cover
Contact Name
Fahrul Basir
Contact Email
fahrulb@uncp.ac.id
Phone
+6285399753612
Journal Mail Official
pedagogy@uncp.ac.id
Editorial Address
Jalan Latammacelling No.9 Kota Palopo
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Pedagogy : Jurnal Pendidikan Matematika
ISSN : 25023802     EISSN : 25023799     DOI : https://doi.org/10.30605/pedagogy
Core Subject : Education,
Jurnal ini bertujuan untuk menyediakan wadah bagi akademisi, peneliti, dan praktisi untuk menerbitkan artikel penelitiannya. Ruang lingkup artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini membahas berbagai topik yang terkait dengan pembelajaran matematika.
Articles 26 Documents
Search results for , issue "Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika" : 26 Documents clear
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PBL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK Sormin, Steven Gilbert Leonardo; Elfitra, Elfitra
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menilai kualitas validitas media pembelajaran berbasis web, (2) Mengevaluasi kualitas kepraktisan media pembelajaran berbasis web, (3) Menilai efektivitas media dalam meningkatkan kemampuan komunikasi matematis serta minat belajar peserta didik melalui penerapan media pembelajaran. Metode penelitian yang diterapkan adalah model pengembangan ADDIE (Analisi, Desain, Pengembangan, Implementasi, Evaluasi). Subjek penelitian terdiri dari peserta didik kelas VIII-11 SMP Negeri 11 Medan, sementara objek penelitiannya adalah media pembelajaran berbasis web yang dirancang untuk mendukung peningkatan komunikasi matematis dan minat belajar peserta didik. Instrumen yang digunakan meliputi angket dan tes. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Media pembelajaran ini memenuhi kriteria valid dengan skor 4,31 dari ahli materi dan 4,37 dari ahli media, keduanya tergolong sangat layak (SL), dalam kategori sangat valid . (2) Media ini memenuhi standar kepraktisan , dengan tingkat kepraktisan yang dinilai oleh guru sebesar 90,29% dan oleh peserta didik sebesar 87,79%. (3) Media pembelajaran tersebut terbukti efektif berdasarkan: (a) ketuntasan belajar klasikal sebesar 93,33%, (b) pencapaian tujuan belajar individu rata-rata 88,43, (c) respon positif peserta didik sebesar 98,33% termasuk kedalam kategori sangat positif, serta (d) peningkatan komunikasi matematis yang terlihat dari skor rata-rata Pretest 40,93 menjadi 88,43 pada Posttest untuk setiap indikator. Skor rata-rata kemampuan komunikasi matematis secara keseluruhan meningkat dari 50,00 pada Pretest menjadi 83,5 pada hasil Posttest, dengan analisis N-Gain menunjukkan peningkatan sebesar 0,769 dalam kategori tinggi. Berdasarkan kriteria penilaian N-Gain, nilai tersebut tergolong dalam kategori tinggi. Hasil tersebut mengindikasikan adanya peningkatan minat belajar peserta didik, yang terlihat dari hasil belajar yang menunjukkan kemajuan.
PENGARUH PENDEKATAN REALISTIK BERBANTUAN GAME EDUKASI GIMKIT TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA SMPN 4 TANJUNG MORAWA Sitohang, Pebrina Enjel; Suwanto, Fevi Rahmawati
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki pada pembelajaran matematika. Kemampuan pemecahan masalah ini penting karena menuntut siswa untuk menggunakan daya nalar, pengetahuan, ide dan konsep – konsep matematika yang disusun bentuk bahasa matematika. Penelitian yang dilaksanakan di SMPN 4 Tanjung Morawa pada semester ganjil Tahun Ajaran 2024/2025 bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan realistik berbantuan game edukasi gimkit terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMPN 4 Tanjung Morawa. Metode penelitian yang diterapkan adalah quasi experiment dengan menggunakan sampel dua kelas yaitu VIII-A sebagai kelas eksperimen dan VIII-C sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi (2 – tailed) sebesar 0,000 maka sesuai dasar pengambilan keputusan dalam uji independent sample T-Test artinya terdapat perbedaan antara kemampuan pemecahan masalah matematis siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari statistik juga menunjukkan bahwa . Sehingga untuk pengambilan keputusannya ditolak dan diterima atau terdapat pengaruh pendekatan realistik berbantuan game edukasi gimkit terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.Kemampuan pemecahan masalah adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki pada pembelajaran matematika. Kemampuan pemecahan masalah ini penting karena menuntut siswa untuk menggunakan daya nalar, pengetahuan, ide dan konsep – konsep matematika yang disusun bentuk bahasa matematika. Penelitian yang dilaksanakan di SMPN 4 Tanjung Morawa pada semester ganjil Tahun Ajaran 2024/2025 bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan realistik berbantuan game edukasi gimkit terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMPN 4 Tanjung Morawa. Metode penelitian yang diterapkan adalah quasi experiment dengan menggunakan sampel dua kelas yaitu VIII-A sebagai kelas eksperimen dan VIII-C sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi (2 – tailed) sebesar 0,000 maka sesuai dasar pengambilan keputusan dalam uji independent sample T-Test artinya terdapat perbedaan antara kemampuan pemecahan masalah matematis siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari statistik juga menunjukkan bahwa . Sehingga untuk pengambilan keputusannya ditolak dan diterima atau terdapat pengaruh pendekatan realistik berbantuan game edukasi gimkit terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.
PENGEMBANGAN GAME EDUKASI DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA Alya, Muna; Haris, Denny
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk (1) menilai kualitas permainan edukatif sudah dibuat dengan memakai metode ilmiah untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa dan memenuhi syarat validitas, kepraktisan, dan keefektifan, dan (2) memastikan apakah Keterampilan pemecahan masalah siswa mengalami peningkatan akibat pemakaian permainan edukatif yang dikembangkan dengan memakai metode ilmiah. Lembar validasi permainan edukatif, tes awal dan akhir kemampuan pemecahan masalah, serta lembar validasi instrumen tes ialah perangkat pembelajaran dipakai. Uji coba lapangan dilanjutkan sesudah dosen validator, ahli media, dan ahli materi menilai alat dan permainan pembelajaran tersebut sah. Dari hasil penelitian, (1) game edukasi berbasis saintifik yang dibuat memenuhi syarat validitas validator, dengan rata-rata persentase validasi game edukasi ahli materi sebesar 3,70 dan ahli media sebesar 3,44 dengan kategori valid; (2) permainan informatif dengan hasil angket respon siswa dan guru berada pada rentang 76% < x ≤ 100% menunjukkan pendekatan saintifik yang dikembangkan sudah memenuhi kriteria kepraktisan. (3) Permainan edukatif dengan pendekatan saintifik yang dikembangkan sudah memenuhi kriteria keefektifan, yang meliputi: (a) hasil belajar siswa memenuhi ketuntasan belajar klasikal sebesar 93,10%; (b) rata-rata ketuntasan belajar individu sebesar 90,83%, menunjukkan sudah mencapai indikator/ketuntasan tujuan pembelajaran; (c) tanggapan siswa positif; dan (d) kemampuan pemecahan masalah siswa meningkat dari rata-rata skor pretest 48,52 menjadi 90,83 pada rata-rata skor posttest sesudah memakai permainan edukatif. Hasil analisis N-Gain menunjukkan kemampuan pemecahan masalah siswa mengalami peningkatan sebesar 0,85 dengan kategori tinggi.
KAJIAN LITERATUR: PROBLEMATIKA PENERAPAN KURIKULUM MERDEKA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SMK Putri Nur'aini, Jihan; Kartini, Kartini; Sutirna, Sutirna
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5083

