Articles
32 Documents
Search results for
, issue
"Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan"
:
32 Documents
clear
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TERHADAP KUNJUNGAN NEONATAL
Sri Handayani;
Linda Wulandari
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.253
Latar Belakang: Kunjungan neonatal merupakan kontak neonatal dengan tenaga kesehatan minimal dua kali untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Cakupan kunjungan neonatal lengkap di kota Palembang sebesar 95,17%. Tujuan: Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu terhadap kunjungan neonatal di RSI Siti Khadijah Palembang Tahun 2018. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian survey analitik dengan pendekatan Cross-Sectional., sampel penelitian ini adalah ibu yang mempunyai bayi (0-28 hari) sebanyak 32 responden di RSI Siti Khadijah Palembang pada bulan Mei-Juni tahun 2018 dengan alat ukur menggunakan kuisioner serta dianalisis menggunakan komputerisasi. Hasil: penelitian ini yang dilakukan pada 32 responden menunjukkan bahwa pngetahuan ibu sebagian besar berpengetahuan tinggi yaitu sebesar 17 responden (53,1%) dan sikap positif ibu sebanyak 20 responden (62,5%). analisa bivariat didapatkan p-value pengetahuan (p=0.005) dan sikap (p=0.002). Saran: Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan masyarakat terharap perawatan bayi baru lahir, dan ASI ekslusif selama 6 bulan. Kata kunci: kunjungan neonatal, pengetahuan, sikap
HUBUNGAN PENGETAHUAN, PENGURASAN TEMPAT PENAMPUNG AIR DAN MENGGANTUNG PAKAIAN DENGAN KEJADIAN DBD
Mutmainah Handayani;
Idham Cholik
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.270
Latar belakang: Demam Berdarah Dengue (DBD) di Sumatera Selatan mengalami peningkatan. Tercatat, selama Februari 2019 ini sudah terdapat 486 penderita DBD. Demam berdarah dengue merupakan salah satu penyakit menular yang berhubungan dengan lingkungan. Tujuan: penelitian adalah diketahui hubungan pengetahuan, pengurasan tempat penampung air dan menggantung pakaian dengan kejadian DBD di Puskesmas Sugih Waras Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten OKI tahun 2019. Metode: Desain penelitian adalah Cross Sectional dengan jumlah sampel 73 responden, yang didapat dengan accidental sampling. Metode pengumpulan data dengan cara pengisian kuesioner. Hasil: Analisis hasil penelitian menggunakan Chi-Square dengan tingkat kemaknaan α=0,05, didapatkan hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan kejadian DBD (ρ=0,000), pengurasan tempat penampung air (ρ=0,005), menggantung pakaian (ρ=0,000) edengan kejadian DBD. Saran: Diharapkan puskesmas dapat memberi penyuluhan DBD wilayah Kerja Puskesmas Kabupaten OKI. Kata Kunci : Kejadian DBD, Pengetahuan, Pengurasan Tempat Penampung Air dan Menggantung Pakaian
GAMBARAN PENGETAHUAN SISWA SD TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN
Khoirin Khoirin;
Uci Jayanti
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.259
Latar belakang: Menurut World Health Organization (WHO), kejadian diare menurun 45% dengan perilaku mencuci tangan pakai sabun, 32% dengan meningkatkan akses masyarakat terhadap sanitasi dasar, dan 39% perilaku pengelolaan air minum yang di rumah tangga, dengan upaya tersebut kejadian diare menurun sebesar 94% ( WHO, 2017). Tujuan: penelitian ini diketahui distribusi frekuensi gambaran pengetahuan siswa SD tentang cuci tangan pakai sabun, Metode: Penelitian ini dengan menggunakan metode deskriptif dan pendekatan kuantitatif yang memberikan gambaran terhadap objek yang diteliti, sampel yang diambil