cover
Contact Name
Wedi S
Contact Email
wedi.s@lecturer.unri.ac.id
Phone
+6281275133230
Journal Mail Official
jassi@ejournal.unri.ac.id
Editorial Address
Jl. Paus No. 5, Limbungan Baru, Kec. Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Riau 28266
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Journal Sport Science Indonesia (JASSI)
Published by Universitas Riau
ISSN : 2655450X     EISSN : 27210693     DOI : -
Core Subject : Education,
Journal Sport Science Indonesia (JASSI) is under publishment of the Universitas Riau. It is a scientific journal focusing on Sport Education, Physical Education, Sport Coaching, Sports Psychology, and Sports Tourism. It provides a publishing platform for scientists and academicians to share, publish, and discuss all aspects of the latest outstanding development in the field of sports.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia" : 20 Documents clear
Kontribusi Kelincahan dan Kecepatan terhadap Kemampuan Hasil Mendribbling Bola pada Siswa yang Mengikuti Ekstrakulikuler Futsal SMP Insan Utama Pekanbaru Muhammad Ridho; Hirja Hidayat; Alimandan
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.1-10

Abstract

To obtain the background of the problem, the researcher conducted direct observation at the research location at SMP Insan Utama Pekanbaru. According to initial observations, in futsal practice, the researcher found symptoms such as many students who were not yet able to achieve maximum futsal techniques, especially dribbling. This study aims to determine the contribution of agility and speed to the results of extracurricular football dribbling of SMP Insan Utama Pekanbaru students. In this study, a correlational research method was used, the population used was 20 students of SMP Insan Utama Pekanbaru. The statistical analysis used was the correlation technique. The research method used was correlation research with the population of SMP Insan Utama Pekanbaru students, which means that the contribution of agility and speed to the results of extracurricular football dribbling of SMP Insan Utama, Pekanbaru Regency was 41.08% while the rest was influenced by other factors. The test used in this study through the contribution test of the results of the first hypothesis test 0.641> r-table 0.444, the results of the second hypothesis 0.467> r-table 0.444 and the calculation results state that the calculated r value of 0.752 is greater than the r table of 0.444 with a level of 41.08%,
Penerapan Permainan Tradisional Untuk Mengatasi Kejenuhan Belajar PJOK Rola Angga Lardika; Teguh Nugroho; Ridwan Nasution, Jimmy Gunawan; Defiana Rusma; Khairunnisa Al; Ridwan Nasution; Roy Fadilla
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.11-20

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penerapan permainan tradisional dapat mengatasi kejenuhan belajar PJOK siswa kelas X1 Sekolah Khusus Olahraga Riau semester II Tahun Pelajaran 2024/2025. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subjek penelitian adalah siswa kelas X1 Sekolah Khusus Olahraga Riau yang berjumlah 25 orang. Sedangkan objek dari penelitian ini adalah penurunan kejenuhan belajar siswa dengan menerapkan permainan tradisional. Data hasil pelaksanaan pembelajaran dikumpulkan dengan metode kuesioner. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa penerapan permainan tradisional sangat efektif diterapkan untuk mengatasi Kejenuhan Belajar siswa kelas X1 Sekolah Khusus Olahraga Riau Semester II Tahun Pelajaran 2024/2025. Rata-rata penurunan Kejenuhan Belajar siswa pada siklus I sebesar 228,41 berada pada katagori tinggi, sedangkan pada siklus II rata-rata penurunan kejenuhan belajar meningkat menjadi 251,30 berada pada katagori sangat tinggi. Sedangkan ketuntasan klasikal siklus I sebesar 92,59%, meningkat pada siklus II menjadi 100%.
Implementasi Pendekatan Teaching at The Right Level (TaRL) terhadap Prestasi Belajar Peserta Didik di SMP N 6 Pekanbaru pada Mata Pelajaran PJOK Aref Vai; Jeni Pebrianto; Danang Dwi Noprianda; Muhammad Azmi Nurisman; Indah Maharani; Anggita Rahmadhona; Wawan Setiawan; Ahmad Al Ghazali
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.21-33

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik dalam pembelajaran gerak dasar passing bawah bola voli melalui pendekatan Teaching at The Right Level (TaRL) pada siswa kelas IX 7 di SMP Negeri 6 Pekanbaru. Pendekatan TaRL diterapkan dengan cara mengelompokkan peserta didik berdasarkan tingkat kemampuan untuk memberikan pembelajaran yang sesuai dan lebih terarah. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan ketuntasan belajar dari 54% pada pra-siklus menjadi 71% pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 85% pada siklus II. Peningkatan ini mencerminkan efektivitas pendekatan TaRL dalam menyesuaikan pembelajaran dengan kebutuhan peserta didik serta meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri mereka dalam melakukan gerak dasar passing bawah bola voli. Dengan demikian, pendekatan TaRL terbukti mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik secara signifikan dalam pembelajaran PJOK.
Pengaruh Aktifitas Fisik terhadap Pola Hidup Sehat Mahasiswa Baru PJKR FKIP Universitas Tadulako Primadana, Ryo Sinung Primadana; Rivalwan; Moh. Tris Maulana Daipaha; Gustaman Candra Pardini
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.34-47

