cover
Contact Name
Nurnazmi
Contact Email
nurnazmi578@gmail.com
Phone
+6285253833464
Journal Mail Official
jurnal.edusociata@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Sosiologi Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pedidikan (STKIP) Bima Jl. Piere Tendean - Mande Kota Bima Kode Pos 84119 Tlpn. (0374) 43195/42801
Location
Kota bima,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
ISSN : 26850524     EISSN : 25992511     DOI : https://doi.org/10.33627/es.v4i1
Edu Sociata adalah jurnal program studi pendidikan sosiologi STKIP Bima yang merupakan jurnal online (online journal system), dimana para dosen dapat mempublikasikan hasil penelitiannya secara berkala. Di jurnal ini para dosen aktif melakukan penelitian sebagaimana tuntutan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Edu Sociata merupakan terbitan jurnal berkala antara bulan Juni dan bulan Desember. Kehadiran OJS Edu Sociata memberi ruang kepada civitas akademika khususnya Program Studi Pendidikan Sosiologi untuk tetap berpacu dalam meningkatkan proses penelitian sesuai dengan bidang studi masing-masing.
Articles 125 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi" : 125 Documents clear
Stereotip Dan Rasisme Pada Ras Kulit Hitam (Analisis Framing Dalam Film The Hate U Give) Oki Agasta; Ofi Hidayat
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1289

Abstract

Film The Hate U Give merupakan film bergenre drama crime yang diadaptasi dari sebuah novel dewasa yang memiliki judul yang sama, karya Angie Thomas, yang diproduksi di Amerika oleh sutradara George Tillman Jr. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui bagaimana pandangan stereotip, rasisme dalam analisis framing. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, dan dokumentasi dengan dasar penelitian menggunakan analisis framing Model Zhongdang Pan dan Gerald M. Kosicki. Dengan hasil penelitian dari struktur sintaksis dalam film ini menunjukkan hubungan antara dua ras yang berbeda, serta diskriminasi dan pelabelan yang diterima oleh ras kulit hitam. Struktur skrip, yang disusun dalam film ini mulai dari didikan sejak dini jika berhadapan dengan polisi ras kulit putih, bekerja sebagai pengedar narkoba, tindakan rasis polisi ras kulit putih, meninggalnya ras kulit hitam diangkat oleh media, tindakan pelabelan ras di lingkungan sekolah, aksi unjuk rasa ras kulit hitam. Struktur tematik, ditunjukkan dalam kalimat “Orang kulit putih suka berkoar tentang keberagaman di sekolah, tetapi kasus ini terlalu menyolok perbedaannya”. Kemudian pada struktur retoris, dari segi perangkat leksikon yaitu menonjolkan kata The Hate U Give Life yang disingkat menjadi THUG LIFE. Kemudian yang memiliki arti kebencian yang kau berikan pada kehidupan.
Pengaruh Game Online Mobile Legends Terhadap Perilaku Remaja Di Kelurahan Rabangodu Utara Kecamatan Raba Kota Bima Ahmad syauqi Ridla; ST Nurbayan; Syaifullah Syaifullah; Nikman Azmin
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1295

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan mengenai pengaruh game mobile legends terhadap perilaku remaja, yang sekarang sangat diadopsi oleh remaja dan berdampak pada perkembangannya yang kurang sehat secara sosial dimasyarakat. Jenis penelitian adalah kuantitatif korelasional menggunakan teknik pengumpulan data berupa angket/kuisioner, didukung oleh instrumen penelitrian. sampel penelitian adalah remaja yang berjumlah berjumlah 22 orang dengan teknik pengambilan simple random sampling. Hasil penelitian terdapat pengaruh positif yang signifikan antara game online mobile legends terhadap perilaku remaja dan dibuktikan dengan harga r hitung (0,575) > r tabel (0,423) pada taraf signifikansi 5%. Pengaruh tersebut berada pada kategori cukup kuat. Besarnya pengaruh adalah 66,93%. Pengaruh tersebut dapat digeneralisasikan atau diberlakukan pada seluruh populasi. Diperkuat dari hasil perhitungan statistika diperoleh t hitung (3,14) > t tabel (2,09). Persamaan regresi linier sederhana adalah Y = 16,79 + 0,29X, dengan nilai F hitung sebesar 9,88 > F tabel yakni 4,35 pada taraf signifikansi 5%. Dalam hal ini berlaku ketentuan model regresi dapat digunakan untuk memprediksi perilaku remaja, atau dapat dikatakan game online mobile legends berpengaruh negatif terhadap perilaku remaja seperti waktu belajar tidak teratur, lingkungan atau keadaan sekitar diabaikan, suka mengutamakan emosional, proses komunikasi dan interaksi sosial berkurang
Analisis Penyimpangan Sosial Remaja (Studi Kasus Aksi Teror Panah Di Kelurahan Mande Kota Bima) Ade Rosdiana; Darwis Darwis; Irfan Irfan
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1312