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan informasi terkait problematika penerapan Kurikulum Merdeka, khususnya dalam konteks pembelajaran matematika di SMK. Untuk mengetahui penerapan Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran matematika di SMK maka dipilih metode studi literatur atau tinjauan pustaka. Dalam penelitian ini diawali dengan menentukan tema, kemudian mengumpulkan artikel dari jurnal nasional dalam rentang tahun 2021 sampai tahun 2023 yang relevan dengan topik Kurikulum Merdeka pada pembelajaran matematika di tingkat SMK. Tinjauan pustaka yang dilakukan bersumber dari basis data Google Schooler. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa penerapan Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran matematika di SMK masih menghadapi beberapa tantangan, namun juga menunjukkan potensi yang baik. Tantangannya antara lain: rendahnya kemampuan literasi dan numerasi, banyak peserta didik yang memiliki pandangan negatif terhadap matematika sehingga kurang termotivasi untuk belajar, kurangnya fasilitas dan sumber daya yang memadai untuk mendukung pembelajaran matematika yang efektif, serta kesulitan guru dalam menyesuaikan diri dengan model pembelajaran yang baru. Potensinya antara lain: pentingnya kecerdasan emosional dapat meningkatkan motivasi belajar dan kemampuan peserta didik dalam memecahkan masalah, dan kurikulum ini memberikan fleksibilitas bagi guru untuk mengembangkan pembelajaran yang sesuai dengan konteks pembelajaran dan karakteristik peserta didik.
Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Statistika Ditinjau Dari Gaya Belajar Nadiatun Nabilah, Naurah; Triyana, Illah Winiati
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5156