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh aktivitas fisik terhadap pola hidup sehat mahasiswa baru PJKR FKIP Universitas Tadulako. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan bentuk penelitian kolerasional. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Aktivitas Fisik (X) sebagai variabel bebas dan Pola Hidup Sehat (Y) sebagai variabel bebas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik pengukuran, teknik komunikasi tidak langsung, teknik dokumentasi dan studi literature sebagai sumber pendukung. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah soal tes dan lembar angket dengan penyebaran kuisioner secara online lewat google form, dan kemudian ditabulasi dengan menggunakan program komputer SPSS. Sedangkan teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dimulai dari uji coba instrumen dengan uji Validitas dan Reliabilitas Angket menggunakan uji Product Moment dan Spearman Brown. Angket uji coba di berikan kepada 35 orang mahasiswa yang menjadi sampel penelitian. Dari hasil perhitungan validitas menunjukan dari 26 item pernyataan angket variabel Aktivitas Fisik dan Pola Hidup Sehat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Aktivitas Fisik mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Pola Hidup Sehat pada Mahasiswa di Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi (PJKR) FKIP Universitas Tadulako.
Pengaruh Latihan Interval Training terhadap Peningkatan VO2Max Siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Prima Taruna U-15 Kabupaten Indragiri Hulu Muhamad Fajar Inzaghi; Agus Sulastio; Agus Prima Aspa
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.48-58

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan interval training terhadap peningkatan VO2Max pada siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Prima Taruna U-15 Kabupaten Indragiri Hulu. VO2Max merupakan indikator penting dalam menentukan tingkat kebugaran jasmani, khususnya pada olahraga sepak bola yang memerlukan daya tahan kardiovaskular tinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest Design. Sampel terdiri dari 18 siswa, dan pengukuran VO2Max dilakukan dengan menggunakan instrumen Multistage Fitness Test (MFT). Program latihan interval dilaksanakan sebanyak 12 kali pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan signifikan pada nilai VO2Max setelah perlakuan, dari rata-rata awal 33,05 menjadi 47,05. Uji statistik menunjukkan nilai t-hitung sebesar 35,809, lebih besar dari t-tabel 1,739 pada taraf signifikansi 0,05. Dengan demikian, latihan interval training terbukti efektif dalam meningkatkan kapasitas VO2Max siswa. Latihan ini dapat dijadikan sebagai metode yang direkomendasikan untuk meningkatkan kebugaran atlet muda sepak bola.
Hubungan Mental Toughness dengan Performa pada Atlet Futsal SKO Riau Siti Aisyah; Agus Prima Aspa; Oca Fernandes AF
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.71-78

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara ketangguhan mental dengan performa atlet futsal pada Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Riau. Latar belakang penelitian ini didasari oleh pentingnya aspek psikologis dalam menunjang pencapaian prestasi olahraga, khususnya dalam olahraga futsal yang menuntut stabilitas mental di bawah tekanan pertandingan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif korelasional. Jumlah sampel sebanyak 30 atlet futsal, dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Instrumen yang digunakan terdiri dari skala Mental toughness dan tes performa teknik dasar futsal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara Mental toughness dengan performa atlet. Semakin tinggi tingkat ketangguhan mental yang dimiliki atlet, maka semakin baik pula performanya dalam pertandingan. Nilai korelasi sebesar 0,554 dengan signifikansi 0,002, menunjukkan kontribusi Mental toughness terhadap performa atlet sebesar 30,69%. Sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti teknik, fisik, dan kondisi psikologis lainnya. Temuan ini menggaris bawahi pentingnya pengembangan aspek mental dalam pelatihan atlet, sehingga disarankan agar program latihan mencakup pembinaan psikologis secara berkelanjutan untuk mendukung performa optimal di lapangan.
Penerapan Model Discovery Learning sebagai Upaya Peningkatan Passing Bola Basket pada Siswa Kelas V SD Negeri 13 Pekanbaru Dezcy Septia Caturyani Jufri; Agus Sulastio; Kristi Agust
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.59-70