Abstract

Aksi Teror Panah adalah Aksi yang dilakukan oleh seorang remaja merugikan diri sendiri dan meresahkan orang lain. Kasus ini pun sudah termasuk penyimpanga sosial yang telah dilakukan oleh remaja karena kurangnya pengawasan orang tua, kontrol emosi dari diri remaja, pergaulan bebas. Masyarakat di Kelurahan Mande berharap agar kasus ini cepat diselesaikan oleh aparat kepolisian agar masyarakat tidak resah dalam menjalankan aktifitasnya kembali. Aparat kepolisian juga melakukan peran dan fungsi untuk memberikan sanksi kepada pelaku Aksi Teror Panah dan melakukan pembinaan terhadap pelaku Aksi Teror Panah agar tidak melakukan Aksinya kembali ditengah- tengah masyarakat yang merugikan dirinya sendiri dan merugikan orang. Masyarakat di Kelurahan Mande harus melakukan aktifitas yang positif seperti gotong royong dan mengadakan pengajian untuk remaja agar remaja juga ikut dalam hal-hal positf terebut.Rumusan masalah dalam penelitan ini adalah: 1) Faktor apa yang melatar belakangi munculnya Aksi Teror Panah di Kelurahan Mande Kota Bima. 2) Apa motif pelaku dalam menjalankan Aksinya. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui faktor apa yang melatar belakangi munculnya Aksi Teror Panah di Kelurahan Mande Kota Bima. 2) Unruk mengetahui apa motif pelaku aksi teror panah dalam menjalankan Aksinya.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan instrumen pengumpulan data berupa metode wawancara, metode observasi dan metode dokumentasi. Sumber data beupa data primer dan data sekunder. Informan dalam penelitian ini adalah Polisi sebagai Informan kunci, sedangkan informan tambahannya adalah masyarakat dan pelaku di Kelurahan Mande Kecamatan Mpunda Kota Bima. Jumlah informannya adalah 7 orang. Penentuan sampel dilakukan purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Faktor yang melatar belakangi munculnya Aksi Teror Panah di Kelurahan Mande Kota Bima yaitu karna kontrol kurangnya kontrol orang tua, kurangnya kontrol emosi diri sendiri, pergaulan bebas, kurangnya mendalami ilai keagamaan dan menyalahgunakan teknologi. 2) Motif pelaku dalam menjalankan Aksinya karna adanya balas dendam, ingin menunjukan jati diri/viral dan masalah percintaan.
Strategi Pendidikan Karakter Pada Pembelajaran Sosiologi Di SMAN 3 Kota Bima Nurdahlia Nurdahlia; Ida Waluyati; Arifuddin Arifuddin
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1329

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi pendidikan karakter pada pembelajaran sosiologi di SMAN 3 Kota Bima. Kendala Penerapan Strategi Pendidikan Karakter Pada Pembelajaran Sosiologi di SMAN 3 Kota Bima. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, data primer dengan observasi dan wawancara, data sekunder dengan pengumpulan dari jurnal, skripsi, buku, blog dan lain-lain. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini terdiri dari siswa, guru dan kepala sekolah. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan juli sampai dengan september. Penelitian ini berlokasi di SMAN 3 Kota Bima Tehnik pengumpulan data melalui observasi dan Wawancara. Instrumen penelitian berupa pedoman observasi dan pedoman wawancara. Tehnik analisis data menggunakan tiga tahap yakni reduksi data, display data dan verifikasi data. Tehnik keabsahan data berupa triangulasi sumber dan waktu. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1. strategi guru dalam melaksanakan pendidikan karaktet pada pembelajaran sosiologi di SMAN 3 Kota Bima meliputi: a). Perencanaan pendidikan karakter dalam pembelajaran sosiologi, b). Pelaksanaan pendidikan karakter dalam pembelajaran sosiologi terbagi menjadi 3 tahap proses pembelajaran yaitu kegiatan pendahuluan.kegiatan inti dan kegiatann penutup , c). Evaluasi pendidikan karakter dalam pembelajaran sosiologi 2. Kendala Penerapan Strategi Pendidikan Karakter Pada Pembelajaran Sosiologi di SMAN 3 Kota Bima ada 2 yaitu: a. Pengaruh Negatif dari Teman, b. Perkembangan IPTEK
Pelaksanaan Program Bantuan Beras Miskin Bagi Masyarakat Miskin Di Desa Rato Kecematan Lambu Kabupaten Bima M. Tahir; Syaifullah Syaifullah; Tasrif Tasrif; Syukurman Syukurman; Irmansah Irmansah
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1338