dengan cara Random Sampling yaitu secara random atau acak dijadikan sampel penelitian sebanyak 65 sampel. Hasil: Dari penelitian didapatkan bahwa pengetahuan siswa tentang pengertian cuci tangan pakai sabun baik 93,8%, cukup baik 6,2%, dan tidak ada responden yang berpengetahuan kurang baik. sedangkan pengetahuan siswa tentang cuci tangan pakai sabun baik 100%, tidak ada respnden yang berpengetahuan cukup baik, dan tidak ada responden yang berpengetahuan kurang baik. Saran: Penambahan sarana tempat mencuci tangan di setiap ruangan kelas bagi siswa dan meningkatkan pemberian penyuluhan kepada siswa terutama tentang cuci tangan pakai sabun dan melakukan gerakan cuci tangan sehat setiap jum’at sehingga siswa tidak lupa dan bisa menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kata Kunci : Pengetahuan, Siswa SD Tentang Cuci Tangan Pakai Sabun
FAKTOR RESIKO GIZI KURANG PADA BALITA USIA 1-3 TAHUN
Rahmalia Afriyani
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.266
Latar belakang: Gizi merupakan faktor yang dapat mempengaruhi kesehatan masyarakat. Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar Indonesia ( RISKESDAS) tahun 2018, prevalensi kejadian gizi kurang di Indonesia pada tahun 2013 yaitu 19,6% terjadi penurunan jika dibandingkan pada tahun 2018 adalah 17,7%, angka ini belum memenuhi target RPJMN 2019 yaitu 17,0%. Tujuan: mengetahui faktor resiko kejadian gizi kurang pada balita usia 1-3 tahun di wilayah kerja puskesmas Pakjo Palembang. Metode: Penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatakan crossectional. Penelitian ini telah dilakukan pada tanggal 2 Desember 2018 - 12 Januari 2019 di Puskesmas Pakjo Palembang. Responden pada penelitian ini adalah seluruh ibu atau pengasuh yang memiliki balita usia 1-3 tahun berjumlah 79 orang. Analisia data yang digunakan adalah uji chi square untuk analisa bivariat dan uji regresi logistik untuk analisa bivariat. Hasil: didapatkan bahwa sebagian besar responden tidak mengalami gizi kurang (79,7%), mendapatkan asupan nutrisi yang kurang ( 58,2%), tidak memiliki riwayat penyakit infeksi (59,5%) dan memiliki status imunisasi dalam kategori lengkap ( 89,9%). kemudian terdapat hubungan yang signifikan antara asupan nutrisi (0,001) dan riwayat penyakit infeksi ( 0,003) dan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara status imunisasi (0,214) dengan kejadian gizi kurang pada balita usia 1-3 tahun. Saran: untuk dilakukan pengontrolan asupan nutrisi yang mampu mempengaruhi terjadinya gizi kurang.Kata kunci: Asupan Nutrisi, Gizi Kurang, Riwayat Penyakit Infeksi, Status Imunisasi
PENGARUH KOMPRES DINGIN TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI PEMASANGAN INFUS PADA ANAK PRA SEKOLAH
Asih Fatriansari
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.255
Latar Belakang: Pemasangan infus menyebabkan nyeri, nyeri yang tidak ditangani dengan segera berdampak pada aktivitas anak, dan kesulitan berkomunikasi pada orang lain karena terfokus pada nyeri yang dirasakan oleh anak tersebut. Lebih dari 60% pasien yang masuk ke rumah sakit mendapat terapi pemasangan infus. Kompres dingin merupakan salah satu tekhnik nonfarmakologi yang dapat mengurangi nyeri disebabkan prosedur pemasangan infus. Tujuan: Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kompres dingin terhadap penurunan skala nyeri pemasangan infus pada anak pra sekolah. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental dengan pendekatan posttest only control design, dengan menggunakan uji Mann Whitney pada analisis bivariatnya. Responden pada penelitian ini adalah adalah seluruh anak usia pra sekolah di IGD RS Bhayangkara Palembang, yang berjumlah 30 orang responden. Penelitian telah dilakukan pada tanggal 12 – 26 Desember 2018. Hasil: Terdapat perbedaan yang signifikan antara rerata skor nyeri kelompok kontrol adalah 3 dan rerata skor nyeri pada kelompok intervensi adalah 4, dan p value: 0,011. Saran: Maka dari itu perlu ditetapkan SOP tehnik kompres dingin untuk mengurangi nyeri pemasangan infus. Kata kunci : Anak pra sekolah, Kompres dingin, Nyeri