Abstract

Diiringi kemajuan teknologi analisis data modern, Melimpahnya data sosial dalam revolusi industri 4.0 memotivasi para pendidik untuk memasukkan prinsip-prinsip statistika ke dalam pembelajaran di kelas. Soal-soal yang mencakup materi statistika masih sulit untuk dipecahkan oleh para siswa, menurut penelitian sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis kesalahan yang dilakukan oleh siswa dalam menyelesaikan soal statistika berdasarkan gaya belajar (visual, auditori, dan kinestetik). Siswa kelas sembilan di SMP Darussalam Tegal Joyo berpartisipasi dalam penelitian ini, yang menggunakan metodologi deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1. pelajar visual melakukan kesalahan dalam konseptual dan prosedur dalam hal ini mereka tidak memahami konsep rata-rata gabungan, sehingga rumus yang mereka gunakan ketika menyelesaikan soal kurang tepat dan cara menghitung kelas median tidak memakai frekuensi kumulatif. 2. Pelajar auditori melakukan kesalahan konseptual dan prosedural, mereka salah memahami konsep rata-rata gabungan dan juga gagal menggunakan frekuensi kumulatif untuk mendapatkan kelas median. 3. Peserta kinestetik melakukan kesalahan prosedur dengan tidak menggunakan frekuensi kumulatif untuk mendapatkan kelas median.
PENERAPAN MODEL PENEMUAN TERBIMBING BERBANTUAN GEOGEBRA PADA MATERI PERBANDINGAN TRIGONOMETRI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK Sholeh, Rio Nur; Napitupulu, Bettisari; Wahyudi, Irfan
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v9i2.5384

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran penemuan terbimbing berbantuan geogebra pada materi perbandingan trigonometri di kelas X SMKS Hikmah Yapis Jayapura. Jenis penelitian ini adalah penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini menggunakan model Lewin yang terdiri atas dua siklus yang masing – masing terdiri atas empat tahap kegiatan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas X PPLG 2 SMKS Hikmah Yapis Jayapura yang berjumlah 18 peserta didik. Data dikumpulkan melalui observasi dan tes hasil belajar. Observasi dilakukan untuk mengetahui aktivitas guru dan tanggapan peserta didik selama pembelajaran, sedangkan tes hasil belajar digunakan untuk mengukur hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran penemuan terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik di kelas X SMKS Hikmah Yapis Jayapura. Peningkatan hasil belajar peserta didik pada siklus 1 mencapai ketuntasan klasikal sebesar 33% dengan rata – rata nilai 53,7 meningkat menjadi 77% dengan rata – rata nilai 78,3 pada siklus 2. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran penemuan terbimbing berbantuan geogebra pada materi perbandingan trigonometri dapat meningkat hasil belajar peserta didik kelas X SMKS Hikmah Yapis Jayapura.
REVIEW PENELITIAN BERTEMA KESULITAN BELAJAR MATEMATIKA DI JURNAL-JURNAL BERBAHASA INDONESIA: TREN PENELITIAN TAHUN 2020-2023 Fatikarani, Ami; Safrudiannur, Safrudiannur
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5387

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tren penelitian analisis kesulitan belajar matematika di jurnal-jurnal Indonesia ditinjau dari (1) identitas artikel (yaitu tahun terbit dan indeksasi SINTA terhadap jurnal tempat terbit), dan (2) konten artikel (rumusan masalah, metode, dan partisipan). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Systematic Literature Review (Tinjauan Literatur) dengan menggunakan metode Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-Analyses (PRISMA) dan diperoleh 53 artikel. Hasil analisis menunjukkan bahwa tren penelitian kesulitan belajar matematika ditinjau dari identitas artikel diperoleh bahwa (a) Tahun 2021 merupakan tren tahun terbit dengan kuantitas publikasi terbanyak kemudian mengalami penurunan di tahun 2023, dan (b) kebanyakan artikel selama 2020-2023 terbit di jurnal Non-sinta (tidak terakreditasi SINTA). Hasil analisis ditinjau dari konten artikel bahwa (a) rumusan masalah penelitian yang mendominasi adalah mendeskripsikan kesulitan belajar matematika dan hanya sedikit penelitian yang membahas cara mengatasi kesulitan belajar matematika, (b) metode penelitian yang mendominasi adalah metode penelitian kualitatif dan hanya sedikit dengan metode mix method/metode campuran, dan (c) partisipan penelitian cenderung di SD/MI dan SMP/MTs, hanya sedikit dengan partisipan mahasiswa.
PENGEMBANGAN E-MODUL PADA MATERI KEKONGRUENAN DAN KESEBANGUNAN DI KELAS IX SMP NEGERI 18 PADANG Neelam, Dhea Adrin; Yusri, Radhya; Delyana, Hafizah
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5395