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data dalam penelitian tindakan kelas (PTK) ini dilakukan dengan melalui observasi, teknik kepustakaan, dokumentasi, penilaian atau tes pada siswa. Data yang dikumpulkan pada setiap kegiatan observasi dari pelaksanaan siklus PTK dianalisis dengan secara deskriptif dengan menggunakan teknik persentase untuk melihat hasil yang terjadi didalam proses. Untuk mengumpulkan data penelitian digunakan dengan metode tes. Tes dilakukan untuk mengukur kemampuan peserta didik, sehingga tes yang digunakan merupakan bentuk tes prestasi (hasil belajar) yang diberikan kepada 30 siswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadinya peningkatan hasil yang dilakukan pada teknik gerak dasar passing bola basket siswa kelas V SD Negeri 13 Pekanbaru dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning pada Prasiklus mencapai KKM 75 sebanyak 15 siswa, terdapat 21 siswa pada Siklus I dan 28 siswa yang pada Siklus II. Dikategorikan kedalam nilai “tuntas” hal ini membuktikan dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning semakin efektif pembelajaran gerak dasar passing bola basket.
Penerapan Strategi Pembelajaran Diferensiasi Proses Pada Siswa Kelas X SMA Cendana Pekanbaru M. Rinaldi; Teguh Maulana; Hernando Saputra; Bunga Dwi Okta Nabila; Adetya Atmaja; Meiza Ihsan; Kristi Agust
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.79-87

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran pendidikan jasmani melalui penerapan pembelajaran berdiferensiasi dengan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) di SMA Cendana Pekanbaru. Subjek penelitian terdiri dari 28 siswa kelas XI IPA tahun ajaran 2024/2025. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus yang mencakup tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Diferensiasi diterapkan pada aspek konten, proses, produk, dan lingkungan belajar berdasarkan hasil asesmen diagnostik. Instrumen pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dokumentasi, serta analisis hasil asesmen sebelum dan sesudah tindakan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan nilai rata-rata siswa dari 72,3 menjadi 83,4 serta peningkatan keterlibatan dan motivasi belajar. Strategi ini juga mendorong pengembangan keterampilan abad ke-21 seperti kolaborasi, kemandirian, dan berpikir kritis. Penerapan pembelajaran berdiferensiasi secara reflektif terbukti menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, adaptif, dan bermakna secara personal maupun sosial.
Survei Tes Kesegaran Jasmani Indonesia (TKJI) pada Siswa Putra Kelas VII di SMP Negeri 1 Sindue Tobata Muh. Saldi; Sardiman; Krisyanto Batong Lumbaa; Khairil Fajri; Moh. Tris Maulana Daipaha; Ardika Yudistira
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.88-96

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa tinggi tingkat kesegaran jasmani Indonesia di SMP Negeri 1 Sindue Tobata, sampel penelitian ini di ambil dari populasi menggunakan purposive sampling yakni kriteria yang digunakan dalam penelitian ini yaitu siswa putra kelas VII yang berumur 13-15 tahun di SMP Negeri 1 Sindue Tobata yang berjumlah 27 orang. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif dengan metode survei. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 0 siswa atau 0% dalam kategori baik sekali, 0 siswa atau 0% dalam kategori baik, 18 siswa atau 66,67% siswa dalam kategori sedang, 9 siswa atau 33,33% siswa dalam kategori kurang dan 0 siswa atau 0% siswa dalam kategori kurang sekali. Maka dapat disimpulkan secara keseluruhan bahwa siswa putra kelas VII SMP Negeri 1 Sindue Tobata masuk pada kategori sedang.
Hubungan antara Kelentukan Pergelangan Tangan dan Daya Ledak Otot Tungkai terhadap Keterampilan Lay Up Shoot pada KU 15 dan 16 di Club Prima Basketball Palu Pardini, Gustaman Candra; Ryo Sinung Primadaya
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.2.97-111

Abstract

Lay up shoot dalam bola basket dipengaruhi oleh dua aspek penting, yaitu power otot tungkai dan kelentukan pergelangan tangan. Kelentukan pergelangan tangan membantu dalam mengontrol arah dan kekuatan bola, sementara daya ledak otot tungkai mendukung kemampuan melompat secara maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana kedua faktor tersebut berhubungan dengan keterampilan lay up shoot pada atlet Club Prima Basketball Palu. Metode yang digunakan adalah kuantitatif korelasional dengan melibatkan 30 atlet dari kategori usia KU-15 dan KU-16. Instrumen pengumpulan data meliputi goniometer untuk mengukur fleksibilitas pergelangan tangan, dan vertical jump untuk mengukur power otot tungkai, serta tes akurasi tembakan untuk menilai keterampilan lay up shoot. Analisis data dilakukan dengan uji korelasi Pearson Product Moment dan regresi berganda melalui SPSS versi 26. Didapatkan hasil bahwa antara kelentukan pergelangan tangan dengan keterampilan lay up shoot memiliki hubungan yang signifikan (r = 0,817; p < 0,05), dan antara daya ledak otot tungkai dengan keterampilan lay up shoot (r = 0,963; p < 0,05). Secara simultan, kedua variabel memberikan kontribusi terhadap keterampilan lay up shoot dengan nilai ryx sebesar 0,965 dan F hitung 182,896 (p < 0,05). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa peningkatan pada kedua aspek fisik tersebut akan berdampak positif terhadap efektivitas lay up shoot, sehingga program latihan untuk atlet muda sebaiknya memasukkan latihan fleksibilitas dan daya ledak sebagai bagian penting.

Page 1 of 2 | Total Record : 20