual behavior categorized as one of the main public health priorities due to the high prevalence of Human Immunodeficiency virus/Acquired Immunodeficiency Syndrome (HIV/AIDS), Sexually Transmitted Infections (STIs), and unwanted pregnancies. Place of residence and access to pornographic media contribute to premarital sexual behavior in adolescents. This study aims to determine the relationship between residence and pornographic media access to premarital sexual behavior in adolescents. This type of research is quantitative with a cross-sectional approach. The sampling technique of this study was simple random side-by-side on 174 respondents. The results show that most of the teenagers who live in boarding houses have premarital sexual behavior of 81.3%. Teenagers who have accessed pornographic media and behaved in premarital sex are 78.3%. Based on the results of chi-Square, there is a relationship between residence and premarital sexual behavior in adolescents (p-value 0.000 0.005). There is a relationship between exposure to pornography media access to premarital sexual behavior in adolescents (p-value 0.000‹ 0.005). The results of this study are expected by the government and boarding house owners to issue policies/rules for boarding houses. The health office and the Public Health Centre should increase the outreach program for adolescents about reproductive health, especially sex education. Keywords :Adolescents, Domicile, Pornogrsphic Media Access, Premarital Sex  ABSTRAK Perilaku seksual remaja dikategorikan sebagai salah satu prioritas kesehatan utama masyarakat karena tingginya prevalensi human immunodeficiency virus/acquired immunodeficiency syndrome (HIV/AIDS), infeksi menular seksual (IMS), dan kehamilan yang tidak diinginkan. Tempat tinggal dan akses media pornografi berkontribusi terhadap perilaku seks pranikah pada remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tempat tinggal dan akses media pornografi terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Tehnik pengambilan sampel penelitian ini dengan simple random samping dengan jumlah responden 174 orang. Hasil menunjukkan bahwa sebagian besar remaja yang tinggal dikos memiliki perilaku seksual pranikah sebesar 81,3%. Remaja yang pernah mengakses media pornografi dan berperilaku seks pranikah sebesar 78,3%. Berdasarkan hasil Chi Square ada hubungan antara tempat tinggal dengan perilaku seskual pranikah pada remaja (p value 0,000‹ 0,005). Ada hubungan antara terpapar dengan askes media pornografi terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja (p value 0,000‹ 0,005). Hasil penelitian ini diharapkan pemerintah dan pemilik kos untuk mengeluarkan kebijakan/aturan terhadap kos. Dinas kesehatan dan Puskesmas hendaknya meningkatkan program penyuluhan bagi remaja tentang tentang kesehatan reproduksi khususnya pendidikan seksualitas. Kata Kunci: Remaja, Tempat Tinggal, Akses Media Pornografi, Seksual Pranikah 

Page 2 of 3 | Total Record : 26


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 7, No 12 (2025): Volume 7 Nomor 12 (2025) Vol 7, No 11 (2025): Volume 7 Nomor 11 (2025) Vol 7, No 10 (2025): Volume 7 Nomor 10 (2025) Vol 7, No 9 (2025): Volume 7 Nomor 9 (2025) Vol 7, No 8 (2025): Volume 7 Nomor 8 (2025) Vol 7, No 7 (2025): Volume 7 Nomor 7 (2025) Vol 7, No 6 (2025): Volume 7 Nomor 6 (2025) Vol 7, No 5 (2025): Volume 7 Nomor 5 (2025) Vol 7, No 4 (2025): Volume 7 Nomor 4 (2025) Vol 7, No 3 (2025): Volume 7 Nomor 3 (2025) Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 (2025) Vol 7, No 1 (2025): Volume 7 Nomor 1 (2025) Vol 6, No 12 (2024): Volume 6 Nomor 12 (2024) Vol 6, No 11 (2024): Volume 6 Nomor 11 (2024) Vol 6, No 10 (2024): Volume 6 Nomor 10 (2024) Vol 6, No 9 (2024): Volume 6 Nomor 9 (2024) Vol 6, No 8 (2024): Volume 6 Nomor 8 (2024) Vol 6, No 7 (2024): Volume 6 Nomor 7 2024 Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024 Vol 6, No 5 (2024): Volume 6 Nomor 5 2024 Vol 6, No 4 (2024): Volume 6 Nomor 4 2024 Vol 6, No 3 (2024): Volume 6 Nomor 3 2024 Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 2024 Vol 6, No 1 (2024): Volume 6 Nomor 1 2024 Vol 5, No 12 (2023): Volume 5 Nomor 12 2023 Vol 5, No 11 (2023): Volume 5 Nomor 11 2023 Vol 5, No 10 (2023): Volume 5 Nomor 10 2023 Vol 5, No 9 (2023): Volume 5 Nomor 9 2023 Vol 5, No 8 (2023): Volume 5 Nomor 8 2023 Vol 5, No 7 (2023): Volume 5 Nomor 7 2023 Vol 5, No 6 (2023): Volume 5 Nomor 6 2023 Vol 5, No 5 (2023): Volume 5 Nomor 5 2023 Vol 5, No 4 (2023): Volume 5 Nomor 4 2023 Vol 5, No 3 (2023): Volume 5 Nomor 3 2023 Vol 5, No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 2023 Vol 5, No 1 (2023): Volume 5 Nomor 1 2023 Vol 5, No 1 (2023): Volume 5 Nomor 1 Januari 2023 Vol 4, No 12 (2022): Volume 4 Nomor 12 2022 Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022 Vol 4, No 10 (2022): Volume 4 Nomor 10 2022 Vol 4, No 9 (2022): Volume 4 Nomor 9 2022 Vol 4, No 8 (2022): Volume 4 Nomor 8 2022 Vol 4, No 7 (2022): Volume 4 Nomor 7 2022 Vol 4, No 6 (2022): Volume 4 Nomor 6 2022 Vol 4, No 5 (2022): Volume 4 Nomor 5 2022 Vol 4, No 4 (2022): Volume 4 Nomor 4 2022 Vol 4, No 3 (2022): Volume 4 Nomor 3 2022 Vol 4, No 2 (2022): Volume 4 Nomor 2 2022 Vol 4, No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1 2022 Vol 4, No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1 Januari 2022 Volume 3 Nomor 4 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 3 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 2 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 1 Tahun 2021 Volume 2 Nomor 4 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 3 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 2 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 1 Tahun 2020 Volume 1 Nomor 2 Tahun 2019 Volume 1 Nomor 1 Tahun 2019 More Issue