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran membuat peserta didik kurang aktif dan kesulitan dalam memhami materi pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah E-modul pada materi Kekongruenan dan Kesebangunan yang valid dan praktis untuk peserta didik di kelas IX SMP Negeri 18 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan R&D (Research and Development) dengan model pengembangan 4-D. produk yang dikembangkan berupa E-modul pada materi Kekongruenan dan Kesebangunan. Instrumen yang digunakan berupa lembar validasi, lembar praktikalitas, dan pedoman wawancara. Hasil uji validitas E-modul, diperoleh hasil validitas E-modul sebesar 92,35% dengan kategori sangat valid. Selanjutnya hasil praktikalitas yang diujikan kepada guru matematika dan peserta didik kelas IX SMP Negeri 18 Padang diperoleh hasil persentasenya 94,60% dengan kategori sangat praktis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa E-modul pada materi kekongruenan dan kesebangunan di SMP Negeri 18 Padang sudah layak untuk digunakan dan berada pada kategori valid dan praktis.
PCK OF PROSPECTIVE MATHEMATICS TEACHERS’ THROUGH COLLABORATIVE ONLINE LEARNING lestari, Wiwit Damayanti; Pakhrurrozi, Imam; Mellawaty, Mellawaty; Rusmayadi, Muh.; Taufan, Mochammad
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5522

Abstract

Teachers play a determining role in students' success in achieving learning goals. Therefore, Pedagogical Content Knowledge is an ability that teachers and prospective teachers must have. This research aims to describe the Pedagogical Content Knowledge profile of prospective mathematics teachers in collaborative online learning, especially in courses evaluating mathematics learning processes and outcomes. This research is descriptive qualitative research. Prospective mathematics teacher students who contracted courses in evaluating the process and results of mathematics learning from Wiralodra University and Nahdlatul Wathan University of Mataram, were the subjects of this research. The instruments used in this research were a test of understanding the concept of evaluating mathematics learning processes and outcomes, questionnaires, and learning documentation via the Phytagoras LMS. The data analysis techniques used include data reduction stages, data presentation, and drawing conclusions. Based on the research results, it was found that students in the mathematics learning process and outcome evaluation course whose lectures were held collaboratively online had a very good Pedagogical Content Knowledge profile and gave a positive response to the implementation of collaborative online learning.
Pengembangan LKPD Berbasis Etnomatematika Rumah Adat Osing Banyuwangi Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Aidah, Siti Ummaidah; Fatqurhohman, Fatqurhohman; Galatea, Chusnul Khotimah
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 1 (2025): Pedaggogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i1.5543

Abstract

Permasalahan yang terjadi ialah bahan ajar yang digunakan kurang menarik untuk peserta didik dikarenakan gambar dan tulisan berwarna hitam putih. Guru masih mengandalkan bahan ajar dari buku paket peserta didik, serta pendekatan pembelajaran yang kurang bervariatif membuat peserta didik kurang diberi ruang untuk berpikir kreatif dalam proses pembelajaran matematika. Oleh karena itu, peserta didik membutuhkan bahan ajar dengan pendekatan kontekstual yang memuat aktivitas belajar yang melibatkan peserta didik secara langsung dan dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKPD berbasis etnomatematika rumah adat Osing Banyuwangi untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis serta mengetahui kevalidan dan kepraktisan LKPD. Jenis penelitian yang digunakan yaitu R&D dengan model ADDIE (Analys, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Subjek penelitian kelas IX berjumlah 6 peserta didik untuk uji coba skala kecil dan 28 peserta didik untuk uji skala luas SMPN 1 Srono. Adapun rata-rata skor kevalidan dari tiga ahli mendapat skor penilaian 97,78% dikatakan (Sangat Layak), sedangkan data kepraktisan diperoleh dari angket respon peserta didik dengan skor penilaian 81,07 % dikatakan (Layak). Dengan demikian, LKPD berbasis etnomatematika rumah adat Osing Banyuwangi telah memenuhi kriteria valid dan praktis untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran matematika kelas IX untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis.

Page 2 of 3 | Total Record : 26