Abstract

Penggunaan data Rumah Tangga Sasaran (RTS) hasil pendataan Program Perlindungan Sosial tahun 2016 (PPLS–‘08) dari BPS diberlakukan sejak tahun 2008 yang juga berlaku untuk semua program penanggulangan kemiskinan yang dilaksanakan oleh Pemerintah mengurangi beban pengeluaran rumah tangga miskin dalam mengakses kebutuhan pangan pokok beras. Didalam masyrakat yang sederhana sejumlah kecil orang dapat memutuskan segala urusan dan mengetahui semua yang terjadi. Akan tetapi, didalan masyrakat yang lebih kompleks suatu keputusan diambil berdasarkan konsultasi bersama delegasi dan dilembagakan. Proses kebijakan publik adalah berhubungan dengan lembaga elit dan pengikutnya yang mempunyai ketidak samaan satu sama lain. Penelitian ini menggunakan deskripsi Analisis dengan pendekatan kualitatif. Informan penelitian sebanyak 10 orang informan yang ditentukan secara purposive sampling. Tenik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, kemudian data dianalisis dengan resuksi data, display data dan keabsahan data dan kesimpulan. Hasil penelitian menggambarkan bahwa bantuan beras miskin belum tepat sasaran dan masih sistim kekeluargaan di Desa Rato Kecamatan Lambu Kabupaten Bima
Analisis Kasus Suap Recruitment Karyawan Pabrik Perspektif Sosiologi Politik Dan Kekuasaan Empat Siti Fatimah; Fadilah Novianti; Siti Rohalia; Syifa Amalia; Muhammad Agus Hardiansyah
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1340

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih jauh mengenai praktik percaloan rekrutmen karyawan pada perusahaan berdasarkan perspektif sosiologi. Jenis penelitian ini kualitatif bersifat deskriptif. Penelitian ini ditujukan untuk mendeskripsikan fenomena mengenai suap rekrutmen karyawan. Data penelitian didapatkan melalui teknik pengumpulan data sekunder dan primer. Sumber data primer diperoleh melalui wawancara dengan narasumber sedangkan sumber data sekunder diperoleh melalui studi literatur dari buku, artikel ilmiah maupun penelitian terdahulu yang memiliki korelasi dengan tema yang akan dibahas oleh peneliti. Temuan dari penelitian ini yaitu masih terdapat tindakan suap pada rekrutmen karyawan yang dilakukan oleh individu yang memiliki hubungan dekat dengan individu dalam perusahaan tersebut. Selain itu, peneliti juga menemukan terjadinya kasus penipuan akibat kurangnya ketelitian dan pemahaman informasi. Hal tersebut disebabkan oleh tekanan yang timbul dari rasa kebutuhan untuk mendapatkan pekerjaan sehingga para calon karyawan akan melakukan apapun agar dapat masuk ke perusahaan yang dituju. Teori tindakan rasionalitas instrumental memandang bahwa suap terjadi didorong oleh adanya kesadaran dari calon karyawan maupun pihak calo. Sementara itu, dari kacamata struktural fungsional memandang bahwa adanya ketidaksesuaian antara proses perekrutan karyawan perusahaan dengan nilai dan norma yang ada di masyarakat.
Digital Marketing Jahe Situmleg Sebagai Upaya Peningkatan UMKM Berbasis Potensi Lokal Untuk Ketahanan Pangan Masyarakat Desa Kaungcaang Muhamad Muslih; Ira Ardila; Iis Munawaroh; Virginia Veronica
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1358

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana upaya yang bisa dilakukan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat pelaku UMKM dengan memaksimalkan potensi lokal masyarakat Desa Kaungcaang sebagai salah satu faktor pendukung kesejahteraan perekonomian dan untuk ketahanan pangan masyarakat Desa Kaungcaang. Metode penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Observasi dilakukan untuk menganalisis peran digital marketing dalam meningkatkan kesejahteraan pelaku UMKM Masyarakat Desa Kaungcaang. Wawancara dilakukan kepada Masyarakat desa Kaungcaang, sample yang diambil yaitu pelaku usaha UMKM Serbuk Jahe Situmleg. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaku usaha UMKM di Desa Kaungcaang masih kesulitan untuk melakukan digital marketing sehingga peneliti memberikan sosialisasi dan pelatihan penggunaan Digital Marketing melalui aplikasi Shopee untuk pemasaran Jahe Situmleg agar dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
Penyuluhan Tentang Hukum dan Pangan Halal : Sosialisasi Penyalahgunaan Narkoba Bagi Siswa SMPN 4 Satu Atap Tunjungteja Serang Jarkasi Anwar; Muhamad Muslih
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1368