HUBUNGAN ANTARA USIA DAN LAMA MENDERITA DM DENGAN KEJADIAN DISFUNGSI EREKSI (DE) PADA PASIEN DIABETES MELITUS
Puji Setya Rini;
Anita Apriany;
Siti Romadoni
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.271
Latar belakang: Diabetes Melitus merupakan salah satu penyakit sistemik utama penyebab Disfungsi Ereksi (DE) pada pria pengidap DM (diabetisi). Diperkirakan setengah dari pria diabetisi atau kira-kira 2 sampai 2,5 juta pria diabetesi Amerika mengeluhkan DE. Insiden DE dilaporkan lebih tinggi pada pria diabetisi (23-75%) dari pada non diabetesi. Tujuan: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan usia dan lamanya menderita DM dengan kejadian DE pada pasien pria DM. Metode: Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode survey analitik melalui pendekatan cross sectional. Subjek penelitian adalah semua penderita DM di Puskesmas Nagaswidak. Sampel pada penelitian ini sebanyak 30 responden yang ditentukan dengan kriteria inklusi yaitu lansia yang mendrita DM. Hasil: Hasil penelitian didapatkan ada hubungan antara usia dengan kejadian disfungsi ereksi pada lansia di Puskermas Nagaswidak Palembang dan ada hubungan antara usia dengan kejadian disfungsi ereksi pada lansia di Puskermas Nagaswidak Palembang. Saran: diharapkan Pihak Puskesmas Nagaswidak dapat memfasilitasi penderita untuk pemeriksaan Dm lebih lanjut untuk mendeteksi sedini mungkin sehingga mampu untuk mengetahui komplikasi DM berupa Disfungsi Ereksi.Kata Kunci : Usia, Lama Menderita DM, Disfungsi Ereksi (DE)
PENGARUH TERAPI SURAT AR - RAHMAN TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA
Abdul Syafei;
Rahmalia Afriyani
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.260
Latar belakang: Gagal ginjal kronik merupakan suatu penyakit dimana ginjal tidak berfungsi dengan baik sehingga membutuhkan terapi hemodialisa, untuk menjalani terapi hemodialisa biasanya pasien gagal ginjal kronik sering mengalami kecemasan maka dari itu untuk mengurangi rasa cemas dibutuhkan terapi murottal surat Ar-rahman. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi surat Ar-rahman terhadap tingkat kecemaasan pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa. Metode: Metode yang digunakan adalah penelitian kuantitatif desain pre eksperimen dengan rancangan one group pretest posttest. karena data terdistribusi normal maka uji statistik menggunakan Uji paired sample t test. Populasi yang diteliti adalah pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa Di Rumah Sakit Pusri Palembang, sempel yang diteliti sebanyak 25 orang yang diambil dengan cara menggunakan teknik Purposive sampling.data diolah menggunakan analisa univariat dan bivariate. Hasil: Dari hasil uji statistik dengan menggunakan paired sample t test di dapatkan p value = 0.000 ( p< α = 0.05). Saran: Dari hasil penelitian ini diharapkan kepada semua petugas kesehatan yang ada di ruang hemodialisa agar tetap meningkatkan kinerja dan rutin memberikan terapi surat Ar-Rahman kepada pasien gagal ginjal kronik yang mengalami kecemasan saat hemodialisa. Kata kunci: Q.S AR-Rahman, Kecemasan, Hemodialisa.
GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG SEKSUAL PRANIKAH
Yundelfa, Mandria;
Nurhaliza, Rosica
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.392
Latar belakang: Seksual pranikah pada remaja saat ini menunjukan kasus tertinggi dikalangan remaja dengan alasan remaja tersebut ingin tahu dan coba-coba melakukan hubungan seksual, yang berakibat banyaknya remaja melakukan aborsi karena terjadi kehamilan yang tidak diinginkan. Tujuan: Tujuan penelitian ini yaitu untuk menghetahui gambaran pengetahuandan sikap remaja tentang seksual pranikahdi SMA Negeri 7 Padang Tahun 2019. Metode: Jenis Penelitian ini bersifat deskriptif dan menyebakan kuesioner kepada responden dalam waktu yang bersamaan. Pengumpulan data dilaksanakan pada tanggal 18 juli 2019 menggunakan jenis penelitian deskriptif. Populasinya adalah seluruh siswa/siswi kelas XI SMA N 7 Padang yang berjumlah 342 orang. Teknik pengambilan sampel dengan consecutive sampling yaitu pemilihan sampel dengan menetapkan subyek yang memenuhi kriteria penelitian yang berjumlah 77 orang. Hasil: Penelitian ini menggunakan analisa univariat, penelitian ini menunjukan lebih dari separuh remaja (67.3%) memiliki pengetahuan tinggi tentang seksual pranikah, demikian pula hal nya dengan sikap remaja tentang seksual pranikah (61%) bersikap positif. Dapat disimpulkan bahwa gambaran pengetahuan dan sikap remaja tentang seksual pranikah didapatkan pengetahuan remaja tinggi dan memiliki sikap positif. Saran: Diharapkan kepada pihak sekolah melalui guru biologi, guru BK, guru agama, dan organisasi intra sekolah yang terkait memberikan informasi tentang pendidikan seks sehat kepada siswa agar siswa tidak menyalahgunakan pengetahuan yang didapatkannya. Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Seksual Pranikah
KEIKUTSERTAAN IBU DALAM KELAS IBU HAMIL TERHADAP PENGETAHUAN TENTANG MATERI BUKU KIA
Annur Rohmin;
Eka Rahmadhayanti
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.250
Latar belakang: Kelas ibu hamil merupakan kelompok belajar ibu-ibu hamil dengan umur kehamilan antara 20 minggu sampai dengan 36 minggu (menjelang persalinan) dengan jumlah peserta maksimal 10 orang. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Antara Keikutsertaan Ibu dalam Kelas Ibu Hamil terhadap Pengetahuan tentang Materi Buku KIA di Puskesmas I Ulu Kota Palembang Tahun 2018. Metode: Desain penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang berkunjung ke Puskesmas I Ulu Kota Palembang, sampel diambil dengan tekhnik accidental sampling. Data dianalisis dengan Chi Square untuk mengetahui hubungan antara dua variabel. Hasil: penelitian didapatkan responden yang ikut kelas ibu hamil sebesar 46,7%. Hasil analisa bivariat menunjukkan keikutsertaan kelas ibu hamil (p value .0.002) terhadap pengetahuan tentang materi buku KIA. Kesimpulan ada hubungan yang signifikan antara keikutsertaan ibu dalam kelas ibu hamil terhadap pengetahuan tentang materi buku KIA. Saran: Hasil penelitian dapat dijadikan salah satu sumber informasi untuk pengembangan dan peningkatan pelayanan KIA sehingga seluruh ibu hamil tertarik untuk mengikuti kelas ibu hamil. Kata Kunci : Kelas ibu hamil, Pengetahuan, Materi buku KIA
PERSEPSI PERINGATAN GAMBAR BAHAYA MEROKOK PADA KEMASAN ROKOK DENGAN PERILAKU MEROKOK REMAJA LAKI-LAKI
Dewi Rury Arindari;
Susi Suryani Agustina
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 11, No 1 (2019): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36729/bi.v11i1.267
Latar belakang: Perilaku merokok pada remaja merupakan peringatan dari berbagai macam masalah yang dapat terjadi pada masa datang. Prevelensi perokok di dunia mencapai 1,3 miliyar jiwa dari total penduduk usia remaja, sedangkan persentase perokok remaja laki-laki aktif di Provinsi Sumatra Selatan diketahui sebanyak 31,7% dari total populasi remaja laki-laki dengan jumlah rata-rata rokok yang dihisap adalah 12 batang perhari. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk hubungan persepsi peringatan gambar bahaya merokok dengan perilaku merokok remaja laki-laki. Metode: Desain penelitian menggunakan pendekatan cross sectional dengan total sampling yaitu sebanyak 60 remaja laki-laki Karang Taruna Desa Kemang Kabupaten Muara Enim pada bulan Juni sampai Desember 2018. Uji spearman rank digunakan untuk uji analisa bivariat. Hasil: Berdasarkan hasil uji statistik ditemukan tidak ada hubungan signifikan secara statistik antara persepsi peringatan gambar bahaya merokok dengan perilaku merokok remaja laki-laki Karang Taruna dengan p value = 1,000. Saran: Dari hasil penelitian diharapkan orang tua lebih meningkatkan pengawasan terhadap perilaku anak usia remaja terutama perilaku merokok yang dapat berdampak pada masa depan generasi bangsa. Kata kunci : Persepsi, Gambar Bahaya Merokok, Perilaku Merokok dan Remaja