cover
Contact Name
Hardi Hamzah
Contact Email
hardi@unsulbar.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
pend.fisika@unsulbar.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. majene,
Sulawesi barat
INDONESIA
Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
ISSN : -     EISSN : 26542641     DOI : 10.31605/phy
Core Subject : Science, Education,
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya diterbitkan oleh Universitas Sulawesi Barat. Terbit setiap 6 bulan (Oktobor dan April)
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya" : 15 Documents clear
PENINGKATAN KEMAMPUAN ANALITIS MELALUI PRAKTIKUM VIRTUAL VEKTOR DENGAN METODE PROBLEM SOLVING LAB (PSL) Aditya, Dinaldhi Muhammad; Malik, Adam
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4322

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatkan kemampuan analitis mahasiswa dalam memahami konsep vektor melalui praktikum virtual berbasis Problem Solving Lab (PSL), yang berfokus pada pengukuran dan pengolahan gaya vektor F1, F2, dan F3. Pendekatan PSL memungkinkan mahasiswa memvisualisasikan arah dan besar gaya vektor dalam simulasi interaktif, sehingga mengatasi keterbatasan laboratorium fisik. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan analitis pada kelompok eksperimen, yang menunjukkan efektivitas praktikum virtual berbasis PSL dalam meningkatkan pemahaman konsep vektor serta keterampilan analitis mahasiswa di bidang fisika.
ANALISIS ARUS DAN TEGANGAN PADA RANGKAIAN SERI DAN PARALEL BERDASARKAN HUKUM OHM Anindya, Riska Putri; Abyan, Nisryna Afifah Zaida; Widiyanti, Elifia Devi; Puspita, Nadila Ika; Sudarti, Sudarti; Baihaqi, Habibah Khusna; Saylendra, Revaldy Bisma
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4575

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kuat arus, tegangan listrik, dan hambatan dalam penerapan Hukum Ohm pada rangkaian seri dan paralel. Eksperimen dilakukan menggunakan resistor dengan nilai tertentu yang disusun dalam kedua jenis rangkaian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam rangkaian seri, arus listrik tetap konstan sementara tegangan terbagi sesuai dengan nilai resistansi masing-masing komponen. Sebaliknya, pada rangkaian paralel, tegangan tetap konstan pada setiap cabang, sedangkan arus terbagi sesuai dengan nilai resistansi cabang tersebut. Perbedaan nilai resistansi total antara rangkaian seri dan paralel juga dikonfirmasi, dengan rangkaian paralel memiliki nilai resistansi total yang lebih kecil dibandingkan dengan rangkaian seri. Temuan ini mendukung validitas Hukum Ohm serta memberikan wawasan tentang distribusi arus dan tegangan dalam berbagai konfigurasi rangkaian listrik, yang berguna dalam aplikasi kelistrikan dan pembelajaran fisika.
ANALISIS SUDUT DATANG DAN SUDUT PANTUL BERDASARKAN ARAH PANTULAN CAHAYA PADA PERMUKAAN CERMIN DATAR Abyan, Nisryna Afifah Zaida; Widiyanti, Elifia Devi; Anindya, Riska Putri; Puspita, Nadila Ika; Sudarti, Sudarti; Baihaqi, Habibah Khusna; Saylendra, Revaldy Bisma
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4576

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji hukum pemantulan cahaya dengan menganalisis hubungan antara sudut datang dan sudut pantul pada permukaan cermin datar. Metode yang digunakan adalah eksperimen laboratorium dengan pendekatan kuantitatif, di mana sudut datang dan sudut pantul diukur secara presisi menggunakan alat optik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sudut datang selalu sama dengan sudut pantul, sesuai dengan hukum pemantulan cahaya. Selain itu, hasil kuantitatif menunjukkan bahwa arah pantulan tidak mempengaruhi hubungan ini secara signifikan. Temuan ini memperkuat validitas hukum pemantulan cahaya serta berkontribusi dalam pemahaman dasar optik, yang relevan untuk bidang pendidikan dan penelitian fisika.
“STATUS QUO” CHATGPT DALAM PENGAJARAN DAN PEMBELAJARAN FISIKA: SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW Qudratuddarsi, Hilman; A, Fauziah; Agung, Afiq; Yanti, Meili
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4645