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu agar peserta didik SMPN 4 Satu Atap Serang dapat mengetahui dan memahami dampak serta bahaya yang ditimbulkan dari penyalahgunaan narkoba baik secara fisik, secara psikis maupun secara sosial ekonomi. Metode yang digunakan yaitu dengan pendekatan penelitian kualitatif. Adapun data yang dikumpulkan dalam data primer dan data sekunder. Data primer merupakan data yang diperoleh melalui wawancara dan observasi terhadap siswa, guru, dan civitas akademika SMPN 4 Satu Atap Tunjungteja Serang. Sedangkan data sekunder didapatkan dalam bentuk arsip atau dokumen tertulis lainnya yang menunjang penelitian peneliti. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa perkembangan teknologi saat ini menyebabkan peredaran narkoba semakin meluas sehingga dampak bahaya yang ditimbulkannya semakin meluas juga dengan bahaya yang sangat besar di kalangan siswa SMPN 4 Satu Atap Serang. Penyuluhan tentang Hukum dan Pangan Halal berupa Sosialisasi Penyalahgunaan Narkoba Bagi Siswa SMPN 4 Satu Atap Tunjungteja Serang dapat memberikan sugesti positif dan meningkatkan pemahaman bagi masyarakat khususnya bagi siswa sekolah SMPN 4 Satu Atap Serang agar mampu menghindari penyalahgunaan narkoba. Lingkungan yang baik dalam keluarga, sekolah, maupun di lingkungan masyarakat mampu memberikan dukungan positif bagi siswa sekolah untuk menghindari penyalahgunaan narkoba. dan sebaliknya lingkungan yang buruk dapat menjerat masyarakat khususnya siswa sekolah dalam penyalahgunaan narkoba.
Pergeseran Pola Interaksi Sosial Masyarakat Lokal Di Desa Maja Kecamatan Maja Kabupaten Lebak Rifa Nabilah; Yustika Irfani Lindawati; Nurul Hayat
Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1375

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pergeseran pola interaksi sosial yang terjadi pada masyarakat lokal di Desa Maja, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Peneliti melakukan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun pemilihan informan dalam penelitian ini melalui teknik purposive. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk-bentuk pergeseran pola interaksi sosial pada masyarakat lokal Desa Maja terdiri dari pergeseran interaksi sosial di bidang ekonomi, sosial budaya, dan keagamaan. Kemudian dampak dari pergeseran pola interaksi sosial pada masyarakat lokal Desa Maja terdiri dari dampak positif dan dampak negatif. Peneliti juga mendapatkan hasil penelitian bahwa nilai dan norma yang berjalan pada masyarakat lokal Desa Maja mengalami beberapa pergeseran, utamanya dari segi moral.
Pola Relasi Gender pada Keluarga Berencana Pra Sejahtera di Kampung Cidadap, Kota Serang Awwaly S, Haliza Meizahro; Kudus, Wahid Abdul; Tesniyadi, Dema
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 6 No 2 (2023): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v6i2.1377

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk menggambarkan serta memperoleh dan menemukan data mengenai pola relasi gender yang terbentuk pada keluarga berencana prasejahtera di Kampung Cidadap Kota Serang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Kriteria pemilihan data penelitian ini menggunakan teknik purposive dengan kriteria informan terdiri dari keluarga yang menggunakan program Keluarga Berencana serta tergolong pada keluarga yang prasejahtera. Selain itu, kriteria tambahan dalam penelitian ini adalah Ketua PKK sebagai pihak yang berperan dalam sosialisasi program Keluarga Berencana. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa masyarakat Kp. Cidadap membentuk pola relasi gender dalam empat bentuk, yakni relasi gender dalam pengambilan keputusan, relasi gender dalam kontribusi di masyarakat dan penggunaan KB di keluarga, relasi gender dalam stuktur alokasi kerja, relasi gender dalam alokasi pendapatan. Sedangkan pola relasi yang terbentuk pada keluarga prasejahter yang menggunakan program KB tergolong pada empat pola, yakni Owner-property, Head-complement, Senior-junior partner, dan Equel partner.

Page 1 of 13 | Total Record : 125