Abstract

Revolusi teknologi telah membawa Artificial Intelligence (AI) khususnya ChatGPT menjadi alat potensial dalam pendidikan termasuk Fisika meski penggunaannya masih baru. ChatGPT dapat membantu menjelaskan konsep sulit, namun akurasi informasinya masih dipertanyakan. Kajian literatur diperlukan untuk mengetahui sejauh mana ChatGPT telah berkontribusi dalam pengajaran dan pembelajaran Fisika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi jurnal, asal negara penulis, dan tema penelitian terkait ChatGPT dalam pengajaran dan pembelajaran Fisika. Penelitian ini menggunakan PRISMA framework yang memiliki tahapan 1) identifikasi, 2) penyaringan dengan memperhatikan kriteria inklusi dan ekslusi, dan 3) analisis data untuk menentukan tema penelitian. Distribusi jurnal menunjukkan dominasi Physical Review Physics Education Research (41,67%), dengan penulis mayoritas berasal dari Eropa (66,67%). ChatGPT memiliki banyak manfaat dalam pengajaran dan pembelajaran fisika antara lain dalam persiapan pengajaran, proses pembelajaran, asesmen pembelajaran, dan dalam praktikum. Hasil penelitian juga menunjukkan kemampuan ChatGPT dalam menyelesaikan berbagai soal fisika secara teoritis dan konseptual. Penelitian ini menyajikan informasi penting bagi penelitian pendidikan fisika dan pelaksanaan pengajaran fisika.
PENERAPAN FISIKA KOMPUTASI DALAM PENGEMBANGAN SISTEM ENERGI TERBARUKAN Kumendong, Igreya Mitchell; Pawarangan, Ishak
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4675

Abstract

Energi terbarukan telah menjadi solusi utama untuk mengatasi tantangan perubahan iklim dan keterbatasan sumber energi fosil. Artikel ini mengulas peran fisika komputasi dalam pengembangan sistem energi terbarukan melalui analisis terhadap 12 literatur terbaru. Penelitian menunjukkan bahwa pendekatan berbasis simulasi, optimasi, dan kecerdasan buatan memainkan peran penting dalam meningkatkan efisiensi, stabilitas, dan keandalan sistem energi terbarukan. Metode seperti kontrol prediktif, logika fuzzy, teori permainan, dan simulasi probabilistik terbukti efektif dalam mengelola ketidakpastian sumber daya, optimasi konfigurasi sistem, dan stabilitas jaringan. Studi ini menegaskan bahwa integrasi teknologi komputasi dalam sistem energi terbarukan mampu menjawab tantangan global di sektor energi dan mendorong keberlanjutan energi di masa depan.
STUDI LITERATUR: NILAI DLP DAN CTDIVOL PADA PROSEDUR CT-SCAN KEPALA DI TIGA INSTALASI RADIOLOGI Samaliwu, Evelin Trivena
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4724

Abstract

CT Scan banyak dimanfaatkan untuk pemeriksaaan berbagai organ pada manusia, seperti kepala, abdomen, thorax, dan pemeriksaan lainnya. Dalam bidang radiologi, Pesawat CT Scan merupakan modalitas dengan dosis tertinggi dibandingkan dengan modalitas lainnya. 70% dosis radiasi pada pencitraan medis disumbang oleh CT Scan. Risiko kanker dapat meningkat bergantung pada tinggi rendahnya paparan radiasi yang diterima oleh pasien. Oleh karena itu, perlu diterapkan Diagnostic Reference Level (DRL) agar perlindungan radiasi terhadap pasien dapat dioptimalkan. Penulis mendapatkan bahwa meskipun terdapat sedikit perbedaan dalam metode penelitian, ketiga jurnal tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu mengkaji dosis radiasi yang diterima pasien berdasarkan nilai DLP dan CTDIvol CT Scan. Karya Tulis Ilmiah ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan Studi Literatur Review (SLR). Penulis melakukan penelusuran literatur atau bahan pustaka, menganalisis literatur tersebut, melakukan analisis data, menginterpretasikan hasil, kemudian menyusun kesimpulan. Perhitungan nilai CTDIvol dan DLP pada ketiga jurnal berbeda-beda. Jurnal pertama untuk nilai DRL kuartil 2 sebesar 55.51 mGy untuk CTDIvol dan 867.00 mGy*cm untuk DLP. Sementara, Jurnal kedua untuk nilai DRL kuartil 3 sebesar 49.84 mGy untuk CTDIvol dan 1133 mGy*cm untuk DLP. Untuk jurnal ketiga, nilai DRL kuartil 3 sebesar 49.90 mGy untuk CTDIvol dan 1199.10 mGy*cm untuk nilai DLP. Hasil penelitian dari ketiga jurnal menunjukkan bahwa nilai DLP dan CTDIvol untuk prosedur CT Scan kepala di instalasi radiologi yang dianalisis masih berada di bawah nilai referensi dari BAPETEN.
PENGEMBANGAN PROTOTIPE PENCETAK PAKAN IKAN: UPAYA MENDUKUNG BLUE ECONOMY DAN KETAHANAN PANGAN Mishbach, Imam; Himawan, Himawan; Mandik, Yohanis Ireneus; Hamzah, Hardi; Papriani, Nada Pertiwi; Gea, Liyatin
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4917

Abstract

Tingginya harga pakan ikan komersial menjadi tantangan bagi pembudidaya ikan sehingga diperlukan solusi alternatif untuk meningkatkan efisiensi produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan prototipe mesin pencetak pakan ikan guna mendukung ketahanan pangan perikanan. Metode penelitian menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan dengan teknik rekayasa desain untuk menciptakan prototipe yang efisien dan mudah digunakan. Pengembangan mesin melalui tiga tahapan utama, yaitu eksplorasi kebutuhan pengguna, pemodelan desain menggunakan perangkat lunak teknik, serta evaluasi teknis awal melalui simulasi digital. Mesin ini dirancang untuk mengolah berbagai bahan baku alternatif seperti limbah ikan, eceng gondok, dan residu agroindustri menjadi pakan ikan berbentuk pelet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prototipe yang dikembangkan memiliki spesifikasi teknis yang memastikan efisiensi produksi, stabilitas struktural, kemudahan pengoperasian, dan perawatan. Simulasi teknis mengonfirmasi bahwa desain mesin mampu menghasilkan pelet dengan ukuran seragam dan tingkat kepadatan optimal. Pengembangan mesin pencetak pakan ikan ini diharapkan dapat membantu pembudidaya ikan mengurangi ketergantungan pada pakan komersial serta meningkatkan efisiensi produksi.
ANALISIS CITRA HISTOPATOLOGI KANKER PAYUDARA MENGGUNAKAN RESIDUAL NETWORK: STUDI LITERATUR Juriyah, Ainun
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.3701

Abstract

Kanker merupakan penyakit kelainan dalam pembelahan sel di dalam tubuh. Kanker dapat memengaruhi jaringan di seluruh tubuh manusia. Salah satu jenis kanker yang paling umum di antara wanita adalah kanker payudara. Pemeriksaan jaringan yang terkait dengan penyakit ini disebut sebagai histopatologi. Proses dalam melakukan pemeriksaan laboratorium pada jaringan histopatologi payudara merupakan tugas kompleks karena membutuhkan ketelitian dan lebih banyak waktu. Oleh karena itu, salah satu alternatif untuk masalah ini adalah melalui citra medis menggunakan Sistem Diagnosis Berbantu Komputer (CAD). Penelitian ini dilakukan melalui tinjauan pustaka untuk menemukan hasil terbaik dari penggunaan Diagnosis Berbantu Komputer (CAD) yang memanfaatkan Jaringan Saraf Konvolusi (CNN) berbasis Jaringan Residual (ResNet). Penentuan model ResNet terbaik bergantung pada konteks dan tujuan penelitian. Dari tiga jurnal di atas, diketahui bahwa penentuan model ResNet terbaik tergantung pada konteks dan tujuan penelitian. Faktor-faktor seperti kesesuaian tugas, kebutuhan komputasi, data yang tersedia, dan kinerja pada dataset validasi mempengaruhi pemilihan model. Pada penelitian ini ResNet101 menjadi pilihan terbaik untuk investigasi lebih lanjut.
STUDI LITERATUR MENGENAI AKUMULASI DOSIS RADIOFARMAKA TC99M-MDP PADA PEMERIKSAAN BONE SCAN PENDERITA KANKER PAYUDARA Zendrato, Kent Juan Nataniel Yaoisokhi
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.3703

Abstract

Kanker payudara adalah jenis kanker yang sering dijumpai di Indonesia. Menurut data dari WHO, pada tahun 2020 jumlah orang yang terkena kanker di Indonesia mencapai 396.914 orang, dengan jumlah kematian mencapai 234.511 orang. Sel kanker dapat bermetastasis ke tulang, sehingga salah satu cara untuk mendeteksinya adalah dengan melakukan pemeriksaan bone scan. Tujuan dari studi literatur ini adalah mengetahui akumulasi uptake lesi di tulang penderita kanker payudara. Berdasarkan hasil studi literatur, sel kanker pada penderita kanker payudara akan lebih banyak bermetastasis ke tulang belakang (spine) dengan rentang nilai 0,224 – 1,142 mCi pada dosis injeksi 2 - 5 mCi dan 12,521 mCi pada rata-rata dosis injeksi 15,449 0,871 mCi.
SIMULASI NUMERIK DISTRIBUSI PANAS PADA BUDAYA BAKAR BATU DENGAN PENDEKATAN PERPINDAHAN PANAS BANYAK LAPIS DAN SUMBER PANAS SECARA KONDUKSI Rahman, Rahman; Hamzah, Hardi; Sutarman, Tatang; Dahlan, Khaeriah; Napitupulu, Daniel
PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya Vol 7 No 2 (2025): Phydagogic : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya
Publisher : PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika dan Pembelajarannya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/phy.v7i2.4255

Abstract

Metode komputasi digunakan untuk menganalisis fenomena budaya seperti tradisi bakar batu di Papua, yang memanfaatkan pemanasan batu dan isolasi panas. Penelitian tentang perpindahan panas dalam berbagai proses, termasuk bakar batu, membantu memahami dan mengoptimalkan teknik memasak tradisional ini. Tradisi bakar batu dilakukan dalam upacara adat dengan memanaskan batu tahan panas untuk memasak makanan dalam lubang tanah berlapis rumput basah sebagai isolasi. Teknik ini memungkinkan makanan matang merata berkat perpindahan panas yang terisolasi. Penelitian ini menggunakan metode numerik beda hingga untuk menganalisis perpindahan panas dan lapisan bakar batu. Sebaran suhu pada bakar batu dipengaruhi oleh konduktivitas panas bahan makanan, dengan tiap lapisan bersifat independen dan hanya dipengaruhi oleh suhu di batas lapisan.

Page 1 of 2 | Total Record : 15